Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Shinta Wahid: Survei Ungkap Adanya Kebencian pada NonMuslim

image-gnews
Ibu Shinta Nuriyah Wahid saat  menyampaikan humor Gus Dur dalam peringatan dua tahun wafatnya alm. KH. Abdul Rahman Wahid di kediaman Ketua Mahkamah Konstitusi m(MK) Mahfud MD, kawasan Widya Chandra,  Jakarta, Senin (2/1).  ANTARA/Reno Esnir
Ibu Shinta Nuriyah Wahid saat menyampaikan humor Gus Dur dalam peringatan dua tahun wafatnya alm. KH. Abdul Rahman Wahid di kediaman Ketua Mahkamah Konstitusi m(MK) Mahfud MD, kawasan Widya Chandra, Jakarta, Senin (2/1). ANTARA/Reno Esnir
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Shinta Nuriyah Abdurahman Wahid, istri Presiden ke-4, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur menyatakan gerakan radikal dan kaum intoleran sudah menguasai pemikiran segelintir masyarakat Indonesia, bahkan sudah masuk ke dalam sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Gerakan radikal dan intoleransi sudah masuk ke dalam kehidupan bernegara. Hanya berapa belas persen saja yang tidak setuju Indonesia menjadi negara Islam," kata Shinta Nuriyah Abdurahman Wahid, dalam talkshow "Perempuan dan Kebinnekaan", di Jakarta, Senin 10 April 2017.

Baca: Presiden Jokowi Minta Para Ulama Ikut Jaga Perdamaian Indonesia

Shinta mengatakan hal tersebut merupakan hasil survei yang dilakukan Wahid Foundation. Dari total 1.255 responden, kata dia, sebanyak 59 persen memiliki rasa benci terhadap non muslim, etnis Tionghoa, dan lain-lain. "Dampak rasa benci itu membuat mereka tidak setuju anggota kelompok itu (nonmuslim) menjadi pejabat di Indonesia," tuturnya.

Selain menolak menjadi pejabat, Shinta melanjutkan, sebanyak 82 persen responden tidak setuju kelompok-kelompok tersebut menjadi tetangga mereka. "Kondisi ini sudah sampai di kehidupan bertetangga. Hanya sebagian kecil yang bersifat netral dan mau menghargai perbedaan," tuturnya.

Shinta menilai semua kondisi ini merupakan potensi yang cukup mengkhawatirkan. Dari survei yang dilakukan pun, sedikitnya ada 11,5 juta orang yang berpotensi melakukan tindakan-tindakan radikal.

Baca: Menteri Lukman: Jangan Gunakan Agama Alat Penebar Kebencian

Dia berpendapat, angka-angka hasil tersebut merupakan peringatan atau "warning" bagi bangsa Indonesia untuk menghadapi radikalisme agama. "Semakin tinggi menerapkan syariah, semakin tinggi keinginan untuk melakukan gerakan radikal," ucapnya.

Jika dibiarkan, menurut Shinta, gerakan radikal dan intoleran merupakan ancaman yang nyata bagi keberagaman yang ada di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kelompok-kelompok radikal saat ini juga secara intens masuk ke dalam lembaga-lembaga pendidikan lantaran berbalut kegiatan agama. Kebanyakan pengelola kampus tidak curiga.

"Sehingga mereka bebas melakukan doktrin kepada mahasiswa sehingga hanyut ke dalam sisi gerakan radikal. Ini juga patut diwaspadai," ujar dia.

Baca: Intoleransi Menguat, Alissa Wahid Beri Saran untuk Anak Muda  

Seharusnya, Shinta melanjutkan, saat ini sudah ada kontrol yang ketat terkait isi-isi ceramah di kalangan mahasiswa. Selain para pembimbing dan penceramah, ucap dia, yang harus dikontrol adalah pengurus-pengurus lembaga dakwah di lembaga pendidikan.

"Pendampingan kalangan mahasiswa dan pelajar tentunya sangat penting dilakukan untuk menghadapi ajaran-ajaran radikal dan fundamentalis," ujar Shinta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, seluruh warga Indonesia merupakan saudara sebangsa dan se-Tanah Air, sehingga sudah sepatutnya untuk tetap mengedepankan sikap saling menghormati, menghargai dan tolong menolong.

