Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal 3 Kader Partai Demokrat yang Masuk Bursa Pilkada Jakarta 2024

image-gnews
Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana. instagram.com/cellicanurrachadiana
Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana. instagram.com/cellicanurrachadiana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam menghadapi Pilkada Jakarta 2024, Partai Demokrat telah menyusun daftar nama tokoh dan politisi yang berpotensi diusung sebagai bakal calon gubernur. Hal ini disampaikan oleh Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, yang menyatakan bahwa partainya sedang mempertimbangkan nama-nama dari internal maupun eksternal partai.

“Hari ini, Demokrat sedang mempertimbangkan nama-nama dari internal maupun dari eksternal Demokrat (untuk Pilkada Jakarta),” kata Herzaky melalui keterangan tertulis pada Jumat, 24 Mei 2024.

Herzaky menekankan bahwa Partai Demokrat ingin mengusung pemimpin yang benar-benar peduli dengan Jakarta dan fokus mengurus Jakarta. "Jakarta ini strategis. Jadi barometer banyak hal. Berpengaruh bagi banyak daerah. Kita maunya yang jadi pemimpin Jakarta, benar-benar memikirkan dan peduli dengan warga Jakarta. Fokus mengurus Jakarta," kata Herzaky.

Herzaky mengungkapkan nama-nama dari pihak internal Partai Demokrat yang dijagokan, antara lain mantan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dan mantan Bupati Karawang yang juga anggota Srikandi Demokrat Cellica Nurrachadiana. "Ada juga Ali Suharli, anak muda anggota DPRD Provinsi Jakarta, dan beberapa nama lainnya," katanya menambahkan.

Berikut adalah profil singkat beberapa nama yang masuk dalam bursa Pilkada Jakarta dari Partai Demokrat.

1. Cellica Nurrachadiana

Cellica Nurrachadiana merupakan mantan Bupati Karawang yang menjabat selama dua periode, yaitu 2014-2019 dan 2019-2024. Cellica dikenal sebagai kader perempuan berprestasi dalam Partai Demokrat. Setelah menyelesaikan tugasnya sebagai Bupati Karawang pada 2023, Cellica maju sebagai calon anggota DPR RI dari Dapil Jawa Barat II dan berhasil meraih 26.960 suara.

Punya latar belakang sebagai dokter, Cellica juga pernah bermain film berjudul Surat Kecil untuk Tuhan pada 2011. Di film itu, perempuan yang namanya terinspirasi dari sedan Toyota ini berperan sebagai dokter.

2. Iti Octavia Jayabaya

Iti Octavia Jayabaya adalah mantan Bupati Lebak yang juga menjabat selama dua periode, yaitu 2014-2019 dan 2019-2024. Iti adalah putri dari Mulyadi Jayabaya, mantan Bupati Lebak yang juga dikenal sebagai tokoh berpengaruh di wilayah tersebut.

Iti dikenal sebagai bupati yang berprestasi, bahkan pada 2019 ia dinobatkan sebagai bupati terbaik se-Asia dalam ajang Asia Global Awards.

3. Ali Muhammad Johan Suharli

Ali Muhammad Johan Suharli adalah seorang politisi muda dan anggota DPRD Provinsi Jakarta. Lahir di Jakarta pada 6 Maret 1979, Ali memiliki pengalaman yang cukup luas dalam bidang organisasi dan politik.

Dilansir dari DPRD Provinsi DKI Jakarta, Ali pernah menjabat sebagai Ketua Komite Tetap Biro Perjalanan Wisata Kadin DKI Jakarta (2013-2018), Departemen Bidang 2 Ekonomi & Perbankan BPP HIPMI (2016-2019), dan Wakil Bendahara Umum DPP AMPHURI (2016-2019). Selain itu, ia juga menjadi Sekretaris Divisi Tanggap Darurat Karang Taruna Nasional (2019-2020) dan anggota Departemen Urusan DPR DPP Partai Demokrat (2017-2020). Ali juga dikenal sebagai Sekretaris DPC Partai Demokrat Jakarta Selatan (2018-2023).

M RAFI AZHARI | ELLYA SYAFRIANI

Pilihan Editor: Demokrat Pertimbangkan Usung Sudirman Said di Pilkada Jakarta 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ridwan Kamil: Mengenang Eril hingga Pertimbangan Langkahnya Menuju Pilkada

2 jam lalu

Politikus Golkar Ridwan Kamil dipanggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Negara, pada Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Ridwan Kamil: Mengenang Eril hingga Pertimbangan Langkahnya Menuju Pilkada

Pengamat politik Lili Romli memandang peluang Ridwan Kamil jika maju Pilkada Jawa Barat


Jakarta 497 Tahun, 14 Gubernur DKI Jakarta: Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, hingga Anies Baswedan

3 jam lalu

Jejak Kesenian Ali Sadikin
Jakarta 497 Tahun, 14 Gubernur DKI Jakarta: Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, hingga Anies Baswedan

Jakarta berusia 497 tahun pada 22 Juni 2024. Berikut 14 Gubernur DKI Jakarta sejak Soemarno Sosroatmodjo, Ali Sadikin, Ahok, hingga Anies Baswedan.


