TEMPO.CO, Jakarta - Bakal calon gubernur Andra Soni mengakui jika angka survei tingkat keterpilihannya di pemilihan gubernur atau Pilgub Banten 2024 masih rendah. Namun, Ketua DPD Partai Gerindra Banten ini optimistis surveinya akan meningkat dan bisa menang. "Apa yang tidak mungkin di dunia ini, nothing is imposible," ujarnya usai mendaftar di KPU Banten, Kamis 29 Agustus 2024.
Andra mengatakan, angka surveinya saat ini lebih dari 18 persen. Dia yakin surveinya akan terus naik seperti yang terjadi di pemilihan beberapa gubernur. Andra menyebut seperti di Jawa Tengah, angka surveinya hanya 2 persen melawan inkumben dan inkumbenpun kalah.
Begitu juga dengan Pilgub Jakarta 2012, kata Andra, Joko Widodo atau Jokowi memulai dengan angka survei yang rendah, Pilgub Banten 2017 dimulai dari 18 persen. "Hari ini saya sudah lebih dari 18 persen," ucapnya.
Andra menegaskan semua kemungkinan bisa saja terjadi, apalagi Pilgub Banten hanya ada dua pasang kandidat. "Semua tinggal masyarakat Banten menilai ide dan pemikiran kami. Pertandingan belum dimulai, masih pendaftatan, masih tiga bulan lagi, " kata dia.
Andra yakin dengan komposisi KIM plus, dukungan parpol dan kader bisa memenangkan Pilgub Banten. "Kita maju bukan dengan cara konyol tapi didukung parpol dan kader," ujar dia.
Andra-Dimyati mendaftar dengan partai pengusung yang tergabung dalam Koalisi Indoneeia Maju Plus, tanpa Golkar yang telah menarik dukungan dan berbalik mengusung Airin Rachmi Dianyi.
Andra Soni berpasangan dengan Dimyati telah mendaftar ke KPU Banten sekitar pukul 13.30 dengan diantar ratusan pendukungnya. Dengan dukungan partai koalisi dan masyarakat Banten Andra Soni optimistis bisa memenangkan Pilgub Banten 2024.
Andra adalah politikus Partai Gerindra dan Dimyati adalah politikus Partai Keadilan Sejahtera. Minus Golkar yang menarik dukungan, pasangan Andra-Dimyati diusung oleh delapan partai pemilik kursi di DPRD Banten. Partai tersebut adalah Partai Gerindra, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Solidaritas Indonesia, Partai Amanat Nasional, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Demokrat.
Sebagian besar partai pendukung Andra-Dimyati merupakan anggota Koalisi Indonesia Maju, koalisi pendukung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pemilihan Presiden 2024.
Andra Soni-Dimyati dipastikan akan berhadapan dengan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi yang diusung PDIP, Golkar dan 5 partai nonparlemen. Airin-Ade mendaftar ke KPU Banten Rabu kemarin 28 Agustus 2024.
Pilihan Editor: Prabowo Undang Jokowi ke Rapimnas Gerindra di Tengah Isu Keretakan