TEMPO.CO, BANDUNG – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mendaftarkan bakal calonnya sendiri untuk Pilkada Jawa Barat. Partai tersebut mengusung Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina yang tiba di Kantor KPU Jawa Barat, Kamis, 29 Agustus 2024, pukul 21.30 WIB.
Acep Adang Ruhiyat menggandeng Gita Dwi Natarina yang dikenal sebagi Gita KDI, artis dangdut jebolan kontes dangdut yang dihelat stasiun televisi swasta. Keduanya kompak mengatakan baju atasan hijau dan bawahan hitam.
Acep Adang Ruhiyat, merupakan Ketua Dewan Syuro DPD PKB Jawa Barat, anggota DPR dua periode dari PKB. Ia di usung sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat. Sementara Gita KDI juga kader PKB yang sempat menjadi anggota DPR.
Rombongan Acep-Gita KDI di temani pengurus DPW PKB Jawa Barat yang dipimpin langsung Ketua DPW PKB Syaiful Huda. Kedua pasangan tersebut disambut dengan tarian selamat datang, dan langsung menuju aula Kantor KPU Jawa Barat.
Ketua DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda mengatakan, pasangan bakal calon gubernur dan calon gubernur yang didaftarkan tersebut adalah kader partainya. “Malam ini kami DPW PKB Jawa Barat mengantarkan kader-kader kami untuk berjuang, dua-duanya beliau Pak Acep Adang masih sebagai anggota DPR, dan Teh Gita sempat di DPR periode 2009-2014 dari PKB,” kata dia, Kamis, 29 Agustus 2024.
“Kami ingin beliau berdua mengabdi karena itu kami persembahkan kader terbaik PKB Jawa Barat untuk maju di pilkada gubernur dan wakil gubernur provinsi Jawa Barat,” kata Syaiful Huda.
Syaiful Huda mengatakan, semua persyaratan sudah disiapkan. “Jadi nanti bisa kami serahkan dan mohon nanti kami menunggu verifikasinya, apa yang kurang Insyaallah kami tuntaskan,” kata dia.
Syaiful Huda mengatakan, kedua kader PKB tersebut akan mengusung tagline Jabar Bahagia Lahir Batin. Bakal calon gubernur Jawa Barat, Acep Adang Ruhiyat sempat menyinggung sejumlah pokok pikiran yang menjadi visi dan misinya. Di antaranya soal membangun pesantren sebagai pusat pendidikan dan pembinaan karakter, program beasiswa untuk santri yang belum mendapat perhatian, serta penciptaan lapangan kerja.
“Kami ingin mempertahankan program-program yang selama ini sudah baik, dan kami akan meningkatkan apa yang belum, atau yang belum baik,” kata Acep Adang.
Ketua KPU Jawa Barat Ummi Wahyuni mengatakan selamat datang pada bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang mendaftar tersebut. “Hari ini adalah hari ketiga, dan kami membuka (pendaftaran) sampai pukul 23.59 WIB. Ini adalah tamu kami yang ketiga,” kata dia, Kamis, 29 Agustus 2024.
Ummi mengatakan, berkas yang diserahkan pasangan calon akan diperiksa kelengkapannya, dan akan kemudian akan dilanjutkan dengan verifikasi berkas persyaratan tersebut. “Kami mohon waktu untuk melakukan pemeriksaan berkas dokumen yang kami periksa, nanti kami akan lanjutkan dengan verifikasi administrasi. Dan akan dilanjutkan untuk pemeriksaan kesehatan. Kami menjadwalkan pada tanggal 30 Agustus 2024 sampai 1 September 2024 di RSHS,” kata dia.
Sebelumnya, PKB dikabarkan akan berkoalisi dengan PDIP untuk mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat. Hingga saat ini tersisa PDIP yang belum mendaftarkan calonnya dalam pilkada Jawa Barat.
Informasi yang beredar di kalangan wartawan di KPU Jawa Barat, PDIP akan mendaftarkan calonnya sekitar pukul 11 malam ini. Namun, belum diketahui pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan di usung partai tersebut.