Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PPP Sebut Ganjar Pranowo Berpeluang Duet dengan Sandiaga Uno

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo gowes bareng Menparekraf Sandiaga Uno di Candi Borobudur Sabtu 5 Juni 2021. Dok Kemenpar
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo gowes bareng Menparekraf Sandiaga Uno di Candi Borobudur Sabtu 5 Juni 2021. Dok Kemenpar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi mengatakan bakal calon presiden Ganjar Pranowo berpeluang duet dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Pasalnya, menurut dia, sejumlah lembaga survei menunjukkan opsi pasangan Ganjar-Sandi memperoleh suara yang signifikan.

Kendati demikian, pria yang akrab disapa Awiek itu menyebut rapat pimpinan nasional (rapimnas) PPP hanya mendeklarasikan bacapres, yakni Ganjar Pranowo. Adapun urusan calon wakil presiden, kata dia, diserahkan sepenuhnya ke DPP PPP. 

“Kalau terkait nama Pak Ganjar-Sandi itu peluang terbuka karena memang muncul di beberapa lembaga survei,” kata Awiek dalam acara Polemik Trijaya bertajuk Tiki-Taka Koalisi Capres 2024, Sabtu, 29 April 2023.

Rapimnas PPP hanya merekomendasikan Capres

Awiek menjelaskan, hasil rapimnas yang mendapuk Ganjar sebagai bacapres ini akan segera disampaikan kepada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Rencananya, kedua partai ini akan bersua pada Ahad, 30 April 2023, besok.

Dalam pertemuan itu, Awiek menyebut mereka akan melobi agar bisa cawapres yang mendampingi Ganjar berasal dari kader internal PPP.  Adapun Sandi disebut-sebut akan segera berlabuh ke PPP setelah hengkang dari partai pimpinan Prabowo Subianto, Partai Gerindra.

Namun hingga kini, Sandi belum secara resmi menyatakan bergabung ke partai berlambang kabah itu. Sehingga, Awiek menyebut PPP belum bisa menyodorkan nama Sandi kepada PDIP.

“Pak Sandi sampai hari ini belum menjadi kader PPP, bagaimana kita mau menawarkan?” kata Awiek. 

Plt Ketum PPP sebut pasangan Ganjar-Sandi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, Pelaksana tugas Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono menilai pasangan Ganjar Pranowo dan Sandiaga Uno sangat cocok untuk berlaga dalam kontestasi Pilpres 2024. Toh menurut dia, Presiden Joko Widodo alias Jokowi juga pernah menyampaikan bahwa kedua sosok itu cocok berpasangan.

“Menurut saya cocok ya, karena waktu itu Pak Presiden juga sudah mengatakan cocok. Jadi Pak Ganjar dengan Pak Sandi cocok,” kata Mardiono di kediamannya, Sabtu, 22 April 2023.

Mardiono berharap agar usai Idul Fitri, Sandiaga Uno bisa mengabdi demi kepentingan bangsa dan negara bersama partainya.

“Semoga dengan hari raya Idul Fitri ini, ke depan Pak Sandi bisa bersama-sama dengan PPP untuk mengabdi, tentu berjuang untuk membangun bangsa dan negara,” kata Mardiono.

Selain Sandiaga Uno, sejumlah nama lain disebut-sebut sebagai calon pendamping Ganjar Pranowo. PAN misalnya, sejak jauh hari menggadang-gadang Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sebagai pendamping Ganjar. Selain itu, muncul pula nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Penjelasan PDIP Minta MPR Tidak Lantik Prabowo-Gibran dalam Gugatannya ke PTUN

37 menit lalu

Ketua Tim Hukum PDI Perjuangan Gayus Lumbuun (tengah) menyampaikan keterangan pers sebelum dimulainya sidang perdana gugatan PDI Perjuangan terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait Pilpres 2024 di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), Jakarta, Kamis 2 Mei 2024. Sidang perdana yang berlangsung tertutup itu beragendakan pemeriksaan kelengkapan administrasi. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Penjelasan PDIP Minta MPR Tidak Lantik Prabowo-Gibran dalam Gugatannya ke PTUN

Sidang pemeriksaan pendahuluan gugatan PDIP terkait dugaan perbuatan melawan hukum oleh KPU telah gelar pukul 10.00 WIB, Kamis 2 Mei 2024.


