Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

NasDem Sebut Ada 4 Nama Kandidat di Pilgub Jakarta, Ada Anies hingga Ahmad Sahroni

image-gnews
Sekretaris Jenderal DPP NasDem Hermawi Taslim memberikan keterangan pers terkait acara Apel Siaga Perubahan (ASP) Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Rabu, 12 Juli 2023. Partai Nasdem akan menggelar Apel Siaga Perubahan di Stadion Gelora Bung Karno pada Minggu, 16 Juli 2023, yang akan diikuti sebanyak 100 ribu lebih kader. TEMPO/M Taufan Rengganis
Sekretaris Jenderal DPP NasDem Hermawi Taslim memberikan keterangan pers terkait acara Apel Siaga Perubahan (ASP) Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Rabu, 12 Juli 2023. Partai Nasdem akan menggelar Apel Siaga Perubahan di Stadion Gelora Bung Karno pada Minggu, 16 Juli 2023, yang akan diikuti sebanyak 100 ribu lebih kader. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Nasional Demokrat atau NasDem mulai menggodok sejumlah nama potensial guna diusung maju di pemilihan gubernur Daerah Khusus Jakarta atau Pilgub Jakarta, November mendatang.

Sekretaris Jenderal Partai NasDem, Hermawi Taslim, mengatakan terdapat empat nama potensial yang saat ini masuk dalam radar partai. Empat nama tersebut ialah Anies Rasyid Baswedan; Sudirman Said; Ahmad Sahroni; dan Wibi Andrino.

Anies merupakan figur inkumben. Sedangkan Sudirman Said merupakan Wakil Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin di Koalisi Perubahan. Pun Ahmad Sahroni, merupakan Bendahara Umum Partai NasDem, dan Wibi Andrino adalah Sekretaris Wilayah Dewan Pimpinan Wilayah NasDem di Jakarta.

Menurut Hermawi, keputusan untuk menentukan figur yang akan diusung NasDem untuk maju di Pilkada Jakarta, akan ditentukan melalui rapat pleno partai. "Yang jelas, semua kandidat punya peluang yang sama," kata Hermawi kepada Tempo, Senin, 27 Mei 2024.

Kendati begitu, Hermawi tak berkenan untuk menyebutkan rinci kapan rapat pleno tersebut akan dihelat. Dia mengatakan, NasDem masih memiliki banyak waktu untuk menggodok nama-nama tersebut hingga mengerucut ke satu nama saja. "Pilkada masih 6 bulan lagi, masih ada waktu. Mohon bersabar," ujar Hermawi.

April lalu, Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem, Willy Aditya, mengatakan Anies Baswedan masih menjadi top priority NasDem untuk diusung di Pilkada Jakarta. "Kedua ada Ahmad Sahroni dan Wibi Andrino," ujar Willy.

Namun, kata Willy, NasDem masih menunggu keputusan Anies ihwal tawaran untuk diusung di Pilkada Jakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Juru bicara Anies, Billy David Nerotumilena, mengatakan Anies belum memberikan sinyal untuk Kembali maju atau tidak di Pilkada Jakarta. Anies, masih menakar dan beristikharah dengan memohon restu kepada shohibulbait, terutama Ibundanya.

"Dari partai juga belum ada sikap resmi, itu hanya pernyataan kader dan elite partai saja. Belum ada sikap resmi dari partai manapun soal pengusungan Anies," ujar Billy.

Kendati begitu, Billy melanjutkan, Anies masih intens melakukan komunikasi dengan seluruh partai, terutama partai di Koalisi Perubahan. "Untuk jaga silaturahmi yang sudah terjalin lama," kata dia.

ANDI ADAM FATURAHMAN

Pilihan Editor: Menakar Peluang Koalisi Perubahan Usung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sebut Anies-Sohibul Belum Pasti Maju Pilgub Jakarta, Gerindra: Kursi PKS Belum Mencukupi

3 menit lalu

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (26/6/2024). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)
Sebut Anies-Sohibul Belum Pasti Maju Pilgub Jakarta, Gerindra: Kursi PKS Belum Mencukupi

Gerindra menyatakan pencalonan Anies-Sohibul di Pilgub Jakarta belum definitif.


