Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Miliki Agrowisata Aglaonema, Lampung Tengah Siap Kembangkan Kampung Florikultura

image-gnews
Kepala Dinas Pertanian TPH Kabupaten Lampung Tengah, Khresna Rajasa, foto bersama setelah  berdiskusi dengan Tim Teknis Direktorat Buah dan Florikultura dalam penyusunan SOP Aglaonema
Kepala Dinas Pertanian TPH Kabupaten Lampung Tengah, Khresna Rajasa, foto bersama setelah berdiskusi dengan Tim Teknis Direktorat Buah dan Florikultura dalam penyusunan SOP Aglaonema
Iklan

INFO NASIONAL - Kepala Dinas Pertanian TPH Kabupaten Lampung Tengah, Khresna Rajasa, saat berdiskusi dengan Tim Teknis Direktorat Buah dan Florikultura dalam penyusunan SOP Aglaonema menyatakan kesiapannya mendukung program Kampung Flori. 

“Di Lampung Tengah, tepatnya di Keluarahan Adipuro, Kecamatan Trimurjo ada Agrowisata Aglaonema yang diresmikan tahun 2021. Sudah ada 45 orang yang sangat aktif menjalankan usaha aglaonema. Semuanya punya screen house skala rumah tangga, rata-rata dengan luasan 60 – 150 meter persegi, bahkan ada beberapa warga yang memiliki screen house dengan luasan 500 – 800 meter persegi. Jadi kalau ada program Kampung Flori, kita siap padu-padankan dengan Agrowisata Aglaonema di sini,” ujar Khresna. 

Aglaonema—dikenal juga dengan nama sri rejeki, merupakan salah satu tanaman hias yang populer di Indonesia. Aglaonema memiliki corak daun yang beraneka ragam dengan kombinasi yang khas antara warna hijau, putih, dan merah.

Direktur Buah dan Florikultura, Liferdi Lukman menjelaskan bahwa tanaman hias memiliki prospek usaha budidaya yang sangat menguntungkan, apalagi tidak perlu lahan yang terlalu luas untuk membudidayakannya.

“Florikultura itu unik. Tidak diperlukan lahan yang luas untuk pengembangannya. Jika dihitung kasar, tiap rumah punya 100 pot aglaonema, satu pot bisa kita jual Rp 25 ribu. Omzet sekali panen mencapai 2,5 juta rupiah. Apabila diusahakan secara intensif dan melibatkan off-taker, pasti akan menjadi prospek usaha menjanjikan.  Ini salah satu yang mendasari Direktorat Jenderal Hortikultura mengembangkan Kampung Flori,” tutur Liferdi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Produksi aglaonema secara nasional juga meningkat cukup tinggi. Salah satu penyebabnya, tanaman hias dianggap mampu berfungsi menenangkan jiwa, terutama pada masa pandemi Covid-19. “Tahun 2020 produksi aglaonema secara nasional tercatat 856.521 pohon, sementara pada tahun 2021 naik mencapai 61,38 persen menjadi 1.382.243 pohon. Ini prestasi yang cukup membanggakan karena selain sebagai tanaman hias, aglaonema juga bisa dijadikan filter udara di sekitar kita,” katanya.

Salah satu petani Aglaonema di Kecamatan Trimurjo, Margiono mengaku antusias jika wilayahnya dijadikan Kampung Flori. Ia mengisahkan, aglaonema di Trimurjo telah menjadi sumber kehidupan masyarakat.

“Dari tahun 2016 kami sudah menggeluti aglaonema dan tahun 2019 kami bentuk Kelompok Wanita Tani Sri Rejeki. Kemudian pada tahun 2021 terbentuk Perkumpulan Adipuro Sri Rejeki. Berbagai varian kami kembangkan di sini. Hampir 50 jenis varian ada di Agrowisata Kampung Aglaonema Sri Rejeki. Harapan kami dengan adanya program Kampung Flori, Agrowisata Aglaonema Sri Rejeki semakin maju dan berkembang,” ucapnya.

Agrowisata Kampung Aglaonema Sri Rejeki di Kelurahan Adipuro menjadi salah satu model pengembangan Kampung Flori yang terbukti dapat meningkatkan pendapatan masyarakat dan menjadikan wilayah Kelurahan Adipuro sebagai Kawasan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Berbasis Aglaonema. Model ini dapat direplikasikan pada daerah lain dengan melibatkan masyarakat sebagai motor penggerak utama dan memproduksi tanaman hias sesuai dengan agroklimat, serta diwadahi dalam kelembagaan yang mandiri, kuat dan berbadan hukum. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pahami Buy Limit dan Buy Stop Sebelum Mulai Investasi

23 menit lalu

Ilustrasi Mata uang kripto. Dok. Freepik
Pahami Buy Limit dan Buy Stop Sebelum Mulai Investasi

Jika tertarik untuk terjun ke dunia trading kripto, penting untuk memahami berbagai konsep dan strategi yang ada sebelum mulai berinvestasi.


