Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kiprah Sam Ratulangi Putra Tondano yang Diabadikan dalam Uang Baru Rp 20.000

image-gnews
Sam Ratulangi. wikipedia.org
Sam Ratulangi. wikipedia.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah melalui Bank Indonesia meluncurkan tujuh pecahan uang baru tahun emisi 2022 pada Kamis, 18 Agustus 2022. Tujuh pecahan uang baru tersebut secara resmi berlaku, dikeluarkan, dan diedarkan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) bertepatan pada Hari Kemerdekaan RI.

"Saya Perry Warjiyo gubernur Bank Indonesia bersama Menteri Keuangan Ibu Sri Mulyani dengan resmi meluncurkan tujuh pecahan uang Rupiah kertas tahun emisi 2022 sebagai alat pembayaran yang sah di seluruh wilayah Indonesia," kata Perry dalam peleuncuran uang Rupiah tahun emisi 2022, Kamis, 18 Agustus 2022.

Uang kertas tahun emisi 2022 yang dilucnurkan terdiri atas berbagai pecahan, seperti Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000, Rp 5.000, Rp 2000, dan Rp 1000.

Serupa dengan uang kertas tahun emisi 2016, uang kertas tahun emisi 2022 tetap mempertahankan gambar utama pahlawan nasional pada bagian depan dan tema kebudayaan Indonesia pada bagian belakang. Terdapat tiga aspek  inovasi dalam uang tahun emisi 2022, antara lain desain warna yang lebih tajam, unsur pengaman yang lebih andal, dan ketahanan bahan uang yang lebih baik.

Uang kertas tahun emisi 2022 juga menawarkan hal baru, khususnya pada pecahan Rp 20.000. Sebelumnya, pada uang kertas tahun emisi 2016, terpampang gambar Otto Iskandar Dinata. Pada uang kertas tahun emisi 2022, wajah Sam Ratulangi terdapat pada bagian depan uang baru pecahan Rp 20.000 menggantikan Otto Iskandar Dinata.

Uang baru 2022 pecahan Rp20.000. Foto: Bank Indonesia

Kiprah Sam Ratulangi

Gerungan Saul Samuel Jacob Ratulangi atau populer dengan sebutan Sam Ratulangi merupakan seorang pahlawan nasional dan gubernur pertama Sulawesi. Sam Ratulangi merupakan putra asli Tondano, Sulawesi Utara yang lahir pada 5 November 1890. Ia merupakan anak ketiga dari pasangan Josias Ratulangi dan Agustina Gerungan.

Dalam buku Kisah 124 Pahalawan & Pejuang Nusantara karangan Gamal Kamandoko, disebutkan bahwa Sam Ratulangi memulai pendidikannya di Sekolah Dasar Belanda yang ada di tondano. Setelah itu, Sam Ratulangi melanjutkan pendidikannya ke Sekolah Raja atau sekolahs etingkat SMP. Kemudian, ia melanjutkan studinya di Sekolah Teknik Koninginlijke Wilhemina School atau sekarang dikenal dengan nama SMK Negeri 1 Jakarta (SMK Boedoet).

Setelah menyelesaikan studinya di Jakarta, Sam Ratulangi melanjutkan studi ke Amsterdam dan berhasil mendapatkan ijazah guru pengetahuan pasti pada 1915. Setelahnya, ia melanjutkan pendidikan ke Swiss dan berhasil meraih gelar Doktor der Natur-Philosophie dalam bidang bidang Pengetahuan Pasti dan Pengetahuan Dunia di Universitas Zurich pada tahun 1919. Setelah menempuh studi di luar negeri, Sam Ratulangi kembali ke tanah air.

Dalam buku Dr. GSSJ Ratulangi karangan Masykuri disebutkan bahwa setelah kembali ke tanah air, Sam Ratulangi menetap di Yogyakarta untuk mengajar matematika dan sains di Sekolah Teknik Princes Juliana School atau sekarang dikenal dengan nama SMK Negeri 2 Yogyakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah tiga tahun di Kota Gudeg, Sam Ratulangi pindah ke Bandung dan mendirikan perusahaan asuransi bernama Assurantie Maatschappij Indonesia dengan Roland Tumbelaka, dokter yang berasal dari Minahasa.

Pengalaman dan kemampuan yang dimilikki Sam Ratulangi membuatnya diangkat menjadi anggota Volksraad pada 1927 untuk mewakili rakyat Minahasa. Selama menjabat sebagai Volksraad, ia banyak menuntut penghapusan segala diskriminasi dalam hal politik, ekonomi, dan intelektual.

Selain dikenal sebagai intelektualSam Ratulangi juga dekat dengan pers. Pada 1934, ia tercatat sebagai anggota redaksi surat kabar mingguan bernama Peninjauan. ia juga menjadi editor bagi majalah berbahasa Belanda, Nationale Cemmentaren. Sam Ratulangi sangat memanfaatkan kedekatannya dengan media dan pers untuk menulis pendapat-pendapat yang menentang ketidakadilan dari pemerintah kolonial.

Sam Ratulangi menulis buku berjudul Indonesian in de Pacific. Dalam buku tersebut, Sam Ratulangi menuliskan ramalannya terhadap kemungkinan Jepang menyerang Indonesia untuk mengambil sumber daya alam dan ia memberikan peringatan kepada masyarakat akan hal ini.

Dalam perjuangan meraih kemerdekaan, Sam Ratulangi pun sangat berperan. Ia merupakan anggota Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) yang mewakili Sulawesi. Setelah kemerdekaan Indonesia, ia diangkat menjadi Gubernur Sulawesi pada 19 Agustus 1945 dan menjabat hingga 30 Juni 1949.

