Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tiket Digiland Run Terjual Empat Ribu Lembar di Hari Pertama

image-gnews
Direktur Utama Telkom Indonesia, Ririek Adriansyah (tengah), SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza (kedua dari kiri), Brand Ambassador Digiland Run 2024, Daniel Mananta (paling kanan) dan Melanie Putria (kedua dari kanan), serta Director D&D Sport, Dardityo Santoso (paling kiri) saat acara press conference Digiland Run 2024 di Jakarta, Senin (10/6).
Direktur Utama Telkom Indonesia, Ririek Adriansyah (tengah), SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza (kedua dari kiri), Brand Ambassador Digiland Run 2024, Daniel Mananta (paling kanan) dan Melanie Putria (kedua dari kanan), serta Director D&D Sport, Dardityo Santoso (paling kiri) saat acara press conference Digiland Run 2024 di Jakarta, Senin (10/6).
Iklan

INFO NASIONAL – Merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk atau Telkom bersiap kembali menggelar Digiland 2024. Berbeda dari tahun sebelumnya, penyelenggaraan kali ini bakal dimeriahkan dengan Digiland Run pada 28 Juli di Plaza Barat Senayan.

Kendati penyelenggaraannya masih satu bulan ke depan, penjualan tiket ajang lari tersebut sangat diminati masyarakat. “Lebih dari 1.000 tiket flash sale dan 3.000 tiket early bird telah terjual pada hari pertama,” ujar SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza, dalam rilisnya, Selasa, 11 Juni 2024.

Peminat yang belum mendaftar tak usah khawatir. Reza mengatakan bahwa registrasi Digiland Run 2024 masih dibuka hingga 23 Juli 2024. Telkom menargetkan 10 ribu peserta meramaikan Digiland Run ini.

Tiket yang ditawarkan mulai dari Rp390 ribu untuk kategori 5K, Rp490 ribu untuk kategori 10 K, dan Rp590 ribu untuk kategori Half Marathon. Terdapat juga diskon menarik hingga 50 persen di awal masa pendaftaran yang kini sedang berlangsung hingga 12 Juni 2024.

Digiland Run menggandeng Daniel Mananta, Melanie Putria, dan Yura Yunita sebagai brand ambassador. Digiland Run 2024 juga bekerja sama dengan D&D Sport sebagai race organizer dan akan menyajikan berbagai unsur teknologi digital dalam momen olah raga lari.

“Sebagai Brand Ambassador Digiland Run 2024, kami ingin menyebarluaskan berbagai hal positif yang kami dapatkan dari lari, seperti badan yang sehat, mental yang sehat, energi positif, dan teman-teman baru. Hal terpenting yang kami dapatkan dari aktivitas lari adalah merasakan berbagai kebahagiaan,” ujar Melanie Putria.

“Bukan hanya untuk kesehatan agar tetap terus fit, lari juga dapat memicu rasa bangga. Karena dengan berlari, kami juga turut merasakan rasa kemenangan kecil. Selain itu, dalam Digiland Run, kita juga mendapatkan hal-hal lain seperti entertainment yang dapat dinikmati oleh peserta lari setelah event Digiland Run 2024 ini,” Daniel mengimbuhkan.

Digiland Run merupakan bagian dari acara yang lebih besar, Digiland. Acara tahunan dari Telkom ini berlangsung selama dua hari di Tennis Indoor Senayan dan Plaza Barat Gelora Bung Karno, 27 dan 28 Juli 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Digiland 2024 mengusung tema “Elevating Your Future”. Ragam acara yang ditampilkan adalah Digiland Conference, Music Festival, Digital Land, Sustainability Land, serta Pasar Rakyat dan UMKM.

Digiland Conference yang akan dilaksanakan pada 27 Juli 2024 di Tennis Indoor Senayan, mengusung tema utama “Rising Above The Uncertainties”. Melalui tema tersebut, Telkom memberikan semangat kepada generasi muda agar tidak takut menghadapi situasi yang terjadi. Generasi muda dapat belajar dan memperlengkapi diri menghadapi situasi apa pun.

Digiland Conference akan terbagi dalam enam sesi antara lain, Elevating Your Future, Elevating Your Enterprise, Elevating Your Business, dan Elevating Your Passion. Beberapa narasumber inspiratif dan mumpuni yang akan memberikan insight pada Digiland Conference, di antaranya Cinta Laura, Denny Sumargo, Chelsea Islan, Angga Sasongko, Mira Lesmana, dan narasumber inspiratif lainnya. Konferensi ini juga turut menghadirkan sesi podcast dengan narasumber utama, Podcast Agak Laen.

Selanjutnya untuk Music Festival, berbagai artis nasional seperti David Bayu, The Changcuters, Saykoji, Yura Yunita, Marion Jola, Nassar, dan Sal Priadi juga turut memeriahkan Digiland 2024 pada 27-28 Juli 2024 mendatang di Istora Senayan. Lebih dari 50 tenant Pasar Rakyat dan UMKM Binaan Telkom juga akan dihadirkan sebagai wujud dukungan Telkom terhadap para fondasi perekonomian digital Indonesia.

“Digiland 2024 merupakan momentum Telkom dalam memaknai hari lahir ke-59 tahun sekaligus bentuk persembahan kami bagi masyarakat,” kata Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah.

