Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prosesi Sekaten Solo Sempat Ricuh, Sejumlah Konflik Pernah Terjadi di Keraton Surakarta

image-gnews
Suasana Keraton Surakarta, Rabu, 27 September 2023. (TEMPO/Septhia Ryanthie)
Suasana Keraton Surakarta, Rabu, 27 September 2023. (TEMPO/Septhia Ryanthie)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Upacara Sekaten di Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat sempat diwarnai ketegangan antara kelompok yang dipimpin oleh Ketua Lembaga Dewan Adat (LDA) Keraton Surakarta, Gusti Kanjeng Ratu Wandansari (Gusti Moeng), dan kubu Raja Paku Buwono (PB) XIII yang diwakili Kanjeng Pangeran Haryo Raditya Lintang Sasongko.

Ketegangan ini muncul akibat protes dari pihak PB XIII yang merasa sudah mendapat instruksi untuk membunyikan gamelan Sekaten, namun pihak LDA melakukannya lebih dulu.

Menurut pengamatan Tempo, konflik terjadi ketika pihak LDA mulai memainkan gamelan, namun Kanjeng Haryo dari PB XIII memprotes dengan alasan ia memiliki surat perintah langsung dari PB XIII untuk memulai ritual tersebut.

Protes ini memicu reaksi dari kubu LDA, yang kemudian mengeluarkan Kanjeng Haryo dari area parkir Masjid Agung. Pendukung kedua kubu terlibat adu mulut dan baku pukul, namun situasi berhasil diredakan oleh TNI dan Polri, meski Kanjeng Haryo meninggalkan lokasi dengan rasa kecewa.

Deretan Konflik Keraton Solo

1. Pencurian

Pada Desember 2022, Keraton Surakarta diduga menjadi sasaran pencurian. Beberapa perhiasan dan koleksi kain jarik kuno milik putri Keraton Surakarta, yang diperkirakan bernilai ratusan juta rupiah, hilang.

Ketika dimintai keterangan mengenai dugaan pencurian ini, Kepala Polresta Solo, Komisaris Besar Polisi Iwan Saktiadi, melalui Kasatreskrim Ajudan Komisaris Polisi Johan Andika, mengonfirmasi adanya laporan terkait kasus tersebut.

Gusti Dewi, yang biasa dipanggil demikian, menjelaskan bahwa laporan baru dibuat pada Rabu, 21 Desember 2022, karena selama ini ia tinggal di Bali.

Setelah menerima kabar mengenai pencurian itu, Gusti Dewi kembali ke Solo dengan mobil pribadinya karena tidak mendapatkan tiket pesawat langsung dari Bali ke Solo.

2. Konflik internal 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kericuhan di Keraton Surakarta yang diduga dipicu oleh konflik internal terjadi pada Jumat malam, 23 Desember 2022. Bentrokan terjadi antara kubu Pakubuwono XIII (Hangabehi) dan Lembaga Dewan Adat (LDA) yang dipimpin oleh GKR Koes Moertiyah, atau dikenal sebagai Gusti Moeng.

GKR Wandansari menjelaskan bahwa keributan dimulai ketika kelompok Sasonoputro membawa sekitar 50 orang untuk mengusir Gusti Moeng dan keluarganya dari Keraton Surakarta. Keluarga Gusti Moeng berada di area keraton untuk berjaga-jaga setelah kasus dugaan pencurian terjadi di sana.

Kericuhan terjadi sekitar pukul 19.00 WIB, ketika puluhan orang berusaha mengunci pintu Kamandungan, gerbang utama menuju Keraton Solo. Bentrokan pun tak terhindarkan, menyebabkan beberapa orang harus dilarikan ke Rumah Sakit Kustati untuk mendapatkan perawatan.

3. Dugaan penganiayaan

Terkait dugaan penganiayaan, anggota Sentono Ndalem Keraton Kasunanan Surakarta, KRA Christophorus Aditiyas Suryo Admojonegoro, menyatakan bahwa ia telah menjadi korban penganiayaan oleh seorang putri Keraton Solo berinisial GKR TRKD.

Kuasa hukum KRA Christophorus Aditiyas Suryo Admojonegoro, Agung Susilo melalui pesan tertulisnya mengatakan ada empat orang di pihaknya yang terluka. "Dari satgas 4 orang luka di kepala," tulisnya.

Wakil Ketua LDA KP Eddy Wirabhumi mengatakan ada seorang di pihaknya yang mengalami luka. Beberapa korban luka telah dibawa ke Rumah Sakit Islam.

SUKMA KANTHI NURANI  | SEPTIA RYANTHIE | PUTRI INDY SHAFARINA

Pilihan Editor: Upacara Sekaten Keraton Surakarta Sempat Ricuh, Bagaimana Sejarah prosesi Adat Ini?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kasus Eksploitasi Karyawan Brandoville Studios, Polres Metro Jakarta Pusat Periksa Dua Saksi

51 menit lalu

Pengawas Ketenagakerjaan DKI Jakarta mengecek kantor perusahaan animasi Brandoville Studios di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 17 September 2024. TEMPO/Dinda Shabrina
Kasus Eksploitasi Karyawan Brandoville Studios, Polres Metro Jakarta Pusat Periksa Dua Saksi

Perusahaan animasi Brandoville Studios tengah menjadi sorotan publik usai bosnya, Cherry Lai, dilaporkan atas dugaan penganiayaan terhadap karyawannya


Dugaan Eksploitasi Karyawan di Brandoville Studios, Polres Metro Jakpus Sebut Ada 2 Laporan

3 jam lalu

Suasana tampak depan kantor Brandoville Studios,  Jumat, 13 September 2024. Menurut Satpam gedung sebelah, kantor ini tutup sejak Juli 2024. TEMPO/Jihan Ristiyanti.
Dugaan Eksploitasi Karyawan di Brandoville Studios, Polres Metro Jakpus Sebut Ada 2 Laporan

Mantan karyawan Brandoville Studios melaporkan Cherry Lai, eks bosnya, ke kepolisian atas dugaan kekerasan dan penganiayaan.


