Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pj Bupati Tangerang Lakukan Operasi Pasar Jelang Idul Adha

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Di tengah melonjaknya harga pangan khususnya bawang putih menjelang Hari Raya Idul Adha, Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony menekan inflasi dengan menggelar operasi pasar di Pasar Sepatan, Rabu, 12 Juni 2024.

Kegiatan yang diselenggarakan bersama Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja (NKR) dan PT Mitra Kerta Raharja (MKR) ini, menjadi upaya nyata pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas harga dan meringankan beban masyarakat.

Andi Ony mengatakan, operasi pasar menjadi  komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang untuk mengendalikan harga pangan di wilayahnya, khususnya menjelang momen-momen penting seperti Idul Adha. Ia menjelaskan, lonjakan harga bawang putih menjadi perhatian serius pemerintah, mengingat komoditas ini merupakan salah satu bahan pokok yang dibutuhkan masyarakat sehari-hari.

"Kali ini kita menggelar operasi pasar bawang putih dalam rangka menekan inflasi daerah yang digelar di Kecamatan Sepatan, khususnya jelang Hari Raya Idul Adha. Semoga operasi pasar ini benar-benar bisa memberikan dampak signifikan untuk menurunkan inflasi dan meringankan beban masyarakat," kata Andi Ony.

Harga bawang putih di pasar yang sempat menyentuh angka Rp40.000 per kilogram menjadi tantangan tersendiri bagi masyarakat. Melalui operasi pasar ini, bawang putih dijual dengan harga Rp29.500 per kilogram Jauh lebih murah dibandingkan harga pasaran saat ini. Penurunan harga ini diharapkan dapat meringankan masyarakat, khususnya yang sedang bersiap merayakan Hari Raya Idul Adha.

"Harga di pasaran sekarang berkisar Rp37.600,- hingga Rp40.000 per kilogramnya. Hari ini kami jual perkilonya Rp29.500. Semoga ini bisa membantu masyarakat, khususnya dalam waktu dekat ini, kita semua akan merayakan hari raya kurban," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Operasi pasar ini juga mendapat dukungan penuh dari Perumda Pasar NKR dan PT MKR. Direktur Administrasi dan Keuangan Perumda Pasar NKR, Rhazes Faza mengatakan, pihaknya telah menyiapkan 400 kilogram bawang putih untuk dijual kepada masyarakat.

Menurutnya, kolaborasi ini menunjukkan sinergitas yang baik antara pemerintah daerah dan perusahaan daerah dalam menanggulangi masalah kenaikan harga bahan pokok.

"Dalam operasi pasar bawang putih ini, kita menyiapkan sebanyak 400 kg bawang putih yang akan dijual ke masyarakat dengan harga Rp29.500  perkilonya," ujar Faza.

Setelah meresmikan operasi pasar secara simbolis, Andi Ony langsung meninjau dan memantau harga komoditas lainnya di Pasar Sepatan. Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa harga-harga kebutuhan pokok tetap terkendali dan tidak ada lonjakan yang bisa memberatkan masyarakat. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Walkot Pematangsiantar Sambut Kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan

32 menit lalu

Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani berfoto bersama para Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan dalam rangka Site Visite Proyek Investasi Strategis. di gedung serbaguna pemerintah kota Pematangsiantar, jalan merdeka, Selasa (25/06/2024)
Walkot Pematangsiantar Sambut Kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan

Wali Kota Pematangsiantar, Susanti Dewayani, menyambut kunjungan Delegasi Konsul Jenderal dan Konsul Kehormatan, di Gedung Serbaguna Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar, Jalan Merdeka, Selasa, 25 Juni 2024.


The Gade Creative Lounge by Pegadaian Hadir di Unisoed

1 jam lalu

Foto bersama setelah peresmian The Gade Creative Lounge (TGCL) PT Pegadaian ke 18 di Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto, Senin 24 Juni 2024.
The Gade Creative Lounge by Pegadaian Hadir di Unisoed

Melalui pembangunan TGCL, PT Pegadaian mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) ke empat yakni pendidikan berkualitas untuk mendukung mahasiswa dalam mengembangkan potensi mereka.


