Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Projo Sebut Bakal Kawal Ketat Pemenangan 10 Daerah Strategis di Pilkada 2024

image-gnews
Relawan Pro Joko Widodo alias Projo mengumumkan 11 kandidat bakal calon kepala daerah yang bakal didukung dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Kantor DPP Projo, Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu, 3 Agustus 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Relawan Pro Joko Widodo alias Projo mengumumkan 11 kandidat bakal calon kepala daerah yang bakal didukung dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Kantor DPP Projo, Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu, 3 Agustus 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bendahara Projo, Panel Barus, mengatakan akan mengawal ketat pemenangan di sepuluh daerah yang dinilai strategis dalam Pilkada 2024

"Dalam Pilkada Serentak 2024 DPP Projo akan mengawal pemenangan di 10 provinsi strategis berdasarkan jumlah pemilih terbesar," kata Panel dalam konferensi pers di Kantor DPP Projo, Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu, 30 Juli 2024. 

Panel menyebut 70 persen pemilih di Indonesia berasal dari provinsi itu. 

"Provinsi yang wajib kami menangkan dalam Pilkada Serentak yakni Sumatera Utara (Sumut), Lampung, Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan dan Bali," tutur dia.

Menurut dia, Projo wajib memenangkan dengan strategi dan taktik yang sudah dipersiapkan dengan matang. "Ini akan dikawal serius oleh DPP Projo. KIM harus menang 10-0 di sini," tutur dia.

Panel menyinggung soal Pilgub di Sumut, ada nama Bobby Nasution menantu Presiden Joko Widodo yang saat ini belum terlihat siapa yang akan menjadi rivalnya.

"Bobby Nasution sedang menunggu lawan. Kami tunggu lawan ini PDIP jadi maju apa enggak, jangan sampai lawan kotak kosong," ujarnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Panel berharap Bobby akan mendapatkan lawan yang sepadan. Ia mendorong agar PDIP segera mengumumkan siapa yang bakal diusung.

"Jangan mengatakan bahwa skenario kami mendorong lawan kotak kosong tidak ada. Kami siap bertanding lahir batin," tutur dia.

Juru bicara tim pemenangan nasional Pilkada PDIP, Aryo Seno Bagaskoro mengatakan partainya masih mencari kesamaan pemikiran dengan mantan gubernur Sumatera Utara itu. "Itu bisa menjadi satu platform landasan berpikir yang sama. Dicari dulu kesamaannya," kata Seno pada Kamis, 1 Agustus 2024. 

Menurut dia, PDIP saat ini juga masih mempertimbangan beberapa nama dari internal partai seperti Nikson Nababan, Sofyan Tan dan Djarot Saiful Hidayat.

Bobby Nasution telah diusung oleh koalisi yang besae seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Golkar, Gerindra, NasDem, Partai Amanat Nasional (PAN), Demokrat dan PPP.  Namun, menurut Seno, Bobby tidak merepresentasikan calon gubernur yang memumpuni. "Kami bisa melihat ada kawan-kawan DPD partai di Sumut yang mencatat berbagai kebijakan di Kota Medan yang kontroversial di tengah publik," ucapnya.

Pilihan Editor: Respons PDIP soal Bobby Nasution dan Kahiyang yang Disebut di Kasus Korupsi Gubernur Maluku Utara

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sudah Teken Keppres Pemberhentian Pramono Anung, Jokowi: Penggantinya Masih dalam Proses

8 jam lalu

Presiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo segmen Kartasura-Klaten di Gerbang Tol Banyudono, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Kamis, 19 September 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Sudah Teken Keppres Pemberhentian Pramono Anung, Jokowi: Penggantinya Masih dalam Proses

Presiden Jokowi membenarkan telah mengeluarkan keppres pemberhentian Pramono Anung sebagai Seskab. Ia menyebut penggantinya masih dalam proses.


Bidik Kemenangan di 60 Persen Wilayah Pilkada 2024, PKS Lakukan Ini

9 jam lalu

Bakal calon Gubernur Ahmad Syaikhu menyampaikan pidato saat pendaftaran bersamal calon Wakil Gubernur Ilham Habibie di KPUD Jawa Barat di Bandung,29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Bidik Kemenangan di 60 Persen Wilayah Pilkada 2024, PKS Lakukan Ini

PKS mengonsolidasikan seluruh sumber daya partai untuk memenangi Pilkada 2024.