BI Rate Dipangkas, Saham BTN (BBTN) Melesat

25 menit lalu

Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu didampingi Komisaris Utama BTN Chandra M Hamzah berfoto bersama beserta Jajaran Direksi dan Komisaris BTN dalam acara Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2023 di Menara BTN, Jakarta, Rabu 6 Maret 2024. Dok. BTN
BI Rate Dipangkas, Saham BTN (BBTN) Melesat

BI berpotensi memangkas BI Rate sebanyak 50 bps sepanjang September-Desember tahun ini. Penurunan tersebut akan berimbas positif terhadap saham sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga, khususnya bank yang fokus menawarkan kredit properti dan otomotif.


30 Tahun Perpipaan Limbah Jakarta Tak Tersentuh, Pj. Gubernur Heru Ambil Tindakan

1 jam lalu

Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik Terpusat (SPALD-T) di Waduk Melati di Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
30 Tahun Perpipaan Limbah Jakarta Tak Tersentuh, Pj. Gubernur Heru Ambil Tindakan

Pj. Gubernur Heru fokus membenahi perpipaan limbah di Jakarta yang 30 tahun tidak diperbaiki. Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta mengimplementasikannya melalui pembangunan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL) Daerah Terpusat dan Setempat, antara lain proyek JSDP serta revitalisasi tangki septik.


Jadwal Pertandingan Bola di Pegadaian Liga 2

1 jam lalu

Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan (kiri) bersama Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir saat konferensi pers Pegadaian Liga 2 di Pegadaian Tower, Jakarta, Selasa 3 September 2024. Dok. Pegadaian
Jadwal Pertandingan Bola di Pegadaian Liga 2

Pegadaian Liga 2 juga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, tidak hanya sebagai hiburan namun juga turut memajukan perekonomian daerah, dengan membuka peluang usaha bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di sekitar venue pertandingan.


Pertamina International Shipping (PIS) Hadir di Gastech Houston 2024

2 jam lalu

CEO PT Pertamina International Shipping (PIS) Yoki Firnandi tengah berbicara dalam sesi panel CEO GASTECH 2024, yang digelar di booth PIS, George R Brown Convention Center, Houston, Amerika Serikat (AS), Kamis, 19 September 2024. Dok. PIS
Pertamina International Shipping (PIS) Hadir di Gastech Houston 2024

Di partisipasi perdana ini, PIS hadir dengan membuka booth seluas 150 meter persegi, yang memajang miniatur kapal kapal PIS disertai dengan layar-layar interaktif yang berisi informasi seputar bisnis PIS.


Senyum Kebanggaan Bupati Sumba Timur Khristofel Praing

2 jam lalu

Bupati Sumba Timur Khristofel Praing  berfoto bersama penghargaannya yang diperoleh dari Tempo Media Group di Apresiasi Tokoh Indonesia 2024 di Jakarta, Selasa, 10 September 2024. Khristofel mendapatkan penghargaan untuk bidang Pemberdayaan Masyarakat. Dok. Pemkab Sumba Timur
Senyum Kebanggaan Bupati Sumba Timur Khristofel Praing

Khristofel Praing patut berbangga, karena berhasil meraih penghargaan di kategori itu bersama enam kepala daerah lainnya.


Telkomsel Raih Dua Penghargaan Internasional dari Asian Technology Excellence Awards 2024

2 jam lalu

Penghargaan internasional Asian Technology Excellence Awards diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang berada di garis depan disrupsi digital, memimpin revolusi teknologi, dan menggerakkan transformasi digital di industri dengan proyek-proyek digital pionir dan inovasi teknologi mereka. Dok. Telkomsel
Telkomsel Raih Dua Penghargaan Internasional dari Asian Technology Excellence Awards 2024

Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Telkomsel dalam mendorong perubahan, sejalan dengan semangat Indonesia yang selalu menjadi inspirasinya.


Olly Dondokambey Ziarah ke TMP Kalibata

3 jam lalu

Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, pada Jumat, 20 September 2024.  Dok. Pemprov Sulawesi Utara
Olly Dondokambey Ziarah ke TMP Kalibata

Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, pada Jumat, 20 September 2024.


BRI Insurance Bersama BRI Serahkan Klaim Asuransi Kepada Pedagang Pasar Kutoarjo

3 jam lalu

BRI Insurance (BRINS) bersama Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyerahkan klaim asuransi kepada nasabah BRI peserta asuransi BRI Insurance. di Pasar Kutoarjo, pada 17 September 2024. Dok. BRINS
BRI Insurance Bersama BRI Serahkan Klaim Asuransi Kepada Pedagang Pasar Kutoarjo

BRI Insurance (BRINS) bersama Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyerahkan klaim asuransi kepada nasabahnya yang tertimpa musibah kebakaran di Pasar Kutoarjo, pada bulan lalu.


Penjabat Wali Kota Probolinggo Raih Peringkat Pertama Penghargaan Nirwasita Tantra

5 jam lalu

Penjabat Wali Kota Probolinggo Nurkholis (ketiga kanan) menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2023 dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Rabu 18 September 2024. Dok. Pemkot Probolinggo
Penjabat Wali Kota Probolinggo Raih Peringkat Pertama Penghargaan Nirwasita Tantra

Penjabat Wali Kota Probolinggo Nurkholis berhasil meraih peringkat pertama dalam penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2023, kategori kota kecil.