TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo akan memimpin Sidang Kabinet di Istana Negara Ibu Kota Nusantara atau IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada hari ini, Senin, 12 Agustus 2024. Jokowi akan memimpin rapat paripurna dan memberi arahan ‘Nusantara Baru, Indonesia Maju’ pada pukul 08.45 WITA.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno memberikan gambaran, agenda sidang kabinet pertama di IKN secara umum akan membahas perencanaan program pemerintah tahun depan dan evaluasi tahun ini.
“Apalagi ini di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Jokowi, kemudian transisi ke Presiden Prabowo,” kata Pratikno ditemui usai rapat di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, pada Selasa, 6 Agustus 2024.
Pratikno tidak merincikan substansi rapat yang dimaksud. “Seperti sidang kabinet pada umumnya, bersifat umum,” ucap Pratikno.
Seluruh menteri Kabinet Indonesia Maju dipastikan sudah diundang untuk hadir pada Sidang Kabinet di IKN pada 12 Agustus 2024. Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, ketika dikonfirmasi oleh Tempo mengatakan bahwa pembantu Presiden akan menginap di Hotel Nusantara.
Jokowi bertolak ke IKN sejak Ahad, 12 Agustus 2024. Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana mengatakan Presiden Jokowi juga akan kembali berkantor di IKN selama beberapa hari ke depan. Selain itu pun akan agenda peletakan batu pertama sejumlah infrastruktur pendukung di IKN.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Wakil Menteri Agraria Raja Juli Antoni, turut mendampingi Presiden Jokowi dalam kunjungan ke IKN kemarin.
Pilihan Editor: Anggaran Perayaan HUT RI ke-79 Diakui Membengkak, Berapa Nilainya?