Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Kampus Terbaik di Asia 2024 Versi EduRank, Universias di Indonesia Ada?

Reporter

Editor

Imam Hamdi

image-gnews
Suasana kuliah di Universitas Tokyo. Dok. University of Tokyo
Suasana kuliah di Universitas Tokyo. Dok. University of Tokyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Portal analitik perguruan tinggi EduRank merilis daftar 100 universitas terbaik di Asia pada 2024. Pemeringkatan dilakukan dengan menilai hasil penelitian, keunggulan di bidang non-akademis, dan pengaruh alumni. 

Lebih rinci, EduRank menganalisis 437 juta sitasi yang dipublikasikan di 30,5 juta lembaga akademik yang dihasilkan oleh 5.380 universitas di Asia, popularitas 23.832 alumni yang diakui, dan basis data referensi terbesar yang tersedia. 

Kampus Terbaik di Asia Versi EduRank 2024. Berikut top 10 universitas di Asia menurut EduRank 2024:

1. University of Tokyo

University of Tokyo menduduki peringkat satu kampus terbaik di Jepang sekaligus di Asia. Perguruan tinggi yang didirikan pada 1.877 itu meraih ranking ke-20 di tingkat dunia. Adapun tingkat keketatan penerimaan mahasiswa di kampus itu sebesar 36 persen dari total 28.218 kuota yang tersedia. 

2. Tsinghua University

Tsinghua University meraih posisi puncak kampus terbaik di Cina, tetapi urutan kedua di Asia setelah University of Tokyo. Kampus yang berdiri pada 1911 silam itu berada di urutan ke-39 dunia dengan jumlah kursi bagi mahasiswa sebanyak 48.739. 

3. Kyoto University

Kyoto University adalah kampus yang menyabet gelar peringkat kedua terbaik di Jepang dan ke-53 dunia. Perguruan tinggi yang berdiri pada 1897 lalu itu mencatatkan tingkat keketatan sebesar 11 persen dari 22.455 daya tampung dengan komposisi 76 persen mahasiswa dan 24 persen mahasiswi. 

4. Peking University

Di peringkat keempat, ada Peking University yang mendapatkan peringkat kedua terbaik di Cina dan ke-59 di level global. Universitas yang didirikan pada 1898 itu menampung sekitar 44.730 mahasiswa. 

5. National University of Singapore

National University of Singapore masuk ke dalam daftar kampus terbaik di Asia versi EduRank 2024. Perguruan tinggi yang terletak di Singapore City itu menduduki posisi puncak di Singapura dan ke-80 dunia. Universitas yang dibangun pada 1905 lalu itu memiliki 30.098 mahasiswa. 

6. University of Hong Kong

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kampus yang meraih peringkat ke-3 terbaik di Cina dan ke-84 dunia adalah University of Hong Kong. Tingkat keketatan dari perguruan tinggi yang berdiri pada 1911 lalu tersebut mencapai 17 persen dengan daya tampung sebesar 21.652 orang. 

7. Osaka University

Kemudian, Osaka University memperoleh peringkat ke-3 terbaik di Jepang dan ke-90 dunia. Universitas yang didirikan pada 1931 silam itu memiliki rasio mahasiswa dan mahasiswi sebesar 68 persen dan 32 persen dari total 23.123 orang. Adapun tingkat keketatan penerimaannya sebesar 13 persen. 

8. Zhejiang University

Zhejiang University meraih ranking ke-4 terbaik di Cina dan ke-102 di kancah global. Universitas yang didirikan di Hangzhou, Cina pada 1897 itu dapat menampung 60.739 orang. 

9. Tel Aviv University

Tel Aviv University berhasil menduduki posisi puncak kampus terbaik di Israel dan ke-107 dunia. Perguruan tinggi yang berlokasi di Israel itu didirikan pada 1956 dan dapat menampung 30.000 mahasiswa. 

