Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HUT RI ke-79, Menteri dan Pejabat Pemerintahan Era Jokowi Akan Terima Tanda Kehormatan

image-gnews
Para penerima tanda kehormatan Republik Indonesia dalam upacara Penganugerahan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara, Jakarta, Senin, 14 Agustus 2023. TEMPO/Subekti
Para penerima tanda kehormatan Republik Indonesia dalam upacara Penganugerahan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara, Jakarta, Senin, 14 Agustus 2023. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan atau Menkopolhukam Hadi Tjahjanto mengatakan akan ada setidaknya 61 tokoh calon penerima gelar tanda jasa kehormatan. Pemberian tanda kehormatan kepada 61 tokoh itu dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun atau HUT RI ke-79 pada 17 Agustus nanti.

Ketua Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan atau GTK ini mengatakan, gelar itu bakal diberikan kepada para menteri, wakil menteri, dan para pejabat dari instansi atau lembaga pemerintahan. Hadi merinci, dari 61 tokoh itu terdiri dari 23 menteri, 10 wakil menteri, 9 pejabat lembaga tinggi negara dan tujuh pejabat pimpinan instansi lembaga pemerintah dan non-kementerian, lima pejabat TNI-Polri, lima WNI yang berlatar belakang profesi, dan dua budayawan.

Pemberian gelar kehormatan kepada pejabat pemerintahan itu lantaran pengabdiannya selama masa kerja di dua periode kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

"Dewan GTK beserta anggota dewan telah melaksanakan sidang, bagi tokoh-tokoh yang diusulkan, baik dari kementerian, instansi, lembaga, dan telah memenuhi syarat untuk mendapatkan tanda jasa dan tanda kehormatan," kata Hadi di Kalimantan Timur, seperti dilansir dari Antara, Senin, 12 Agustus 2024.

Adapun tanda jasa dan tanda kehormatan yang akan diberikan kepada 61 tokoh dari pejabat pemerintahan itu berupa bintang sipil. Hadi menyebut, pemberian bintang sipil itu telah diatur dalam undang-undang.

Tanda Jasa Medali Kepeloporan akan diberikan kepada satu orang, Tanda Kehormatan Bintang Republik Indonesia diberikan kepada dua orang, Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera disematkan kepada 39 orang. Ada juga Tanda Kehormatan Bintang Jasa yang akan diberikan kepada 17 orang, dan Tanda Kehormatan Bintang Budaya Parama Dharma kepada dua orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Rencananya akan diserahkan pada 14 Agustus 2024 pukul 16.30 di Istana Negara, Jakarta," kata Hadi.

Menurut Hadi, penyematan tanda jasa dan tanda kehormatan ini akan dilakukan langsung oleh Presiden Jokowi. Baik kepada calon penerima maupun ahli waris calon penerima yang telah meninggal.

Di kesempatan yang sama, Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko mengatakan bahwa ada juga mantan menteri yang bakal menerima tanda kehormatan itu. Sementara, para menteri yang telah menerima tanda jasa dan tanda kehormatan tidak akan menerima kembali. 

Pilihan Editor: Mengenal Ragam Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan TNI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PKB Klaim Belum Bahas Jatah Menteri di Kabinet Prabowo

22 jam lalu

Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB, Jazilul Fawaid di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat pada Selasa, 2 Juli 2024. TEMPO/ Desty Luthfiani
PKB Klaim Belum Bahas Jatah Menteri di Kabinet Prabowo

PKB mengklaim bahwa belum ada pembahasan tentang pembagian jatah menteri di kabinet Prabowo.


Baleg DPR Usulkan Anggota Parlemen Dapat Tanda Jasa Kehormatan di Akhir Jabatannya

1 hari lalu

Ilustrasi DPR. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Baleg DPR Usulkan Anggota Parlemen Dapat Tanda Jasa Kehormatan di Akhir Jabatannya

Baleg DPR mengusulkan anggota parlemen yang telah selesai menjabat diberikan tanda jasa penghormatan. Diberikan kepada anggota yang diusulkan fraksi.


Perbandingan Jumlah Kementerian di Indonesia, AS, Rusia, dan India

3 hari lalu

Ketua DPR Puan Maharani (kiri) bersama Sekretaris Kabinet Pramono Anung menemui Menteri Pertananan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto di sela acara kunjungan Paus Fransiskus di Istana Negara, Rabu, 4 September 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Perbandingan Jumlah Kementerian di Indonesia, AS, Rusia, dan India

Penambahan kementerian di Kabinet Prabowo menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara dengan jumlah kementerian terbanyak di dunia.