Baca: Marak Radikalisme, NU Promosikan Islam Nusantara ke Dunia  

"Kaum muslimin yang mayoritas harus bisa hidup berdampingan dengan minoritas. Semua harus saling menghormati, menghargai dan tolong menolong," tutur Shinta Wahid.

Shinta berujar, kebhinekaan terobek-robek oleh bangsanya sendiri karena ada kelompok radikal, fundamentalis, dan intoleransi yang mencoba mencuci pemikiran-pemikiran rakyat Indonesia, terutama kaum pemuda dan mahasiswa. "Kaum radikal ini menginginkan mengubah NKRI ini menjadi negara Islam. Ini yang saya tidak suka," katanya seraya menambahkan dirinya prihatin dengan kondisi bangsa ini.

Kaum orang tua, dia menambahkan, harus membentengi dan mengecek anak-anaknya setiap bergaul dengan temannya. Orang tua juga harus meneliti materi apa yang diberikan oleh lembaga pendidikannya saat anaknya mengikuti lembaga dakwah.

Baca: Pertemuan Ulama NU di Rembang, Apa yang dibicarakan?

Di tempat yang sama, istri almarhum Nurcholis Madjid atau Cak Nur, Omi Komariah Madjid, menuturkan, perbedaan tidak boleh dijadikan ajang untuk mengejek, mengolok maupun merendahkan kelompok lain yang berbeda. bBaik itu berbeda secara agama, etnis, latar belakang dan lain sebagainya.

"Kebhinekaan harus menjadi penyatu bagi kita semua. Perbedaan tidak boleh dijadikan ajang mengejek atau mengolok satu sama lain. Tanamkan nilai-nilai kebhinekaan dan toleransi sejak kecil," tutur istri Cak Nur tersebut.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Putin Akui Belum Ada Bukti Keterlibatan Ukraina dalam Serangan Teroris Moskow

2 hari lalu

Kandidat presiden Rusia dan Presiden petahana Vladimir Putin tiba untuk berbicara setelah tempat pemungutan suara ditutup pada hari terakhir pemilihan presiden, di Moskow, Rusia, 17 Maret 2024. REUTERS/Maxim Shemetov
Putin Akui Belum Ada Bukti Keterlibatan Ukraina dalam Serangan Teroris Moskow

Presiden Rusia Vladimir Putin mengakui bahwa sejauh ini belum ada tanda-tanda keterlibatan Ukraina dalam penembakan di gedung konser Moskow


Khofifah Tak Sapa Yenny Wahid di Harlah ke-78 Muslimat NU

20 Januari 2024

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa. Dok Muslimat NU
Khofifah Tak Sapa Yenny Wahid di Harlah ke-78 Muslimat NU

Yenny Wahid yang duduk di samping ibunya, Sinta Nuriyah, tak disambut oleh Khofifah. Ia hanya menyampaikan terima kasih kepada Sinta Nuriyah.


Amanat Ciganjur Minta Penyelenggaraan Pemilu 2024 Taati Konstitusi

16 Desember 2023

Shinta Nuriyah melaksanakan saur bersama anak jalanan, kaum dhuafa, serta anak yatim piatu di Vihara Dhanagun Kota Bogor Jawa Barat, Selasa, 7 Mei 2019. ANTARANEWS
Amanat Ciganjur Minta Penyelenggaraan Pemilu 2024 Taati Konstitusi

Amanat Ciganjur mendeklarasikan pemilu 2024 harus menjunjung tinggi nilai-nilai luhur termasuk menaati konstitusi.