Adapun pemilihan tema “Elevating Your Future”, Ririek menjelaskan, sebagai wujud keyakinan TelkomGroup bahwa melalui pemanfaatan teknologi digital, digitalisasi akan menjadi sesuatu yang sangat bermanfaat. “Membuat Indonesia bisa melakukan leapfrog untuk setara dengan negara lainnya,” ujarnya.

Kunjungi media sosial @digilandid untuk informasi lebih lanjut dan segera dapatkan tiketnya di https://digiland.telkom.co.id untuk bergabung dalam kemeriahan Digiland 2024. (*)

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

FKPS Dukung Airin Jadi Gubernur Banten

16 menit lalu

Foto bersama Airin Rachmi Diany dan Fitron Nur Ikhsan saat deklarasi dukungan dari Forum Komunikasi Pengusaha Syariah di Hotel DM Tirta, Kabupaten Pandeglang, Selasa 25 Juni 2024.
FKPS Dukung Airin Jadi Gubernur Banten

FKPS dukung Airin karena ia merupakan figur yang tangguh, cerdas, dan memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat.


Walkot Pematangsiantar Sambut Kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan

2 jam lalu

Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani berfoto bersama para Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan dalam rangka Site Visite Proyek Investasi Strategis. di gedung serbaguna pemerintah kota Pematangsiantar, jalan merdeka, Selasa (25/06/2024)
Walkot Pematangsiantar Sambut Kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan

Wali Kota Pematangsiantar, Susanti Dewayani, menyambut kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan, di Gedung Serbaguna Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar, Jalan Merdeka, Selasa, 25 Juni 2024.


The Gade Creative Lounge by Pegadaian Hadir di Unisoed

2 jam lalu

Foto bersama setelah peresmian The Gade Creative Lounge (TGCL) PT Pegadaian ke 18 di Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto, Senin 24 Juni 2024.
The Gade Creative Lounge by Pegadaian Hadir di Unisoed

Melalui pembangunan TGCL, PT Pegadaian mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) ke empat yakni pendidikan berkualitas untuk mendukung mahasiswa dalam mengembangkan potensi mereka.


Saksi Ungkap Pembahasan Rapat Terbatas Terkait Penggunaan Baja di Tol MBZ

3 jam lalu

Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed.
Saksi Ungkap Pembahasan Rapat Terbatas Terkait Penggunaan Baja di Tol MBZ

Tidak ada hal yang salah terkait perubahan material. Hal tersebut lumrah dalam proses Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), karena segala sesuatu yang bersifat perencanaan masih dapat berubah di lapangan.


Transvision dan CBN Berkolaborasi Hadirkan Inovasi Teknologi di Era Digital

3 jam lalu

Commerce Director CBN Dedy Handoko, (tengah kiri) dan Direksi Marketing & Sales Transvision Brando Tengdom, (tengah kanan) saling berjabat tangan menandai kerjasama CBN Fiber dan CubMu.
Transvision dan CBN Berkolaborasi Hadirkan Inovasi Teknologi di Era Digital

Platform CubMu hadir sebagai alternatif hiburan digital bagi pelanggan CBN Fiber


BNPT Audit Sistem Pengamanan Mall GI

4 jam lalu

Foto Tim BNPT bersama petugas keamanan setelah audit terhadap sistem pengamanan Mall Grand Indonesia di Jakarta, Selasa 25 Juni 2024.
BNPT Audit Sistem Pengamanan Mall GI

Audit sistem pengamanan ini membuat para pengelola fasilitas publik, termasuk pengelola Mall GI dapat memahami potensi ancaman serta mitigasi resiko terhadap aksi terorisme.


Industri Pertambangan untuk Kebangkitan Ekonomi dan Keberlanjutan

17 jam lalu

Industri Pertambangan untuk Kebangkitan Ekonomi dan Keberlanjutan

Data Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menunjukkan realisasi penerimaan negara dari sektor pertambangan mineral dan batubara pada 2022 mencapai Rp 127,90 triliun atau 301,88 persen dari rencana target penerimaan tahun 2022, yakni Rp 42,37 triliun.


Bank Mandiri Gelar Gala Fashion Night dengan Pemandangan Candi Prambanan

17 jam lalu

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi berfoto bersama dalam acara bertajuk Gala Fashion Night. Yogyakarta, 24 Juni 2024
Bank Mandiri Gelar Gala Fashion Night dengan Pemandangan Candi Prambanan

Acara ini dipersembahkan khusus untuk nasabah utama aktif segmen prioritas dan private.


Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

18 jam lalu

Ketua Fraksi Partai Demokrat MPR RI Benny K. Harman
Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

Substansi pembicaraan Ketua MPR Bamsoet seperti yang dipermasalahkan MKD DPR RI masih dalam batas kepantasan


MPR RI Sikapi Keputusan MDK DPR

18 jam lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo usai rapat pimpinan MPR RI, di ruang rapat pimpinan MPR, Jakarta, Selasa (25/6/24).
MPR RI Sikapi Keputusan MDK DPR

Rapat Pimpinan MPR memutuskan pimpinan MPR akan mengirimkan surat kepada Ketua DPR, sebagai upaya dalam membangun hubungan baik antara MPR dan DPR.