Saksi Ungkap Pembahasan Rapat Terbatas Terkait Penggunaan Baja di Tol MBZ

1 jam lalu

Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed.
Saksi Ungkap Pembahasan Rapat Terbatas Terkait Penggunaan Baja di Tol MBZ

Tidak ada hal yang salah terkait perubahan material. Hal tersebut lumrah dalam proses Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), karena segala sesuatu yang bersifat perencanaan masih dapat berubah di lapangan.


Transvision dan CBN Berkolaborasi Hadirkan Inovasi Teknologi di Era Digital

1 jam lalu

Commerce Director CBN Dedy Handoko, (tengah kiri) dan Direksi Marketing & Sales Transvision Brando Tengdom, (tengah kanan) saling berjabat tangan menandai kerjasama CBN Fiber dan CubMu.
Transvision dan CBN Berkolaborasi Hadirkan Inovasi Teknologi di Era Digital

Platform CubMu hadir sebagai alternatif hiburan digital bagi pelanggan CBN Fiber


BNPT Audit Sistem Pengamanan Mall GI

2 jam lalu

Foto Tim BNPT bersama petugas keamanan setelah audit terhadap sistem pengamanan Mall Grand Indonesia di Jakarta, Selasa 25 Juni 2024.
BNPT Audit Sistem Pengamanan Mall GI

Audit sistem pengamanan ini membuat para pengelola fasilitas publik, termasuk pengelola Mall GI dapat memahami potensi ancaman serta mitigasi resiko terhadap aksi terorisme.


Industri Pertambangan untuk Kebangkitan Ekonomi dan Keberlanjutan

15 jam lalu

Industri Pertambangan untuk Kebangkitan Ekonomi dan Keberlanjutan

Data Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menunjukkan realisasi penerimaan negara dari sektor pertambangan mineral dan batubara pada 2022 mencapai Rp 127,90 triliun atau 301,88 persen dari rencana target penerimaan tahun 2022, yakni Rp 42,37 triliun.


Bank Mandiri Gelar Gala Fashion Night dengan Pemandangan Candi Prambanan

16 jam lalu

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi berfoto bersama dalam acara bertajuk Gala Fashion Night. Yogyakarta, 24 Juni 2024
Bank Mandiri Gelar Gala Fashion Night dengan Pemandangan Candi Prambanan

Acara ini dipersembahkan khusus untuk nasabah utama aktif segmen prioritas dan private.


Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

16 jam lalu

Ketua Fraksi Partai Demokrat MPR RI Benny K. Harman
Keputusan MKD, Ketua Fraksi Partai Demokrat tidak Temukan Pelanggaran Kode Etik oleh Ketua MPR

Substansi pembicaraan Ketua MPR Bamsoet seperti yang dipermasalahkan MKD DPR RI masih dalam batas kepantasan


MPR RI Sikapi Keputusan MDK DPR

16 jam lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo usai rapat pimpinan MPR RI, di ruang rapat pimpinan MPR, Jakarta, Selasa (25/6/24).
MPR RI Sikapi Keputusan MDK DPR

Rapat Pimpinan MPR memutuskan pimpinan MPR akan mengirimkan surat kepada Ketua DPR, sebagai upaya dalam membangun hubungan baik antara MPR dan DPR.


Plt Sekjen MPR: Keputusan MKD DPR Terkait Bamsoet tidak Memenuhi Unsur Materiil

17 jam lalu

Plt Sekjen MPR Siti Fauziyah
Plt Sekjen MPR: Keputusan MKD DPR Terkait Bamsoet tidak Memenuhi Unsur Materiil

Keputusan MKD tidak memenuhi ketentuan prosedural dan unsur materiil.