PKS Sebut Tak Berseberangan dengan Prabowo meski Usung Anies di Pilgub Jakarta

4 jam lalu

Logo baru PKS. dok.Panitia Munas PKS
PKS Sebut Tak Berseberangan dengan Prabowo meski Usung Anies di Pilgub Jakarta

Jubir PKS mengatakan, bagaimanapun, partai belum memutuskan apakah bakal menjadi oposisi atau koalisi Prabowo. "Pelan pelan aja," katanya.


PKS Sebut Duet Anies Baswedan- Sohibul Iman Bukan Harga Mati tapi Logis

5 jam lalu

Tim Delapan Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang terdiri dari Ketua DPP Partai PKS Al-Muzammil Yusuf, Ketua DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto, serta Bakal Calon Presiden Republik Indonesia Anies Baswedan, Wakil Ketua Majelis Syuro Partai PKS Sohibul Iman, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Teuku Rifky Harsya (dari kiri ke kanan) bergandengan tangan usai memberikan keterangan pers di Jl Brawijaya X, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 30 Mei 2023. Dalam keterangan pers tersebut Koalisi Perubahan menyatakan tetap optimis dan solid menyusul pernyataan Presiden Jokowi yang ikut cawe-cawe dalam pelaksanaan Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
PKS Sebut Duet Anies Baswedan- Sohibul Iman Bukan Harga Mati tapi Logis

PKS menilai langkah partai mengusung Anies Baswedan dan kadernya sendiri Mohamad Sohibul Iman di Pilgub Jakarta, merupakan langkah yang logis.


Wacana Pertemuan Anies dan Prabowo, Mungkinkah Terjadi?

6 jam lalu

Wacana Pertemuan Anies dan Prabowo, Mungkinkah Terjadi?

Wacana pertemuan antara Anies dan Prabowo mendapatkan respons dari Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera. Apa kata mereka?


Anies Baswedan Yakin Bakal Ada Partai Lain yang Mendukungnya di Pilkada Jakarta setelah PKS dan PKB

7 jam lalu

Calon presiden Indonesia nomor urut 01, Anies Baswedan (tengah) didampingi Presiden Partai PKS Ahmad Syaikhu (kanan) saat memberikan pidato politik pada kampanye terbuka di Lapangan Mini Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin, 22 Januari 2024. Dalam pidatonya Anies meminta agar semua masyarakat yang ingin perubahan untuk memilih pasangan AMIN. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Anies Baswedan Yakin Bakal Ada Partai Lain yang Mendukungnya di Pilkada Jakarta setelah PKS dan PKB

PKS dan PKB telah menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan untuk maju di Pilkada Jakarta.


Tanggapan PDIP dan PKB Usai PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta

8 jam lalu

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu (kedua dari kiri) bergandengan tangan dengan Bakal Calon Presiden Republik Indonesia, Anies Baswedan (kedua dari kanan) didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadilan Sejahtera, Habib Aboe Bakar Alhabsyi (kanan) dan Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman di Kantor DPP PKS, Kamis, 23 Februari 2023. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pilpres 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tanggapan PDIP dan PKB Usai PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta

PKS mengumumkan duet Anies Baswedan-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta. Sebelumnya, DPW PKB Jakarta juga telah deklarasi dukung Anies.


PKS Sebut Anies Baswedan dan Sohibul Iman adalah Sosok Pemimpin yang Baik untuk Jakarta 2024

22 jam lalu

Bakal Calon Presiden Republik Indonesia Anies Baswedan (tengah) didampingi Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto dan Wakil Ketua Majelis Syuro Partai PKS, Sohibul Iman (kanan) bersiap memberikan keterangan pers di Jl Brawijaya X, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 30 Mei 2023. Dalam keterangan pers tersebut Koalisi Perubahan menyatakan tetap optimis dan solid menyusul pernyataan Presiden Jokowi yang ikut cawe-cawe dalam pelaksanaan Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
PKS Sebut Anies Baswedan dan Sohibul Iman adalah Sosok Pemimpin yang Baik untuk Jakarta 2024

Syaikhu juga menambahkan Anies Baswedan dan Mohamad Sohibul Iman memenuhi aspek lain yang pantas untuk didukung pada kontestasi Pilkada Jakarta nanti.


Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

22 jam lalu

Ketua Fraksi Partai Demokrat MPR RI Benny K. Harman
Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

Substansi pembicaraan Ketua MPR Bamsoet seperti yang dipermasalahkan MKD DPR RI masih dalam batas kepantasan


Puan Maharani Sebut PDIP Berpotensi Usung Kadernya Sendiri di Pilkada Jakarta

23 jam lalu

Ketua DPR RI Puan Maharani saat diwawancarai pewarta di Jakarta. Foto: Dok/vel
Puan Maharani Sebut PDIP Berpotensi Usung Kadernya Sendiri di Pilkada Jakarta

Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan sejumlah kader partai banteng punya kemampuan menonjol untuk bersaing di Pilkada Jakarta.