Kekayaan Anies, Sohibul Iman dan Ridwan Kamil yang Digadang-gadang Maju Pilkada Jakarta 2024

23 menit lalu

Bakal Calon Presiden Republik Indonesia Anies Baswedan (tengah) didampingi Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto dan Wakil Ketua Majelis Syuro Partai PKS, Sohibul Iman (kanan) bersiap memberikan keterangan pers di Jl Brawijaya X, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 30 Mei 2023. Dalam keterangan pers tersebut Koalisi Perubahan menyatakan tetap optimis dan solid menyusul pernyataan Presiden Jokowi yang ikut cawe-cawe dalam pelaksanaan Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Kekayaan Anies, Sohibul Iman dan Ridwan Kamil yang Digadang-gadang Maju Pilkada Jakarta 2024

Perbandingan harta kekayaan Anies Baswedan, Sohibul Iman dan Ridwan Kamil yang berpeluang maju Pilkada Jakarta 2024


Pengamat Menilai Pencalonan Anies-Sohibul Iman oleh PKS di Pilkada Jakarta sebagai Fait Accompli

1 jam lalu

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu (kedua dari kiri) bergandengan tangan dengan Bakal Calon Presiden Republik Indonesia, Anies Baswedan (kedua dari kanan) didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadilan Sejahtera, Habib Aboe Bakar Alhabsyi (kanan) dan Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman di Kantor DPP PKS, Kamis, 23 Februari 2023. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pilpres 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pengamat Menilai Pencalonan Anies-Sohibul Iman oleh PKS di Pilkada Jakarta sebagai Fait Accompli

Kata pengamat politik Kacung Marijan, sikap PKS yang buru-buru memasangkan Anies dengan Sohibul Iman, dianggap sebagai fait accompli.


DPP PKB Belum Pastikan Dukung Anies, Masih Pertimbangkan Ida Fauziyah

2 jam lalu

Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
DPP PKB Belum Pastikan Dukung Anies, Masih Pertimbangkan Ida Fauziyah

PKB menyatakan bahwa dukungan untuk Anies belum dipastikan. Masih mempertimbangkan peluang Ida Fauziyah.


Pandawa Research Catat Elektabilitas Andika Capai 82,1 Persen

3 jam lalu

Calon bupati Serang Andika Hazrumy
Pandawa Research Catat Elektabilitas Andika Capai 82,1 Persen

Hasil survei bakal calon Bupati Serang, Andika Hazrumy semakin meningkat.


PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

3 jam lalu

Ketua Komisi III DPR RI Bambang Wuryanto di Kompleks Parlemen, Jakarta. ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi.
PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

PDIP belum mengumumkan pasangan calon untuk maju di Pilgub Jawab Tengah. Bambang Pacul mengatakan masih menunggu hasil survei terbaru.


Sekjen PAN Respons Pencalonan Anies-Sohibul di Pilgub Jakarta

4 jam lalu

Eddy Soeparno. Dok. PAN
Sekjen PAN Respons Pencalonan Anies-Sohibul di Pilgub Jakarta

Sekjen PAN merespons pencalonan Anies-Sohibul. Sebut KIM masih berfokus pada Ridwan Kamil.


Sekjen PAN Sebut Para Ketum Partai KIM akan Bertemu Bahas Pilkada 2024

4 jam lalu

Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno saat ditemui di sela acara Lanjutan Rakornas PAN menuju Pilkada 2024 di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Jumat 10 Mei 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Sekjen PAN Sebut Para Ketum Partai KIM akan Bertemu Bahas Pilkada 2024

Sekjen PAN menyebut seluruh ketum partai KIM akan menggelar pertemuan untuk membahas soal Pilkada 2024


Klaim Tak Alami Peretasan, KPU Tetap Bakal Lakukan Ini Menjelang Pilkada

4 jam lalu

Ketua KPU Hasyim Asy'ari (Terlapor) saat ditemui usai memenuhi panggilan DKPP terkait sidang dugaan pelanggaran etik tindak asusila, yang digelar di Gedung DKPP, Jakarta Pusat pada Rabu, 22 Mei 2024. Sidang dimulai sejak pukul 09.38 WIB hingga pukul 17.15 WIB. TEMPO/Adinda Jasmine
Klaim Tak Alami Peretasan, KPU Tetap Bakal Lakukan Ini Menjelang Pilkada

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan sudah melakukan pengecekan terhadap server KPU. Hasilnya, tak ada peretasan. Tapi dia menyebut bakal lakukan ini.


Kata Eko Patrio dan Zulhas Soal Bacagub yang Didukung PAN di Pilgub Jakarta

4 jam lalu

Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Patrio (kanan), Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga (kiri), Ketua DPP PAN Zita Anjani (ketiga kiri), bersama kader baru PAN Anggara Wicitra Sastroamidjojo (tengah), Idris Ahmad (ketiga kanan), dan Jovin Kurniawan (kedua kanan) serta politisi muda Tsamara Amany (kedua kiri)  saat pengenalan kader baru PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Selasa, 12 September 2023. Ketiga mantan kader baru tersebut akan maju sebagai calon anggota legislatif Pemilu 2024 untuk DPRD DKI Jakarta.   TEMPO/M Taufan Rengganis
Kata Eko Patrio dan Zulhas Soal Bacagub yang Didukung PAN di Pilgub Jakarta

PAN memproyeksikan Zita Anjani sebagai bakal cawagub di Pilgub Jakarta untuk dipasangkan dengan siapa saja, termasuk Kaesang.