Pendaftaran KPPS Pilkada 2024 Dibuka, Ini Jumlah Honor dan Syaratnya

12 jam lalu

Petugas KPPS menunjukkan surat suara saat menghitung jumlah suara pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta di TPS 28 Cilandak Barat, 15 Februari 2017. ANTARA
Pendaftaran KPPS Pilkada 2024 Dibuka, Ini Jumlah Honor dan Syaratnya

KPU telah membuka jadwal pendaftaran anggota KPPS Pilkada 2024. Ketahui jumlah upah dan syarat-syaratnya.


Soal Keterlibatan Bobby Nasution di Blok Medan, KPK Tunggu Rangkuman JPU

14 jam lalu

Direktur Penindakan KPK, Asep Guntur Rahayu, menghadirkan dua karyawan PT. Amarta Karya (Persero), Pandhit Seno Aji dan Deden Prayoga (kanan), resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung KPK, Jakarta, Rabu, 15 Mei 2024. PT. Amarta Karya (Persero) merupakan anak perusahan Badan Usaha Milik Negara. TEMPO/Imam Sukamto
Soal Keterlibatan Bobby Nasution di Blok Medan, KPK Tunggu Rangkuman JPU

KPK menunggu sidang eks Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba rampung untuk menindaklanjuti kasus Blok Medan yang menyeret Bobby Nasution.


Nana Sudjana Lantik Penjabat Bupati Brebes dan Banyumas

15 jam lalu

Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana (kiri) melantik Djoko Gunawan menjadi Penjabat Bupati Brebes dan Iwanuddin Iskandar sebagai Penjabat Bupati Banyumas  di Wisma Perdamaian, Semarang, pada Kamis, 19 September 2024. Dok. Pemprov Jawa Tengah
Nana Sudjana Lantik Penjabat Bupati Brebes dan Banyumas

Nana berharap, penjabat bupati yang baru saja dilantik bisa menyukseskan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024 yang sebentar lagi akan digelar.


Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

20 jam lalu

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor Iwan Setiawan dengan Ketua DPD PKS Kabupaten Bogor Dedi Aroza di Kantor DPC Partai Gerindra, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/M. Fikri Setiawan
Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan, mayoritas susunan badan pemenangan yang telah disahkan didominasi dari kalangan partai politik.


Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

22 jam lalu

Ketua Umum terpilih Partai Solidaritas Indonesia, Kaesang Pangarep memberikan tanda cinta (love sign) saat pidato politik pertamanya pada acara Kopdarnas Deklarasi Politik PSI di Djakarta Theater, Jakarta, Senin, 25 September 2023. Kaesang resmi menggantikan posisi Giring Ganesha yang didapuk menjadi Ketua Umum PSI sejak November 2021 lalu. Giring purna tugas dan diangkat sebagai Dewan Pembina PSI. DOK.TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

Dosen FH UII mengatakan sangat mudah membuktikan yang dilakukan Kaesang naik jet pribadi ke AS sebagai gratifikasi atau bukan gratifikasi.


Pilkada 2024: Bawaslu Awasi Penelitian Administrasi Dokumen di Daerah Calon Tunggal

1 hari lalu

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Rahmat Bagja ditemui usai mengikuti Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Pemilu Tahun 2024 secara Nasional di Kantor KPU, Jakarta Pusat, pada Rabu, 20 Maret 2024. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Pilkada 2024: Bawaslu Awasi Penelitian Administrasi Dokumen di Daerah Calon Tunggal

Bawaslu juga mengawasi proses rekrutmen KPPS untuk Pilkada 2024.


KPU Solo Tetapkan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Masih Tercantum di TPS 18 Manahan

1 hari lalu

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo Bambang Christanto memberikan penjelasan soal penggunaan surat suara dalam simulasi Pilpres hanya ada dua kolom pada Kamis 4 Januari 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
KPU Solo Tetapkan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Masih Tercantum di TPS 18 Manahan

KPU Kota Solo menggelar rapat pleno terbuka penetapan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Rakabuming Raka masih tercantum dalam DPT tersebut.


PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

1 hari lalu

Ciryl Raoul Hakim alias Chico Hakim. Instagram
PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

PDIP menyinkronkan strategi kampanye 121 calon kepala daerah yang diusung di Pilkada 2024