Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemerintah Ajukan Syarat ke FIFA untuk Timnas Israel, tapi Belum Ada Titik Temu

image-gnews
Plt Menpora Muhadjir Effendy. TEMPO/Randy
Plt Menpora Muhadjir Effendy. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah telah mengajukan sejumlah syarat kepada FIFA perihal kedatangan Timnas Israel ke Piala Dunia U-20 di Indonesia, sebelum organisasi sepak bola dunia itu memutuskan untuk membatalkan drawing di Bali. Pelaksana tugas Menteri Pemuda dan Olahraga Muhadjir Effendy menyayangkan bahwa syarat-syarat yang diajukan pemerintah kelihatannya tidak mendapatkan kesepakatan di FIFA.

"Ada lah, tapi kan enggak perlu saya sampaikan," kata Muhadjir yang enggan merinci syarat-syarat tersebut ketika ditemui selepas rapat bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Senin, 27 Maret 2023.

Sebelumnya, FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U-20 di Bali setelah maraknya penolakan atas kedatangan Timnas Israel ke Indonesia. Salah satunya Gubernur Bali I Wayan Koster yang menolak Timnas Israel bertanding di Bali.

Menurut Muhadjir syarat-syarat ini diajukan karena masalah kedatangan Timnas Israel ini berkaitan dengan kepatuhan pada konstitusi, bukan perkara kebijakan. Ia mengutip konstitusi yang menyatakan bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa, dan oleh sebab itu maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan. "Itu yang menjadi faktor yang harus kita pegang," kata dia.

Itu sebabnya, pemerintah mengajukan sejumlah syarat-syarat ke FIFA ketika ada tim dari negara yang masuk kategori tersebut. "Itulah yang kami ajukan ke FIFA, dan kelihatannya tidak ada titik temu," kata Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ini.

Oleh sebab itu, Muhadjir menyebut Ketua PSSI Erick Thohir akan segera berkonsultasi lebih lanjut dengan FIFA.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Mudah-mudahan ada titik temu, paling tidak FIFA memahami posisi Indonesia dalam konteks ini, jadi ini bukan soal ditolak atau diprotes bukan itu, tapi ini berkaitan dengan konstitusi," ujar Muhadjir.

Meski demikian, Muhadjir membantah bila pemerintah tidak bisa menerima kedatangan Timnas Israel dengan alasan taat konstitusi. "Bagaimana kalau seandainya Tim Israel itu hadir bergabung itu, betul-betul tidak melanggar konstitusi. Bukan berarti kita menolak kehadiran dia. Untuk itu kita sudah mengajukan beberapa kondisi (syarat) pada FIFA, ya boleh, asal gini gini gini," kata dia.

Muhadjir juga tidak memberikan jawaban jelas apakah pemerintah akan melanggar konstitusi ketika nantinya Timnas Israel tetap datang ke Indonesia. Sebab selama ini, kata Muhadjir, sudah ada delegasi Israel juga yang hadir di dalam pertemuan-pertemuan internasional di Indonesia.

Akan tetapi, pemerintah belum berpikir FIFA akan membatalkan status Indonesia sebagai tuan rumah. Pemerintah, kata Muhadjir, masih berharap ada perubahan sikap dari FIFA. 


Pilihan Editor: Drawing Piala Dunia U-20 2023 di Bali Dibatalkan, Gibran: Saya Tunggu Berita Resmi dari FIFA dan PSSI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024, Apa Kata Ketum PSSI?

5 hari lalu

Indonesia berhasil menjuarai ajang FIFAe World Cup 2024 Football Manager, 1 September 2024. (x/@FIFAe)
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024, Apa Kata Ketum PSSI?

Indonesia berhasil memenangkan ajang FIFAe World Cup 2024 untuk kategori Football Manager pada Minggu malam, 1 September 2024 waktu Indonesia barat.


Kanal YouTube Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor, Begini Perbandingan Pelanggannya dengan MU, Liverpool, Real Madrid, Barcelona, dan FIFA

14 hari lalu

Pemain Al Nassr, Cristiano Ronaldo. REUTERS/Stringer
Kanal YouTube Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor, Begini Perbandingan Pelanggannya dengan MU, Liverpool, Real Madrid, Barcelona, dan FIFA

Cristiano Ronaldo sedang menjadi fenomena di YouTube. Kanalnya, UR Cristiano, terus dibanjiri subscriber dan telah memecahkan rekor.


