Jaksa Sistoyo Resmi Diberhentikan

Reporter

Editor

Kamis, 24 November 2011 17:41 WIB

Sistoyo. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO Interaktif, Jakarta - Kejaksaan Agung telah resmi memberhentikan sementara Jaksa Sistoyo dari jabatannya sebagai Kepala Sub-Bagian Pembinaan di Kejaksaan Negeri Cibinong mulai 22 November lalu. Keputusan itu menyusul penahanan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Sistoyo karena diduga menerima suap sebesar Rp 2,5 miliar.

"Jaksa Agung (Basrief Arief) kemarin sudah menandatangani surat pemberhentian sementaranya,” kata Jaksa Agung Muda Pengawasan Marwan Effendi kepada wartawan di kantornya, Kamis 24 November 2011.

Jaksa Sistoyo, kata Marwan, diberhentikan sampai kasusnya jelas. “Nanti kalau sudah keputusan hukum tetap dan dinyatakan bersalah, dia diberhentikan secara tetap,” katanya.

Sebelumnya Marwan memang sudah mengajukan rekomendasi pemberhentian sementara itu kepada Jaksa Agung. Alasan permohonan berdasar pada Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 2008.

Sebagai konsekuensi dari pemberhentian sementara itu, jaksa golongan III/d itu mulai 1 Desember nanti hanya akan mendapatkan separuh dari gaji pokok yang terakhir diterima. Namun jika ternyata keputusan keliru akan dilakukan perhitungan semestinya.

Sistoyo ditangkap penyidik KPK di halaman parkir kantornya pada sekitar 18.00 WIB, Senin lalu. Dia dicokok bersama dua pengusaha, Edward M. Bunjamin dan Anton Bambang Hadiyono. Dari tangannya disita uang Rp 99,9 juta dalam amplop putih. Uang itu diduga dimaksudkan untuk membayar upaya meringankan kasus yang membelit Edward.

Edward merupakan tersangka perkara dugaan pemalsuan dan penipuan proyek berupa pembangunan hanggar dan kios di Pasar Festival Cisarua, Puncak, Bogor, pada 2010. Saat ini perkaranya sampai tahap pembacaan penuntutan yang ditangani oleh Sistoyo.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Diduga Aset Jiwasraya, 6 Bidang Tanah di Jaksel Disita Kejagung

6 Maret 2020

Diduga Aset Jiwasraya, 6 Bidang Tanah di Jaksel Disita Kejagung

Tim jaksa penyidik Kejaksaan Agung menyegel 6 bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan, yang diduga aset kasus korupsi PT Asuransi Jiwasraya.

Baca Selengkapnya

Tak Terkait Jiwasraya, Pemblokiran 25 Rekening Pemilik SID Dibuka

29 Februari 2020

Tak Terkait Jiwasraya, Pemblokiran 25 Rekening Pemilik SID Dibuka

Sejauh ini sudah ada 235 pemilik saham yang rekeningnya diblokir karena diduga terkait kasus Jiwasraya. Sebanyak 88 orang sudah mengajukan keberatan.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Bidik Tambang Emas Tersangka Jiwasraya

29 Februari 2020

Kejaksaan Agung Bidik Tambang Emas Tersangka Jiwasraya

Dalam perkara Jiwasraya, Kejaksaan Agung telah menetapkan enam tersangka. Taksiran sementara kerugian atas kasus ini mencapai Rp 17 triliun.

Baca Selengkapnya

Rini Soemarno Pernah Laporkan Fraud Jiwasraya dan Asabri ke Jaksa

28 Februari 2020

Rini Soemarno Pernah Laporkan Fraud Jiwasraya dan Asabri ke Jaksa

Mantan Menteri BUMN Rini Soemarno rupanya pernah melaporkan dugaan fraud Jiwasraya dan Asabri ke Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Deteksi Aset Tersangka Jiwasraya di 10 Negara

26 Februari 2020

Kejaksaan Agung Deteksi Aset Tersangka Jiwasraya di 10 Negara

Untuk melacak keberadaan aset tersangka Jiwasraya di luar negeri, Kejaksaan Agung bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan.

Baca Selengkapnya

Benny Tjokro Sebut Saham Hanson di Jiwasraya Cuma 2 Persen

26 Februari 2020

Benny Tjokro Sebut Saham Hanson di Jiwasraya Cuma 2 Persen

Benny Tjokrosaputro mengatakan saham emitennya, yakni PT Hanson Internasional Tbk., di Jiwasraya tak sampai 2 persen.

Baca Selengkapnya

Kasus Jiwasraya, 18 Saksi dari Perbankan Diperiksa Kejagung

26 Februari 2020

Kasus Jiwasraya, 18 Saksi dari Perbankan Diperiksa Kejagung

Ini daftar perbankan yang ikut diperiksa Kejagung dalam kasus Jiwasraya.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Batal Umumkan Pemeriksaan Berkas Kasus Paniai

24 Februari 2020

Kejaksaan Agung Batal Umumkan Pemeriksaan Berkas Kasus Paniai

Kejaksaan Agung masih akan mendalami berkas kasus Paniai yang telah dinyatakan sebagai pelanggaran HAM berat oleh Komnas HAM itu.

Baca Selengkapnya

Merasa Difitnah, Benny Tjokro Laporkan Bos Jiwasraya ke Polisi

24 Februari 2020

Merasa Difitnah, Benny Tjokro Laporkan Bos Jiwasraya ke Polisi

Keterangan bos Jiwasraya di DPR yang dipersoalkan ihwal kerugian perusahaan pelat merah Rp 13 triliun semuanya saham dari proyek milik Benny Tjokro.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Agung Bakal Buka Blokir Rekening Tak Terkait Jiwasraya

24 Februari 2020

Kejaksaan Agung Bakal Buka Blokir Rekening Tak Terkait Jiwasraya

Kejaksaan Agung telah memblokir 800 rekening efek yang diduga berkaitan dengan enam tersangka kasus Jiwasraya.

Baca Selengkapnya