Pada 30 Juni 1949, Sam Ratulangi meninggal setelah ia menjadi tawanan agresi militer Belanda. Ia dimakamkan di Tondano dan atas jasa-jasanya, ia diangkat menjadi pahlawan nasional serta namanya diabadikan menjadi nama bandara internasional di Manado, Sulawesi Utara.

EIBEN HEIZIER

Baca: Sam Ratulangi Gubernur Pertama Sulawesi Meninggal sebagai Tawanan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kementerian PUPR Tingkatkan Pariwisata Sulawesi Utara dan Tata Kawasan Tondano

39 hari lalu

Kawasan Tondano Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Dok. PUPR
Kementerian PUPR Tingkatkan Pariwisata Sulawesi Utara dan Tata Kawasan Tondano

Penataan ini bertujuan untuk memperkuat daya tarik wisata serta memperbaiki infrastruktur yang mendukung pariwisata di kawasan tersebut.


Duta Besar Australia untuk Indonesia Kunjungan Kerja ke Manado

51 hari lalu

Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams PSM, kedua dari kanan, kunjungan kerja ke Manado, Sulawesi Utara pada 17-18 Juli 2024. Sumber: dokumen kedutaan besar Australia
Duta Besar Australia untuk Indonesia Kunjungan Kerja ke Manado

Dalam kunjungan kerjanya, Duta Besar Williams bertemu dengan Rektor Universitas Sam Ratulangi dan para alumni Australia


Gempa Tektonik M5,6 di Laut Maluku Utara, BMKG: Terasa Hingga Manado dan Minahasa

54 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Gempa Tektonik M5,6 di Laut Maluku Utara, BMKG: Terasa Hingga Manado dan Minahasa

BMKG menyatakan, gemp tektonik terjadi Rabu 17 Juli 2024 pukul 06.39.32 WIB di wilayah Pantai Utara Pulau Batang Dua, Ternate, Maluku Utara.


Warga Tolak Reklamasi Teluk Manado, KKP: Susah Kalau Kami Enggak Kasih Izin

26 Juni 2024

Sejumlah warga menyaksikan terjangan ombak di tepi Pantai Teluk Manado, Sulawesi Utara, Rabu, 8 Desember 2021. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sulut menginformasikan potensi banjir pesisir (Rob) akan terjadi 6-9 Desember 2021, yang disebabkan fase bulan baru yang bersamaan dengan Perigee (jarak terdekat bulan ke bumi). ANTARA/Adwit B Pramono
Warga Tolak Reklamasi Teluk Manado, KKP: Susah Kalau Kami Enggak Kasih Izin

Kementerian Kelautan dan Perikanan menyatakan izin reklamasi di Teluk Manado sudah memenuhi syarat.


Kelompok Nelayan Menolak Reklamasi Teluk Manado

25 Juni 2024

Ilustrasi unjuk rasa penolakan Reklamasi. ANTARA FOTO
Kelompok Nelayan Menolak Reklamasi Teluk Manado

Sejumlah nelayan menolak proyek reklamasi Teluk Manado. Dinilai merusak lingkungan dan sumber penghidupan nelayan.


Tingkat Kemiskinan Sulawesi, Papua dan Nusa Tenggara Masih Tinggi, Berikut Catatan Sri Mulyani

11 Juni 2024

Ilustrasi Kemiskinan Jakarta. Ed Wray/Getty Images
Tingkat Kemiskinan Sulawesi, Papua dan Nusa Tenggara Masih Tinggi, Berikut Catatan Sri Mulyani

Sri Mulyani memaparkan masih ada tingkat beberapa wilayah yang tingkat kemiskinannya di atas rata-rata kemiskinan nasional.


Rayakan 15 Tahun CTI-CFF di Manado, Sejumlah Kegiatan Meriahkan Coral Triangle Day 2024

7 Juni 2024

Rayakan 15 Tahun CTI-CFF di Manado, Sejumlah Kegiatan Meriahkan Coral Triangle Day 2024

Bagi Pemerintah Provinsi, perayaan ini juga menandai inisiasi Peraturan Presiden No. 16 tahun 2024 tentang Rencana Induk Destinasi Pariwisata Nasional Manado-Likupang


Australia dan Kementerian Pendidikan Kerja Sama Riset untuk Sulawesi

30 Mei 2024

Australia dan Indonesia pada Kamis, 30 Mei 2024, meluncurkan sebuah kolaborasi universitas dan riset bilateral untuk Sulawesi melalui Kemitraan Riset Australia Indonesia (PAIR). Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia
Australia dan Kementerian Pendidikan Kerja Sama Riset untuk Sulawesi

PAIR Sulawesi merupakan inisiatif dari Australia Indonesia Centre (AIC), sebuah konsorsium universitas riset terkemuka di kedua negara.


PNM Manado Ajak Nasabah Lestarikan Terumbu Karang

28 Mei 2024

PNM Manado Ajak Nasabah Lestarikan Terumbu Karang

Potensi manfaat terumbu karang ini mendorong PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Manado bersama Adhi Karya dan Brantas Abipraya untuk memberikan pelatihan kepada nasabah binaan PNM.


Amanat Tuanku Imam Bonjol kepada Sang Putra, Manuskripnya Ditetapkan sebagai Memory of the World UNESCO

13 Mei 2024

Tuanku Imam Bonjol. Wikipedia
Amanat Tuanku Imam Bonjol kepada Sang Putra, Manuskripnya Ditetapkan sebagai Memory of the World UNESCO

Manuskrip atau naskah Tombo Tuanku Imam Bonjol yang ditulis anaknya ditetapkan UNESCO sebagai Memory of the World. Apa isinya?