TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) akan mengumumkan hasil Seleksi Mandiri UNY 2024 CBT domisili pada hari ini Selasa 30 Juli 2024, pukul 20.00 WIB.
Dikutip dari laman PMB UNY, seleksi pendaftaran ujian ini telah dibuka sejak 12 Juni 2024 lalu. Calon mahasiswa bisa masuk program sarjana (S1) menggunakan hasil ujian di daerah masing-masing.
Seleksi ini bertujuan memfasilitasi siswa lulusan menengah atas atau sederajat untuk bisa mengikuti pendidikan S1 dengan tes akademik dijalankan online, termasuk untuk mereka yang berasal dari luar DIY.Seleksi Mandiri UNY 2024 CBT Domisili baru digelar 23-25 Juli kemarin.
Pengumuman hasil ujian akan segera diumumkan oleh penyelenggara seleksi pada hari ini Selasa 30 Juli 2024, jam 20.00 WIB.
Pengumuman Seleksi Mandiri UNY CBT Domisili 2024 dapat diakses melalui laman Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) instansi. Biasanya pengumuman disiarkan melalui berkas tertentu dan mencantumkan nama peserta yang lolos.
Anda dapat membuka dua laman berikut untuk melihat pengumuman SM UNY 2024 CBT Domisili. https://daftarpmb.uny.ac.id/
Namun, ada kemungkinan perubahan agenda pengumuman tergantung kebijakan universitas. Peserta bisa membuka laman pengumuman secara berkala untuk melihat informasi terbaru. Bila dinyatakan lolos, para peserta perlu segera daftar ulang.
Pilihan Editor: Link dan Cara Cek Hasil Seleksi Mandiri UNS 2024