Terbentuknya Jaringan Gusdurian, Merawat Perjuangan dan Pemikiran Gus Dur

30 Oktober 2023

Ilustrasi Gus Dur (KH Abdurrahman Wahid). (Foto Antara)
Terbentuknya Jaringan Gusdurian, Merawat Perjuangan dan Pemikiran Gus Dur

Simpatisan Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, yang disebut Jaringan Gusdurian banyak dipertimbangkan oleh kandidat capres dalam setiap Pemilu


Mahfud MD Bantah Kehadirannya Nonton Teater Calon Lawan untuk Cari Dukungan Istri Gus Dur

21 Oktober 2023

Bakal calon wakil presiden Mahfud Md. berangkat dari rumah dinas Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Kuningan, Jakarta Selatan ke Tugu Proklamasi sebelum mendaftar bersama kandidat presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Ganjar Pranowo ke Komisi Pemilihan Umum, Kamis, 19 Oktober 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Mahfud MD Bantah Kehadirannya Nonton Teater Calon Lawan untuk Cari Dukungan Istri Gus Dur

Bacapres Koalisi PDIP Mahfud MD dan istri Gus Dur Sinta Nuriyah menyaksikan pertujukan Teater Calon Lawan yang berlangsung di Taman Ismail Marzuki


Prabowo Bakal Bertemu Sinta Nuriyah dan Yenny Wahid, Gerindra: Tanggalnya Lagi Diatur

19 Agustus 2023

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani memberikan arahan dalam konsolidasi akbar kader se-Jakarta Selatan di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Minggu, 23 Juli 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Prabowo Bakal Bertemu Sinta Nuriyah dan Yenny Wahid, Gerindra: Tanggalnya Lagi Diatur

Prabowo Subianto dijadwalkan bertemu dengan Istri Presiden Ke-4 RI, Sinta Nuriyah dan putrinya Yenny Wahid dalam waktu dekat


Prabowo Cium Tangan Shinta Nuriyah, Politikus Gerindra Ungkap Kedekatan Keduanya

16 Agustus 2023

Andre Rosiade. ANTARA
Prabowo Cium Tangan Shinta Nuriyah, Politikus Gerindra Ungkap Kedekatan Keduanya

Politikus Gerindra Andre Rosiade merespon kedekatan Prabowo Subianto dengan istri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Sinta Nuriyah.


Prabowo Berbincang dan Cium Tangan Sinta Nuriyah Selepas Acara Sidang Tahunan MPR

16 Agustus 2023

Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto bersama para relawan saat meresmikan rumah Pemenangan Relawan 08 di kawasan Menteng, Jakarta, Selasa, 15 Agustus 2023. Prabowo Subianto meresmikan Rumah Pemenangan Relawan 08 dan juga menerima deklarasi dukungan resmi dari organ relawan pendukung Presiden Joko Widodo. TEMPO/M Taufan Rengganis
Prabowo Berbincang dan Cium Tangan Sinta Nuriyah Selepas Acara Sidang Tahunan MPR

Menhan Prabowo terlihat berbincang dengan istri Gus Dur, Sinta Nuriyah selepas acara Sidang Tahunan MPR RI di Senayan, Jakarta Pusat.


Profil Yenny Wahid, Sosok yang Diharapkan Nasdem Dipilih Anies Baswedan Jadi Cawapres

25 Juni 2023

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (PP FPTI) Yenny Wahid di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 19 September 2022. TEMPO/Lani Diana
Profil Yenny Wahid, Sosok yang Diharapkan Nasdem Dipilih Anies Baswedan Jadi Cawapres

Waketum Partai NasDem Ahmad Ali berharap capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, akan memilih Yenny Wahid sebagai cawapres.


Alasan Sinta Nuriyah Istri Gus Dur Ganti Buka Puasa Bersama dengan Sahur Bersama

7 April 2023

Sinta Nuriyah Wahid saat memberikan santunan kepada 10 anak yatim piatu dalam acara berbuka puasa bersama yang diadakan komunitas jaringan Gusdurian Kota Batu di aula Wihara Dhammadipa Arama, Kita Batu, Kamis petang, 6 April 2023. TEMPO/Abdi Purmono
Alasan Sinta Nuriyah Istri Gus Dur Ganti Buka Puasa Bersama dengan Sahur Bersama

Sinta Nuriyah sempat menanyakan agama para hadiri, termasuk Ahmadiyah dan agama Baha'i.