Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gagal Jadi Calon Bupati Kediri, Hengky Kurniawan Curhat  

image-gnews
Hengky Kurniawan. Instagram
Hengky Kurniawan. Instagram
Iklan

TEMPO.CO , Kediri: Artis Hengky Kurniawan kecewa kepada Partai Amanat Nasional yang tak serius mencalonkan dirinya sebagai Bupati Kediri. Karena itu Hengky memilih mundur dari pilkada dan menolak dijadikan calon boneka.

Dihubungi melalui telepon, Hengky mengatakan pembatalan keikutsertaannya dalam pilkada Kabupaten Kediri merupakan keputusannya sendiri. Hengky sengaja menarik diri dari pemilihan karena melihat ada yang tak beres dari PAN Kabupaten Kediri. “Saya memang menarik diri, bukan diganti,” kata Hengky kepada Tempo, Selasa 27 Juli 2015.

Artis kelahiran Kabupaten Blitar ini tak bisa menyembunyikan kekecewaannya terhadap sikap PAN yang dianggap tak konsisten. Hengky pun menceritakan sejarah pencalonannya yang justru inisiatif pengurus PAN Kabupaten Kediri.

Menurut Hengky, PAN menganggapnya sebagai sosok muda yang memiliki popularitas besar untuk menandingi kekuatan Bupati Kediri Haryanti Sutrisno yang sudah menguasai pemerintahan selama 15 tahun. Sejak 2000 – 2010 Kabupaten Kediri dipimpin oleh suami Haryanti, Sutrisno. Dan saat ini jabatan Ketua DPRD pun juga dipegang adik iparnya sendiri.

Melihat situasi yang cenderung stagnan dan dikuasai dinasti politik Haryanti, PAN tergerak melakukan perubahan dengan menggandeng Hengky. Pilihan tersebut didasarkan pada perolehan suara Hengky pada pemilihan legislatif lalu yang meraup 69.000 suara untuk calon anggota DPR RI dari daerah pemilihan Kediri, Tulungagung, dan Blitar. “Itu suara yang tak sedikit,” kata Hengky.

Dengan alasan tersebut, Hengky menerima pinangan PAN untuk maju sebagai calon Bupati Kediri. Karena itu Hengky langsung tancap gas menggerakkan timnya di Kabupaten Kediri untuk menginventarisasi persoalan yang dihadapi masyarakat Kediri sejak tujuh bulan lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bersama-sama kader PAN dan simpul masyarakat yang dimiliki pada saat pemilihan legislator, Hengky sudah menyusun rencana strategi kampanye. Demikian pula soal pendanaan yang disepakati untuk dipikul secara gotong royong.

Namun, pada Senin siang, 27 Juli 2015, PAN berkoalisi dengan Partai Gerindra untuk mendaftarkan Ari Purnomo Adi dan Arifin Tafsir sebagai pasangan calon bupati dan wakil periode 2015–2020 di kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kediri. Ari Purnomo Adi adalah seorang dokter yang diusung Gerindra, sedangkan Arifin Tafsir adalah Ketua DPD PAN Kabupaten Kediri.

Arifin mengatakan pencalonannya menggantikan Hengki Kurniawan ini adalah keputusan DPP PAN. Langkah politik Hengki yang juga asal Kabupaten Blitar terpaksa berhenti setelah tak kunjung mendapatkan pasangan hingga detik terakhir pendaftaran bakal calon di KPU. Ini lantaran Partai Gerindra yang diajak berkoalisi tak bersedia mengajukan calon untuk mendampingi Hengki.

HARI TRI WASONO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mas Dhito Fokus Tuntaskan Periode Kepemimpinan di Kabupaten Kediri

2 hari lalu

Mas Dhito Fokus Tuntaskan Periode Kepemimpinan di Kabupaten Kediri

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana yang digadang-gadang mencalonkan kembali sejauh ini masih fokus menuntaskan amanah hingga masa periodenya berakhir.


Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

7 hari lalu

Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

Pemerintah Kabupaten Kediri saat ini tengah mengerjakan pembangunan stadion, revitalisasi pasar tradisional, serta akses penunjang ke Bandara Internasional Dhoho.


Mas Dhito Pantau ATCS Pengurai Kemacetan Mudik Lebaran 2024

17 hari lalu

Mas Dhito Pantau ATCS Pengurai Kemacetan Mudik Lebaran 2024

Simpang Mengkreng menjadi salah satu titik paling ramai setiap tahunnya sebelum dan setelah Idul Fitri.


Pj Gubernur Jatim Kunjungi Bandara Dhoho Kediri

25 hari lalu

Pj Gubernur Jatim Kunjungi Bandara Dhoho Kediri

Bandara Internasional Dhoho tinggal menunggu perizinan penerbangan reguler.


Mas Dhito dan Putra Sampoerna Foundation Bahas Boarding School

25 hari lalu

Mas Dhito dan Putra Sampoerna Foundation Bahas Boarding School

Semua pihak terkait di Kabupaten Kediri konsisten mengawal perkembangan SMA Dharma Wanita Boarding School.


Mas Dhito Sampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Pemkab Kediri

30 hari lalu

Mas Dhito Sampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Pemkab Kediri

Pada hasil paparan terlihat mayoritas indikator kinerja utama Pemerintah Kabupaten Kediri dicapai dengan kategori sangat baik.


Mas Dhito Luncurkan Pakaian Khas Kediri Terbaru

30 hari lalu

Mas Dhito Luncurkan Pakaian Khas Kediri Terbaru

Pakaian khas Kediri terbaru menambah ragam desain seri sebelumnya. Diharapkan dapat menjadi pakaian adat.


Mas Dhito Harap Festival Kuno Kini Berdampak Nyata

30 hari lalu

Mas Dhito Harap Festival Kuno Kini Berdampak Nyata

Festival Kuno Kini digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-1220 Kabupaten Kediri. Diikuti oleh 210 UMKM.


Bupati Kediri Lakukan Perombakan Pejabat Struktural dan Fungsional

33 hari lalu

Bupati Kediri Lakukan Perombakan Pejabat Struktural dan Fungsional

Para pejabat yang dilantik diminta untuk menjunjung tanggung jawab pada jabatan baru yang diemban


Pemkab Kediri dan PLN Bahas Program Listrik Masuk Sawah

38 hari lalu

Pemkab Kediri dan PLN Bahas Program Listrik Masuk Sawah

Keberadaan pompa air yang ditenagai kelistrikan PLN sangat penting untuk menjaga ketahanan pangan di Kediri.