Polisi: Kekerasan di Brandoville Studios Diduga Terjadi sejak 2022

4 jam lalu

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Muhammad Firdaus saat menyampaikan lanjutan penyelidikan kasus kekerasan di lingkungan Brandoville Studios di Polres Metro Jakarta Pusat, Selasa, 17 September 2024. TEMPO/Dinda Shabrina
Polisi: Kekerasan di Brandoville Studios Diduga Terjadi sejak 2022

Kepolisian akan berkoordinasi dengan imigrasi untuk memburu bos PT Brandoville Studios Cherry Lai yang diduga melakukan kekerasan ke karyawan.


Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Meninggalnya Santri Akibat Penganiayaan, Bukan Perundungan

18 jam lalu

Ilustrasi tawuran/perkelahian penganiayaan. Shutterstock
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Meninggalnya Santri Akibat Penganiayaan, Bukan Perundungan

"Bukan bullying (perundungan), tapi penganiayaan oleh satu senior kepada adik kelasnya," kata Kapolres Sukoharjo.


Terekam CCTV Pencurian HP iPhone Pegawai Coffee Shop di Depok Modus Tanya Lowongan Kerja

19 jam lalu

Ilustrasi pencurian. Shutterstock
Terekam CCTV Pencurian HP iPhone Pegawai Coffee Shop di Depok Modus Tanya Lowongan Kerja

Berdasarkan rekaman CCTV, pencurian hp terjadi sekitar pukul pukul 11.00 WIB, Senin, 16 September 2024.


Jokowi Bakal Pulang ke Solo dan Ma'ruf Amin Kembali Jadi Kiai, Berapa Uang Pensiunnya?

20 jam lalu

Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri Upacara Peringatan Ziarah Nasional untuk memperingati Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Jumat, 10 November 2023. Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Bakal Pulang ke Solo dan Ma'ruf Amin Kembali Jadi Kiai, Berapa Uang Pensiunnya?

Rincian pensiun yang bakal diterima Jokowi setelah pulang ke Solo dan Ma'ruf Amin usai kembali menjadi kiai.


Viral Bos Brandoville Studios Diduga Aniaya Karyawan, Pengawas Ketenagakerjaan DKI Jakarta Cek Kantornya

1 hari lalu

Suasana tampak depan kantor Brandoville Studios,  Jumat, 13 September 2024. Menurut Satpam gedung sebelah, kantor ini tutup sejak Juli 2024. TEMPO/Jihan Ristiyanti.
Viral Bos Brandoville Studios Diduga Aniaya Karyawan, Pengawas Ketenagakerjaan DKI Jakarta Cek Kantornya

Pengawas Ketenagakerjaan DKI Jakarta akan berkoordinasi dengan polisi untuk menindaklanjuti laporan eks karyawan Brandoville Studios.


Siapa Cherry Lai, Owner Brandoville Studios Perusahaan Animasi yang Siksa Karyawan

1 hari lalu

Kwan Cherry Lai, 43 tahun, warga negara Cina dan Komisaris PT Brandoville Studios. Cherry Lai diduga melakukan penganiayaan  terhadap karyawannya. Foto: Istimewa
Siapa Cherry Lai, Owner Brandoville Studios Perusahaan Animasi yang Siksa Karyawan

Sosok Cherry Lai, owner perusahaan animasi Brandoville Studios yang dilaporkan ke Polisi karena menyiksa karyawannya.


Pencurian di Rumah Kosong di Tangerang, Maling Gasak Uang dan Perhiasan Total Rp478 Juta

1 hari lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. Baraondanews.it
Pencurian di Rumah Kosong di Tangerang, Maling Gasak Uang dan Perhiasan Total Rp478 Juta

Pencurian terjadi saat pemilik rumah sedang berlibur ke Dieng, Jawa Tengah


Keraton Surakarta Gelar Grebeg Maulud, Hanya 15 Menit Isi Gunungan Ludes Diperebutkan Warga

1 hari lalu

Kepsen: Pasukan abdi dalem Keraton Surakarta membawa gunungan berisi hasil bumi saat rangkaian tradisi Grebeg Maulud yang digelar di Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 16 September 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Keraton Surakarta Gelar Grebeg Maulud, Hanya 15 Menit Isi Gunungan Ludes Diperebutkan Warga

Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat menggelar tradisi Grebeg Maulud di halaman Masjid Agung Solo, Jawa Tengah, Senin, 16 September 2024. Rangkaian upacara adat pada puncak acara Sekaten itu dipimpin langsung Kanjeng Pangeran Haryo Raditya Lintang Sasongko.