Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Awak Media Apresiasi Kinerja Humas MPR

image-gnews
Humas Setjen MPR mengadakan Media Expert Meetting pada 13 November 2019 di Jakarta.
Humas Setjen MPR mengadakan Media Expert Meetting pada 13 November 2019 di Jakarta.
Iklan

INFO NASIONAL — Bulan Agustus, September, dan Oktober 2019, merupakan bulan-bulan sibuk bagi MPR terkait dengan digelarnya Sidang Tahunan MPR 2019, Sidang Akhir Masa Jabatan MPR Periode 2014-2019, Sidang Awal Masa Jabatan MPR Periode 2019-2024, dan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019-2024. Untuk menyukseskan sidang-sidang tersebut, Humas Setjen MPR dengan segala daya dan upaya berusaha dan bekerja agar semua acara yang digelar bisa berjalan sesuai dengan harapan seluruh rakyat Indonesia, yakni lancar, aman, dan hikmat.

Selepas semua acara dijalankan, Humas Setjen MPR mengadakan Media Expert Meetting pada 13 November 2019 di Jakarta. Acara yang dihadiri oleh 35 wartawan dari berbagai media massa itu mengambil tema “Evaluasi Pelaksanaan Layanan Biro Humas MPR pada Sidang MPR Tahun 2019”. Diakui oleh Plt. Kepala Bagian Pemberitaan, Hubungan Antarlembaga dan Layanan Informasi Humas Setjen MPR, Budi Muliawan, apa yang telah dilakukan oleh Humas MPR untuk menyukseskan Sidang MPR Tahun 2019 ada kekurangan dan kelebihan. Untuk itu, lembaganya meminta masukan, pendapat, dan saran dari para awak media agar dalam layanan berikutnya bisa sempurna. “Apakah layanan kami sudah tepat, apa yang perlu diperbaiki, agar layanan berikutnya menjadi sempurna,” ujarnya dalam pertemuan itu.

Apa yang disampaikan oleh Budi Muliawan dibenarkan oleh Kabiro Humas Setjen MPR, Siti Fauziah. Dikatakan, acara yang digelar selepas maghrib itu diadakan untuk melakukan evaluasi kinerja yang telah dilakukan. “Untuk penyempurnaan pelayanan sidang-sidang berikutnya. Karena di tahun 2020 akan lebih banyak sidang yang dilakukan oleh MPR,” ucapnya. Dengan mendapat masukan, maka Siti Fauziah yakin pelaksanaan sidang berikutnya akan lebih baik, apalagi Pimpinan MPR Periode 2019-2024 ada 10 orang.

Dipaparkan, dalam sidang-sidang di tahun 2019, layanan yang diberikan oleh Humas MPR berbeda dengan sebelumnya. Di tahun ini proses pendaftaran melalui online. Id card yang diberikan kepada wartawan yang telah diverifikasi pun ada barcode, sehingga ketertiban proses peliputan menjadi lebih terjaga.

Acara itu mendapat sambutan antusias dari para wartawan. Satu persatu para awak media memberikan masukan, pendapat, saran, bahkan kritik. Diakui oleh mereka, acara yang telah berlangsung itu berjalan dengan sukses. “Akses peliputan kepada wartawan mudah, tak ada kesulitan. Secara umum baik,” ujar Sunadi dari Koran Jakarta. Dirinya berharap agar dalam pemberitaan selanjutnya, Humas MPR mengirim rilis beserta foto lewat media sosial yang ada.

Apa yang dikatakan itu dikuatkan oleh Sutomo. Wartawan JPNN ini tak melihat ada persoalan selama sidang-sidang berlangsung. “Pelayanannya sudah ok,” kata Lamhot Aritonang, fotografer Detik.com.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Apa yang dikatakan oleh para wartawan itu dibenarkan oleh wartawan yang lain. Dimas dari Jawapos.com mengakui, Humas MPR sudah bekerja dengan optimal. Dengan tim yang profesional, Humas MPR mampu meriliskan berita-berita kegiatan MPR yang ada. Hal senada disampaikan Pengurus Koordinatoriat Wartawan Parlemen, Aen. Menurutnya, Humas MPR telah melakukan kerja sama dengan wartawan parlemen yang rutin menggelar Diskusi Empat Pilar MPR. “Setiap Senin dan Jumat,” ucapnya. Hal demikian diakui sangat bermanfaat dan merupakan akses mempertemukan pimpinan MPR dengan wartawan.

Atas masukan, pendapat, saran, dan kritik, Siti Fauziah mengucapkan terima kasih. Apa yang disampaikan oleh para awak media itu diakui sangat bermanfaat. Dirinya berjanji akan lebih membuka akses peliputan kepada para wartawan yang menghubungkan sepuluh pimpinan. “Seiring perjalanan waktu, para pimpinan akan banyak acara sehingga dapat menjadi berita,” ucapnya.

Dirinya juga sepakat dengan para wartawan agar berita yang ada tidak monoton. Untuk itu, metode sosialisasi yang dilakukan oleh MPR periode ini akan lebih banyak dan variatif. “Kita akan mengadakan gathering dengan netizen, serta sosialisasi menggunakan metode Kelompencapir,” katanya.

Mengenai Sosialisasi Empat Pilar, Budi Muliawan menambahkan bahwa mengangkat budaya lokal atau kearifan lokal juga akan dikedepankan. (*)

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

13 jam lalu

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

Sebelum lomba digelar, peserta akan dibekali pengetahuan tentang teknik menembak, teknik bergerak, hingga teknik mengisi ulang peluru (reload magazine).


Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

14 jam lalu

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

Bambang Soesatyo mendukung para mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam UI Racing Team ikut dalam kompetisi Formula Student Czech 2024


Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

1 hari lalu

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

Bambang Soesatyo mendukung rencana para pengusaha muda China yang tergabung dalam China International Youth Exchange Center dalam membangun kerjasama wirausahawan muda Indonesia - Tiongkok.


Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

1 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".


Bamsoet Apresiasi KPU Menetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

1 hari lalu

Bamsoet Apresiasi KPU Menetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) atas Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih pada Pilpres 2024.


Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

3 hari lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo
Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan para kader Pemuda Pancasila yang terpilih sebagai anggota legislatif, baik sebagai anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi hingga DPRD Kabupaten/Kota


Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

4 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersabar sekaligus menahan diri dalam menyikapi apapun hasil putusan Mahkamah Konstitusi atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden 2024.


Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

4 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).


Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

7 hari lalu

Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

Bambang Soesatyo meresmikan Barcode Gokart Electric di Mall of Indonesia (MOI).


Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

13 hari lalu

Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

Bamsoet mengatakan, keluarga besar Anak Kolong atau anak asrama putra/putri TNI-Polri, menaruh harapan besar kepada Prabowo Subianto sebagai kandidat terpilih di Pilpres 2024