10. Shanghai Jiao Tong University

Di posisi terakhir, ada Shanghai Jiao Tong University yang masuk ke dalam top 10 daftar kampus terbaik di Asia versi EduRank 2024. Universitas yang telah eksis sejak 1896 silam itu menduduki peringkat ke-5 terbaik di Cina dan ke-109 dunia dengan daya tampung mencapai 47.000 mahasiswa. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan editor: Kader NU Bertemu Presiden Israel: Tanggapan Jusuf Kalla hingga Soal Undangan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Asian Development Bank Buka Pendaftaran Beasiswa S2 di University of Tokyo

26 hari lalu

Suasana kuliah di Universitas Tokyo. Dok. University of Tokyo
Asian Development Bank Buka Pendaftaran Beasiswa S2 di University of Tokyo

Penerima beasiswa akan mendapatkan uang kuliah penuh, tunjangan subsisten bulanan termasuk tempat tinggal, buku dan materi, hingga asuransi kesehatan.


33 Kampus dengan Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia Versi SIR 2024

52 hari lalu

Fakultas Teknik UI. Istimewa
33 Kampus dengan Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia Versi SIR 2024

Daftar kampus jurusan teknik terbaik di PTN dan PTS Indonesia versi SIR 2024.


30 Kampus Terbaik di Jakarta Versi EduRank 2024, Binus Urutan Pertama

4 Juli 2024

Ilustrasi Kampus Bina Nusantara atau Binus. Dok. Binus University
30 Kampus Terbaik di Jakarta Versi EduRank 2024, Binus Urutan Pertama

Daftar kampus terbaik di Jakarta versi EduRank 2024. Binus berada di urutan teratas.


27 Kampus Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu

4 Juli 2024

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
27 Kampus Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu

Simak 27 kampus terbaik di Yogyakarta, UGM urutan pertama


25 Kampus Terbaik di Bandung 2024 Versi EduRank, ITB Urutan Pertama

3 Juli 2024

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
25 Kampus Terbaik di Bandung 2024 Versi EduRank, ITB Urutan Pertama

Daftar kampus terbaik di Bandung pada 2024 versi EduRank. ITB berada di urutan pertama


7 PTS Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Telkom Peringkat Berapa?

9 Juni 2024

Ilustrasi Kampus Bina Nusantara atau Binus. Dok. Binus University
7 PTS Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Telkom Peringkat Berapa?

Sejumlah perguruan tinggi swasta (PTS) di Indonesia masuk dalam daftar World University Rankings (WUR) 2025 yang dirilis Quacquarelli Symonds (QS).


10 Kampus Indonesia Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2025, Ada Unpad hingga Binus

8 Juni 2024

Ilustrasi Kampus Bina Nusantara atau Binus. Dok. Binus University
10 Kampus Indonesia Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2025, Ada Unpad hingga Binus

Daftar kampus terbaik di Indonesia yang masuk QS WUR 2025.


26 Kampus Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, UI dan UGM Bersaing

7 Juni 2024

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
26 Kampus Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, UI dan UGM Bersaing

Kampus terbaik di Indonesia yang masuk QS WUR 2025.


Naik Peringkat, UGM Ranking 239 di Dunia Versi QS WUR 2025

5 Juni 2024

Kampus UGM (ugm.ac.id)
Naik Peringkat, UGM Ranking 239 di Dunia Versi QS WUR 2025

UGM naik peringkat versi QS WUR 2025.


3 Tips Jitu Menulis Esai agar Diterima di Kampus Ivy League

23 April 2024

Royce Hall di Kampus University of California Los Angeles (UCLA) di LLos Angeles, California, AS. November 2017. REUTERS/Lucy Nicholson
3 Tips Jitu Menulis Esai agar Diterima di Kampus Ivy League

Menulis esai jadi salah satu kunci dalam seleksi kampus bergengsi di Amerika Serikat. Diantara tipsnya adalah menulis dengan jujur dan personal.