Markus Nari Segera Disidang dalam Kasus E-KTP

Reporter

M Rosseno Aji

Editor

Amirullah

Jumat, 26 Juli 2019 03:10 WIB

Ekspresi tersangka kasus dugaan korupsi e-KTP, Markus Nari saat keluar dari gedung KPK setelah diperiksa pada Selasa, 9 April 2019. Markus Nari menjalani pemeriksaan perdana pasca-ditahan pada Senin (1/4) terkait kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan anggota DPR Fraksi Partai Golkar Markus Nari bakal segera disidang dalam kasus korupsi proyek e-KTP. Komisi Pemberantasan Korupsi telah merampungkan penyidikan kasus KTP elektronik yang menjerat Markus menjadi tersangka.

"Pelimpahan hari ini adalah kasus pengadaan paket penerapan KTP elektronik atas nama MN," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Yuyuk Andriati di kantornya Jakarta, Kamis, 25 Juli 2019.

Jaksa KPK memiliki waktu dua pekan untuk merampungkan berkas dakwaan terhadap Markus. Proses persidangan rencananya akan dilakukan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta.

Dalam proses penyidikan, KPK telah memeriksa 129 orang saksi. Mereka berasal dari berbagai unsur mulai dari menteri, pegawai negeri sipil, politikus hingga pihak swasta. Tim penyidik sebelumnya juga telah merampungkan berkas Markus Nari dalam kasus dugaan merintangi penyidikan KPK dalam kasus korupsi e-KTP.

Dalam kasus ini, KPK menyangka politikus Golkar itu telah memperkaya diri sendiri, orang lain atau perusahaan dalam pengadaan e-KTP. Korupsi ini ditengarai kerugian negara hingga Rp 2,3 triliun. KPK menduga Markus berperan memuluskan penambahan anggaran proyek e-KTP di DPR.

Advertising
Advertising

Ia juga diduga menerima sejumlah uang dari proyek tersebut. Sebelum ditetapkan menjadi tersangka kasus ini, ia sudah menyandang status yang sama dalam kasus merintangi penyidikan korupsi e-KTP dengan tersangka Miryam S. Haryani. Dua dakwaan untuk kasus yang berbeda itu akan dibacakan pada persidangan yang sama.

KPK sebelumnya telah menjerat 7 orang tersangka dalam kasus e-KTP, yakni dua pejabat Kementerian Dalam Negeri Irman dan Sugiharto; pengusaha Andi Narogong, Anang Sugiana Sidoharjo dan Made Oka Masagung. Eks Ketua DPR Setya Novanto, beserta keponakannya, Irvanto Hendra Pambudi Cahyo juga sudah dihukum dalam kasus ini.

KPK memastikan bakal terus mengembangkan kasus ini ke pelaku lain yang belum dihukum. Dalam rapat dengar pendapat di DPR 1 Juli 2019, Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan telah menetapkan 2 tersangka baru dalam kasus ini. Namun, identitas para tersangka itu belum diungkap ke publik.

Berita terkait

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

26 hari lalu

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto beberapa kali mendapatkan remisi masa tahanan. Berapa jumlah remisi yang diterimanya?

Baca Selengkapnya

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

26 hari lalu

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto kembali dapat remisi Lebaran. Begini kasusnya dan drama benjolan sebesar bakpao yang dilakukannya.

Baca Selengkapnya

Beberkan Intervensi Jokowi ke KPK, Profil Agus Rahardjo Disorot

18 Desember 2023

Beberkan Intervensi Jokowi ke KPK, Profil Agus Rahardjo Disorot

Agus Rahardjo mendapat sorotan setelah ungkapkan Jokowi marah dan lakukan intervensi penyelidikan kasus korupsi e-KTP. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Belum Tahu Agus Rahardjo Diadukan ke Polisi

15 Desember 2023

Jokowi Belum Tahu Agus Rahardjo Diadukan ke Polisi

Jokowi menyatakan tak tahu jika Agus Rahardjo diadukan ke kepolisian.

Baca Selengkapnya

Pandawa Nusantara Polisikan Agus Rahardjo Usai Sebut Jokowi Marah dan Intervensi Kasus di KPK

12 Desember 2023

Pandawa Nusantara Polisikan Agus Rahardjo Usai Sebut Jokowi Marah dan Intervensi Kasus di KPK

Eks Ketua KPK periode 2015-2019, Agus Rahardjo dipolisikan buntut sebut Presiden Jokowi memarahinya karena usut kasus korupsi e-KTP. Siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

Ramai Soal Agus Rahardjo Ungkap Intervensi Jokowi, Begini Kata ICW, Bahlil hingga Novel Baswedan

6 Desember 2023

Ramai Soal Agus Rahardjo Ungkap Intervensi Jokowi, Begini Kata ICW, Bahlil hingga Novel Baswedan

Soal eks Ketua KPK Agus Rahardjo yang mengaku pernah dimarahi Jokowi saat usut korupsi e-KTP mendapat tanggapan ICW, Bahlil , Novel Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Marah Saat KPK Usut Kasus Korupsi E-KTP, Berikut Deretan Kemarahan Jokowi Lainnya

4 Desember 2023

Jokowi Disebut Marah Saat KPK Usut Kasus Korupsi E-KTP, Berikut Deretan Kemarahan Jokowi Lainnya

Eks Ketua KPK Agus Rahardjo sebut Jokowi marah saat KPK usut korupsi e-KTP yang menyeret Setya Novanto. Bukan sekali itu Jokowi ungkap kekesalan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Pernah Marah karena KPK Usut Korupsi E-KTP, Ini Kilas Balik Kasus yang Seret Setya Novanto

4 Desember 2023

Jokowi Disebut Pernah Marah karena KPK Usut Korupsi E-KTP, Ini Kilas Balik Kasus yang Seret Setya Novanto

Jokowi disebut pernah memarahi Ketua KPK Agus Rahardjo gara-gara pengusutan korupsi e-KTP. SImak kilas kasus korupsi yang menyeret Setya Novanto ini.

Baca Selengkapnya

Catatan Eks Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo: Bangun 2.000 Desa Mandiri Energi, Soal Wadas, Gagal Piala Dunia U-20

5 September 2023

Catatan Eks Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo: Bangun 2.000 Desa Mandiri Energi, Soal Wadas, Gagal Piala Dunia U-20

Berikut beberapa catatan prestasi dan kontroversi Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah. Bangun 2.000 desa mandiri hingga gagal Piala Dunia U20.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

18 Agustus 2023

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

Setya Novanto dan Imam Nahrawi mendapat remisi. Begini kasus korupsi Setnov dan eks Menpora itu.

Baca Selengkapnya