Modus Penyelewengan Dana BOS

4 jam lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.


Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Sebut Gugatan PDIP di PTUN Salah Alamat

14 jam lalu

Suasana sidang perdana gugatan PDI Perjuangan terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait Pilpres 2024 di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), Jakarta, Kamis 2 Mei 2024. Sidang perdana yang berlangsung tertutup itu beragendakan pemeriksaan kelengkapan administrasi. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Sebut Gugatan PDIP di PTUN Salah Alamat

Kuasa Hukum Prabowo-Gibran, Maulana Bungaran, mengatakan, gugatan PDIP salah alamat jika ingin membatalkan pelantikan kliennya


PDIP Ubah Isi Petitum Gugatan di PTUN, Ini Alasannya

14 jam lalu

Ketua Tim Hukum PDI Perjuangan Gayus Lumbuun mengikuti sidang perdana gugatan PDI Perjuangan terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait Pilpres 2024 di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), Jakarta, Kamis 2 Mei 2024. Sidang perdana yang berlangsung tertutup itu beragendakan pemeriksaan kelengkapan administrasi. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
PDIP Ubah Isi Petitum Gugatan di PTUN, Ini Alasannya

PDIP sudah mengajukan gugatan ke PTUN sebelum MK menyampaikan putusan sengketa pilpres 2024.


Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

14 jam lalu

Wakil presiden terpilih GIbran Rakabuming Raka saat wawancara dengan wartawan seusai menghadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Solo di Kantor KPU Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.


Kuasa Hukum Prabowo-Gibran: PDIP Tak Punya Legal Standing Gugat KPU

14 jam lalu

Logo PDIP
Kuasa Hukum Prabowo-Gibran: PDIP Tak Punya Legal Standing Gugat KPU

Kuasa Hukum Prabowo-Gibran, Maulana Bungaran, mengatakan PDIP tidak memiliki legal standing mengajukan gugatan ke PTUN di perkara ini


PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

14 jam lalu

Gedung Mahkamah Konstitusi. TEMPO/MAGANG/MUHAMMAD FAHRUR ROZI.
PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

Keputusan PAN mencabut gugatan PHPU pileg dengan PPP di MK. Diketahui, permohonan tersebut telah ditandatangani Ketum PAN Zulkifli Hasan.


Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

15 jam lalu

Ketua umum Partai Nasdem, Surya Paloh bersama pasangan Capres - Cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (kiri), memberikan keterangan kepada awak media seusai melakukan pertemuan tertutup, di Wisma Nusantara, Jakarta, Jumat, 23 Februari 2024. Dalam pertemuan ini, Surya Paloh menyatakan Partai Koalisi Perubahan Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa dan Partai Keadilan Sejahtera membahas mengenai hak angket DPR terkait kecurangan Pemilu 2024 untuk mendukung PDI Perjuangan untuk segera digulirkan di Parlemen. TEMPO/Imam Sukamto
Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menegaskan posisi partainya yang mendukung pemerintahan baru Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka


Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

15 jam lalu

Wakil presiden terpilih GIbran Rakabuming Raka saat wawancara dengan wartawan seusai menghadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Solo di Kantor KPU Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

Gibran rencana Prabowo yang akan melibatkan ketua parpol dan tokoh senior, tak terkecuali Ketua Umum PDIP Megawati dalam menyusun kabinet


Prabowo-Gibran Ajukan Permohonan Intervensi Gugatan PDIP di PTUN

16 jam lalu

Suasana sidang perdana gugatan PDI Perjuangan terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait Pilpres 2024 di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), Jakarta, Kamis 2 Mei 2024. Sidang perdana yang berlangsung tertutup itu beragendakan pemeriksaan kelengkapan administrasi. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Prabowo-Gibran Ajukan Permohonan Intervensi Gugatan PDIP di PTUN

Tim Hukum PDIP diketahui menggugat KPU karena diduga melakukan perbuatan melawan hukum atas penerimaan pendaftaran Gibran sebagai cawapres.