Daftar Negara yang Pernah Menjuarai Piala Dunia FIFA, Ada yang Sampai 5 Kali

26 hari lalu

Lionel Messi dari Argentina mengangkat trofi Piala Dunia bersama rekan setimnya saat mereka merayakan kemenangan atas Prancis dalam final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Qatar, 18 Desember 2022. REUTERS/Lee Smith
Daftar Negara yang Pernah Menjuarai Piala Dunia FIFA, Ada yang Sampai 5 Kali

Beberapa negara di dunia pernah mencatatkan dirinya sebagai juara piala dunia, bahkan ada yang lebih dari satu kali. Berikut daftarnya.


Menko PMK Muhadjir Bilang Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Perlu Pendekatan Lokal

26 hari lalu

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy dan Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kesejahteraan Sosial Kemenko PMK Nunung Nuruyantono dalam rapat koordinasi penghapusan kemiskinan ekstrem di Kantor Kementerian PMK, Jakarta Pusat pada Kamis, 8 Agustus 2024. TEMPO/Desty Luthfiani
Menko PMK Muhadjir Bilang Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Perlu Pendekatan Lokal

Muhadjir mengatakan, pemerintah daerah untuk terus proaktif melakukan terobosan penanganan kemiskinan ekstrem melalui pendekatan lokal.


Makan Bergizi Gratis: Ide Gibran Nasi Bisa Ganti Mi, Menko PMK Muhadjir Effendy Bisa dengan Nasi Jagung

30 hari lalu

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka berbincang dengan siswa saat meninjau uji coba pelaksanaan program makan bergizi gratis di SDN 4 Tangerang, Kota Tangerang, Banten, Senin 5 Agustus 2024. Program makan bergizi gratis yang merupakan program unggulan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 tersebut sebagai upaya mengurangi gizi buruk dan mempersiapkan generasi emas Indonesia. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Makan Bergizi Gratis: Ide Gibran Nasi Bisa Ganti Mi, Menko PMK Muhadjir Effendy Bisa dengan Nasi Jagung

Makan siang gratis, Gibran sebut bisa nasi diganti dengan mi. Sementara Menko PMK Muhadjir Effendy bisa dengan nasi jagung.


Dubes Palestina Minta Israel Dilarang Ikut Olimpiade dan FIFA

31 hari lalu

Ketua Dewan Pengarah Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina (ARI-BP) Din Syamsuddin berorasi dalam aksi menolak Israel di Olimpiade Paris 2024 di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Minggu, 21 Julu 2024. Dalam aksi damai tersebut mereka menolak kontingen Israel di ajang Olimpiade Paris 2024 dan mendesak International Olympic Committee (IOC) mem-banned Israel dari Olimpiade tersebut. TEMPO/M Taufan Rengganis
Dubes Palestina Minta Israel Dilarang Ikut Olimpiade dan FIFA

Dubes Palestina untuk Indonesia mendesak komunitas internasional untuk memberlakukan embargo dan sanksi bagi Israel.


Cara Nonton Live Streaming Bola Lewat Situs Resmi

32 hari lalu

Cara nonton live streaming bola. Foto: Canva
Cara Nonton Live Streaming Bola Lewat Situs Resmi

Ada banyak situs live streaming bola legal yang bisa Anda pilih untuk menonton bola secara online. Berikut daftar dan cara mengaksesnya.


Erick Thohir Klaim Pembangunan Pusat Pelatihan Sepak Bola di IKN Sudah Mencapai 99 Persen

36 hari lalu

Perkembangan pembangunan pusat pelatihan tim nasional Indonesia atau training center di Ibu Kota Nusantara, Penajam Paser, Kalimantan Timur, Jumat (2/8/2024). (ANTARA/HO-PSSI).
Erick Thohir Klaim Pembangunan Pusat Pelatihan Sepak Bola di IKN Sudah Mencapai 99 Persen

Erick Thohir mengatakan dana pembangunan berasal bantuan dana FIFA senilai Rp 85,6 miliar. Bagaimana kabar terkini pembangunan?


Sederet Ancaman Kepada Tim Israel di Olimpiade Paris

40 hari lalu

Timnas Israel U-20. REUTERS/Agustin Marcarian
Sederet Ancaman Kepada Tim Israel di Olimpiade Paris

Tim Israel mendapat berbagai gangguan di ajang Olimpiade Paris 2024.


Terkini: Menko Muhadjir Effendy Ditunjuk Pimpin Tim Tambang Muhammadiyah, Hari Pertama Jokowi Berkantor di IKN

40 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy di Kantor Kemenko PMK, pada Rabu, 19 Juni 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Terkini: Menko Muhadjir Effendy Ditunjuk Pimpin Tim Tambang Muhammadiyah, Hari Pertama Jokowi Berkantor di IKN

PP Muhammadiyah menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy sebagai ketua tim pengelola tambang.