PAN Nilai Eko Patrio, Desy Ratnasari dan Bima Arya Mampu Pimpin DKI Jakarta

Jumat, 19 Februari 2021 15:59 WIB

Anggota DPR periode 2019-2024 yang juga artis, Desy Ratnasari berswafoto dengan rekan sejawatnya Mulan Jameela (kanan) sebelum pelantikan di Ruang Rapat Paripurna, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 1 Oktober 2019. Dalam acara resmi ini, Mulan mengenakan jilbab warna peach dengan kebaya brokat. ANTARA/M Risyal Hidayat

Tempo.co, Jakarta-Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan, partainya memiliki sejumlah kader yang sudah terbukti berhasil dan menunjukkan karyanya sebagai politikus. "Karena itu, jika ikut berkontestasi di DKI, diyakini akan sangat mewarnai dan jika terpilih akan memberikan kontribusi untuk membangun Jakarta," kata Saleh kepada wartawan, Jumat, 19 Februari 2021.

Saleh menyebut para kader tersebut ialah Eko Patrio (Ketua DPW PAN DKI Jakarta), Bima Arya (Wali Kota Bogor), Desy Ratnasari (anggota Komisi IX DPR), Zita Anjani (Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta) yang juga putri dari Ketua Umum Zulkifli Hasan.

Kemudian Pasha Ungu alias Sigit Purnomo (mantan Wakil Wali Kota Palu) dan beberapa kader lainnya. Dari deretan nama tersebut, tiga di antaranya juga termasuk mantan pesohor, yakni Eko Patrio, Desy Ratnasari, dan Pasha Ungu.

Saleh meyakini para kader PAN itu sudah memiliki pengalaman yang cukup. Dia mengklaim mereka tak akan sekadar maju, tetapi memiliki tekad membangun Ibu Kota. "Kalau diminta maju, pastinya sudah punya tekad membawa perubahan," kata Saleh.

Meski begitu, Saleh mengatakan PAN saat ini masih berkonsentrasi melakukan konsolidasi nasional. Jajaran partai tengah sibuk melaksanakan musyawarah wilayah dan musyawarah daerah. Dia berujar muswil dan musda ini ditargetkan rampung akhir Februari ini.

Secara paralel, lanjut Saleh, DPD-DPD PAN juga akan melaksanakan musyawarah ranting di seluruh Indonesia. "Kegiatan konsolidasi ini dilaksanakan dan dikoordinir oleh DPP. Fokusnya memang masih ke sana. Sejauh ini, insya Allah berjalan lancar dan baik," kata Saleh.

Sebelumnya sudah ada dua partai yang membeberkan nama-nama kader yang digadang-gadang maju Pilgub DKI. Yakni Partai Kebangkitan Bangsa dan Partai Demokrat. PKB, selain menjagokan kadernya, juga melirik artis Agnes Monica dan Raffi Ahmad.

Sedangkan Demokrat ingin memajukan kader-kadernya, seperti Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, mantan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo, mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf Macan Effendi, mantan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Pandjaitan, dan lainnya. PAN pun tak mau ketinggalan.

BUDIARTI UTAMI PUTRI

Baca: PAN Gerak Cepat Bahas Pengganti Hanafi Rais di DPR

Berita terkait

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

14 jam lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Eko Patrio Diusulkan Menjadi Menteri oleh PAN, Tanggapan Gibran hingga Rekam Jejak

16 jam lalu

Eko Patrio Diusulkan Menjadi Menteri oleh PAN, Tanggapan Gibran hingga Rekam Jejak

PAN sedang menyiapkan komedian Eko Patrio untuk mendapat posisi menteri dalam kabinet Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

17 jam lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

19 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun.

Baca Selengkapnya

Eko Patrio Dicalonkan Masuk Kabinet oleh PAN, Menteri Apa?

1 hari lalu

Eko Patrio Dicalonkan Masuk Kabinet oleh PAN, Menteri Apa?

Nama mantan komedian Eko Patrio atau Eko Hendro Purnomo, yang kini menjadi anggota DPR dari PAN, digadang-gadang masuk kabinet Presiden Prabowo

Baca Selengkapnya

Reaksi Gerindra Soal PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Reaksi Gerindra Soal PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

Gerindra menyebut disiapkannya Eko Patrio jadi menteri menandakan Zulhas sudah berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PAN Berebut Kursi Keenam di Sengketa Pileg, Saldi Isra: Dari Pilpres Sudah Berbeda

1 hari lalu

NasDem dan PAN Berebut Kursi Keenam di Sengketa Pileg, Saldi Isra: Dari Pilpres Sudah Berbeda

PAN dan NasDem bersengketa soal kursi keenam di sidang PHPU pileg. Saldi menilai peselisihan itu unik karena mereka tak memperebutkan kursi terakhir.

Baca Selengkapnya

Reaksi Internal KIM atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

1 hari lalu

Reaksi Internal KIM atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Gerindra menyatakan Prabowo sudah mendiskusikan pembentukan presidential club sejak bertahun-tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Gibran Ungkap Partai Pendukung Sudah Sodorkan Nama untuk Menteri: Keputusan di Tangan Pak Prabowo

1 hari lalu

Gibran Ungkap Partai Pendukung Sudah Sodorkan Nama untuk Menteri: Keputusan di Tangan Pak Prabowo

Gibran mengatakan partai-partai sudah menyodorkan nama-nama untuk posisi menteri di kabinet pemerintahan Prabowo - Gibran.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

1 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya