TEMPO.CO, Jakarta - Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Ali menuding Patrice Rio Capella, salah satu pendiri NasDem, sudah bergabung dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP.
Ali datang di konferensi pers Patrice Rio Capella dan menginterupsi penjelasan Rio soal NasDem.
"Kau kan sudah jadi pengurus PDIP, tak usahlah marah-marah begitu," kata Ali sembari mendekati Rio Capella di Restoran Gado-Gado Boplo, Cikini, Jakarta Pusat, hari ini, Ahad, 10 November 2019.
Ali berusaha mendekat untuk mengajak bicara Rio Capella tapi tak digubris. Rio meladeni pertanyaan wartawan sambil berjalan menuju mobil kemudian meninggalkan lokasi.
Ketua NasDem Zulfan Lindan mengatakan Rio Capella sudah diberhentikan dari partai sejak tersangkut kasus rasuah sekitar empat tahun lalu. Pada Desember 2015, Rio divonis 1,5 tahun penjara dalam perkara korupsi dana bantuan sosial.
Rio Capella menyampaikan pernyataan sikapnya ihwal NasDem yang dinilainya sudah melenceng dari tujuan awalnya didirikan. Dia pernah menjabat Ketua Umum NasDem.
Patrice Rio Capella mengatakan bakal melanjutkan aktivitas politiknya di partai anyar yang akan diumumkannya 2-3 hari mendatang. Dia mengungkapkannya ketika ditanya apakah bergabung dengan PDIP.
Ali menuturkan bahwa dia mendapat informasi Rio Capella menjadi kader PDIP. Ketua Fraksi NasDem Dewan Perwakilan Rakyat ini pun menuturkan bahwa istri Rio calon legislator PDIP Daerah Pemilihan Bengkulu pada Pemilu 2019, bernama Restuty Aprilia.
Adapun politikus PDIP Andreas Hugo Pareira membenarkan istri Rio Capella adalah caleg partainya. Namun, dia menyatakan tak tahu apakah Patrice Rio Capella juga menjadi kader PDIP.
"Enggak tahu kalau Rio," ucap Andreas.