Polisi Sebut Seribu Warga Yalimo Mengungsi ke Wamena Usai Kerusuhan

Reporter

Antara

Selasa, 6 Juli 2021 20:40 WIB

Kapolda Papua Inspektur Jenderal Mathius Fakhiri. ANTARA/Evarukdijati

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolda Papua Inspektur Jenderal Mathius Fakhiri mengatakan sebanyak 1.025 warga Yalimo mengungsi ke Wamena setelah massa pendukung Erdi Dabi-Jhon Wilil melakukan aksi pembakaran fasilitas pemerintahan dan umum pada Selasa, 29 Juni 2021.

Evakuasi warga dilakukan Senin malam, 5 Juli 2021, melalui jalan darat dengan pengawalan anggota TNI-Polri. Menurut Mathius evakuasi terhadap warga yang sebelumnya bermukim di Elelim, ibu kota Kabupaten Yalimo itu dilakukan atas permintaan mereka saat bertemu di Elelim, Senin pagi.

"Memang benar dalam kunjungan kerja ke Elelim, para pengungsi meminta dibantu evakuasi ke Wamena karena trauma saat aksi pembakaran yang terjadi," kata Mathius di Jayapura, Selasa, 6 Juli 2021.

Selanjutnya, kata kapolda, pengungsi selain di tampung di Tongkonan, Wamena juga tersebar di beberapa tempat karena ada yang menumpang di kerabat atau kenalannya. Ketika ditanya tentang situasi kamtibmas di Yalimo, Mathius mengatakan sudah relatif kondusif. Meski demikian anggota TNI-Polri tetap bersiaga.

"Tidak ada korban jiwa dalam aksi pembakaran yang dilakukan massa pendukung Erdi Dabi-Jhon Wilil, namun bangunan yang dibakar cukup banyak yakni 34 perkantoran pemerintah, 126 ruko yang dibakar serta 115 sepeda motor dan roda empat empat unit. Kerugian sekitar Rp 324 miliar," kata Mathius.

Pembakaran yang dilakukan massa pendukung pasangan calon bupati nomor urut 01 Erdi Dabi-Jhon Wilil terjadi seusai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang meminta dilakukan pemungutan suara ulang (PSU) tanpa mengikutsertakan Erdi Dabi.

MK mengabulkan permohonan pemohon untuk sebagian, menyatakan diskualifikasi Erdi Dabi-Jhon Wilil karena tidak lagi memenuhi syarat sebagai peserta pilkada Yalimo. MK juga membatalkan keputusan KPU Yalimo tentang Penetapan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara bertanggal 18 Desember 2020.

Baca Juga: Massa Mengamuk di Yalimo, Kantor KPU hingga Gedung DPRD Dibakar, Begini Kata Irjen Fakhiri

Berita terkait

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

1 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

PPP Jadi Partai Terbanyak yang Gugat Sengketa Pileg ke MK

1 hari lalu

PPP Jadi Partai Terbanyak yang Gugat Sengketa Pileg ke MK

Salah satu yang diajukan PPP adalah perkara nomor 46-01-17-16/PHPU.DPR-DPRD-XXII/2024 tentang sengketa hasil pemilihan DPRD Kota Serang, Banten.

Baca Selengkapnya

MK Siapkan Dokter hingga Tukang Pijat untuk Hakim Konstitusi

1 hari lalu

MK Siapkan Dokter hingga Tukang Pijat untuk Hakim Konstitusi

MK akan menangani ratusan perkara sengketa Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

1 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

1 hari lalu

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

Sejumlah partai politik mengajukan sengketa Pileg ke MK. Partai Nasdem mendaftarkan 20 permohonan.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua KPK Laporkan Dewas KPK Albertina Ho, Berikut Sejumlah Kontroversi Nurul Ghufron

1 hari lalu

Wakil Ketua KPK Laporkan Dewas KPK Albertina Ho, Berikut Sejumlah Kontroversi Nurul Ghufron

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron melaporkan anggota Dewas KPK Albertina Ho, mendapat sorotan publik. Berikut sejumlah kontroversi Nurul Ghufron.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

1 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Sengketa Pileg, Mantan Ketua DPD Irman Gusman Minta Pemungutan Suara Ulang di Sumbar

2 hari lalu

Sengketa Pileg, Mantan Ketua DPD Irman Gusman Minta Pemungutan Suara Ulang di Sumbar

Dalam sengketa Pileg yang diajukan ke MK, Irman Gusman menuntut empat hal. Apa saja?

Baca Selengkapnya