Dasco Sebut Jumlah Menteri di Kabinet Prabowo Belum Fix, Ini Pertimbangannya

4 hari lalu

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan keterangan pers soal RUU Pilkada di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 22 Agustus 2024. Sufmi Dasco Ahmad mengatakan RUU Pilkada batal untuk disahkan dan Pilkada serentak 2024 akan mengikuti putusan Mahkamah Konstitusi. TEMPO/M Taufan Rengganis
Dasco Sebut Jumlah Menteri di Kabinet Prabowo Belum Fix, Ini Pertimbangannya

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa jumlah kementerian di kabinet Prabowo-Gibran belum ditetapkan.


Kata Pengadilan soal Anak Menteri Era Soeharto Tewas saat Eksekusi Pengosongan Rumah

5 hari lalu

Pejabat Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Djuyamto saat memberikan penjelasan soal insiden di ruang sidang pascapembacaan vonis Richard Eliezer Pudihang Lumiu, Rabu, 15 Februari 2023. Tempo/Eka Yudha Saputra
Kata Pengadilan soal Anak Menteri Era Soeharto Tewas saat Eksekusi Pengosongan Rumah

Anak Menteri Pekerjaan Umum era Presiden Soeharto, Radinal Mochtar, berinisial RH meninggal di tengah proses eksekusi rumah


3 Pesan Penting Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Minta Menteri Dukung Penuh Program Prabowo

5 hari lalu

Presiden Jokowi memimpin sidang kabinet terakhir di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara atau IKN, Jumat, 13 September 2024. Tangkap Layar Youtube Sekretariat Presiden
3 Pesan Penting Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Minta Menteri Dukung Penuh Program Prabowo

Jokowi berharap pemerintahan baru dapat segera bekerja dan berlari kencang setelah pelantikan usai.


Permintaan Jokowi kepada Menteri dan Pejabat TNI-Polri Sebelum Pensiun

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo bertolak menuju Provinsi Kalimantan Timur, pada Kamis, 12 September 2024, untuk berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN). Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Permintaan Jokowi kepada Menteri dan Pejabat TNI-Polri Sebelum Pensiun

Presiden Jokowi meminta anggota kabinetnya membuat aturan yang mendukung program Prabowo.


Pianis Ananda Sukarlan Menghibur Tamu Undangan di Resepsi Diplomatik KBRI Helsinki HUT RI ke-79

5 hari lalu

Pianis Ananda Sukarlan tampil di acara resepsi diplomatik perayaan HUT RI ke-79 yang digelar oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Helsinki pada 11 September 2024. Sumber: dokumen KBRI Finlandia
Pianis Ananda Sukarlan Menghibur Tamu Undangan di Resepsi Diplomatik KBRI Helsinki HUT RI ke-79

Dalam acara resepsi diplomatik perayaan HUT RI ke-79 yang digelar oleh KBRI Finlandia, Ananda Sukarlan tampil memukai lewat permainan pianonya.


Terkini: Pesan Jokowi saat Pimpin Sidang Kabinet Paripurna Terakhir, INDEF Soroti Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK

6 hari lalu

Presiden Jokowi dan Presiden terpilih Prabowo tampak berbincang di depan Istana Negara, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, pada Kamis, 12 September 2024. Foto Tim Media Prabowo
Terkini: Pesan Jokowi saat Pimpin Sidang Kabinet Paripurna Terakhir, INDEF Soroti Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK

Presiden Jokowi menyampaikan sejumlah pesan dalam sidang kabinet paripurna kedua sekaligus yang terakhir kalinya bersama para menteri di IKN hari ini.


Menteri Luar Negeri Belanda Hadir di Resepsi Diplomatik HUT RI ke-79

6 hari lalu

Acara Resepsi Diplomatik HUT RI di Belanda pada 12 September 2024. Sumber: dokumen KBRI Den Haag.
Menteri Luar Negeri Belanda Hadir di Resepsi Diplomatik HUT RI ke-79

Menteri Luar Negeri Belanda Caspar Veldkamp datang ke acara resepsi diplomatik HUT RI ke-79 yang digelar KBRI Den Haag