Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bantah SBY, Pemprov Jabar: Tak Ada Penggeledahan di Rumah Wagub

image-gnews
Wakil Gubernur Deddy Mizwar menceritakan pengalamannya mudik usai bersilaturahmi dengan seluruh pegawai di Gedung Sate, Bandung, 22 Juli 2015. TEMPO/Prima Mulia
Wakil Gubernur Deddy Mizwar menceritakan pengalamannya mudik usai bersilaturahmi dengan seluruh pegawai di Gedung Sate, Bandung, 22 Juli 2015. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Kepala Bagian Rumah Tangga Biro Umum Sekretariat Daerah Jawa Barat Dedi Apendi membantah berita penggeledahan rumah dinas wakil gubernur di Jalan Rancabentang, Kota Bandung, oleh penjabat Gubernur, M. Iriawan. Rumah dinas itu sebelumnya ditempati Deddy Mizwar. “Saya yang bawanya. Enggak enaknya, kok, jadi begini?” katanya kepada Tempo di Bandung, Sabtu, 23 Juni 2018.

Pada Kamis, 21 Juni 2018, Dedi mengatakan sempat menceritakan tentang 11 aset pemerintah Jawa Barat yang dikelola langsung Bagian Rumah Tangga. Saat itu, Iriawan spontan menuturkan ingin melihat aset-aset tersebut. Dedi mengajak Iriawan melihat Lapangan Gasibu dan Lapangan Sapura, dua aset milik pemerintah Jawa Barat yang dikelola langsung Bagian Rumah Tangga Sekretariat Daerah Jawa Barat.

Baca: Sebab Ridwan Kamil Ungguli Deddy Mizwar meski Kalah Populer

Kunjungan pagi itu tidak tuntas karena Iriawan harus menghadiri sejumlah kegiatan, termasuk memimpin rapat di Gedung Sate, Bandung, pada siang harinya. Rapat berlangsung hingga malam. Di sela rapat, Dedi mengaku sempat mengajak Iriawan salat magrib di ruang kerja Wakil Gubernur di lantai dua, tidak jauh dari ruang rapat. “Kalau ke ruang Pak Gubernur di bawah, jauh. Saya ajak saja ke ruang kerja Wagub, lebih dekat,” ujarnya.

Dedi menuturkan Iriawan baru beres rapat menjelang pukul 10 malam. Dedi masih menemani Iriawan, yang memutuskan langsung pulang ke kediaman pribadinya. Saat itu, ia meminta Iriawan melanjutkan melihat-lihat sejumlah aset yang dikelola Bagian Rumah Tangga, yang paginya belum sempat disambangi sambil berjalan pulang.

Malam itu Dedi menemani Iriawan mengunjungi sejumlah lokasi. Keduanya lewat rumah dinas Sekretariat Daerah Jawa Barat di Jalan Aria Jipang. Dedi sempat mengajaknya mampir, tapi Iriawan menolak karena sudah malam. Perjalanan diteruskan melewati Gedung Dekranasda.

Simak: Survei Roda Tiga: Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi Ungguli Rindu

Di rumah dinas lama Wakil Gubernur di Jalan Haji Djuanda 148, Iriawan sempat mampir. Iriawan lalu memutuskan hendak pulang dan melanjutkan kunjungan keesokan harinya. “Sekalian saja, saya bilang. Kan besok Bapak banyak kegiatan, sekalian saja ke rumah dinas Wagub di Rancabentang,” ucap dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dedi mengajak Iriawan mengunjungi rumah dinas Wakil Gubernur Jawa Barat, yang sebelumnya ditempati Deddy Mizwar, pada malam itu. “Sempat naik ke atas, terus turun lagi,” kata Dedi.

Menurut Dedi, rumah dinas Wakil Gubernur itu sudah diserahkan kembali kepada pemerintah Jawa Barat pada 14 Februari 2018. Saat itu, Deddy hendak cuti kampanye. Karena itu, sekalian dilakukan serah-terima barang inventaris, termasuk rumah dan kendaraan dinas, yang sebelumnya dipergunakan Deddy.

Lihat: Deddy Mizwar Optimistis Bisa Menang di Lumbung Suara Pesaing

Ditemui terpisah, petugas jaga rumah dinas Wakil Gubernur membenarkan kunjungan Iriawan bersama Dedi, Kamis malam, 21 Juni 2018. “Hanya 10-an menit,” kata petugas jaga tersebut kepada Tempo, Sabtu, 23 Januari 2018.

Menurut petugas jaga itu, Iriawan bersama Dedi masuk ke rumah dinas dan sempat naik ke lantai atas bangunan berlantai dua itu. Petugas jaga itu mengatakan, sehari-harinya, petugas jaga diperintahkan melarang siapa pun memasuki rumah dinas itu, kecuali petugas jaga, bagian rumah tangga, dan petugas kebersihan.

Kabar penggeledahan mencuat setelah Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY menyebutkan ada penggeledahan rumah dinas Wakil Gubernur Jawa Barat, yang sempat dihuni Deddy Mizwar.

AHMAD FIKRI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

26 menit lalu

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendatangi kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis, 19 September 2024. Dok. Istimewa
Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

Prabowo menemui SBY pada Senin malam, 4 November 2024. Sehari sebelumnya, Prabowo menemui Jokowi di Solo.


Dasco Sebut Prabowo dan SBY Bertemu Bahas Pembentukan Lembaga Investasi

2 jam lalu

Calon presiden Prabowo Subianto menyambangi Presiden Kelima RI Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY di Pacitan, Jawa Timur pada Sabtu, 17 Februari 2024. Foto TKN Prabowo-Gibran
Dasco Sebut Prabowo dan SBY Bertemu Bahas Pembentukan Lembaga Investasi

Presiden Prabowo menyambangi kediaman presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY di Cikeas pada Senin malam.


Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Karanganyar, Kepala Desa: Diajak Kumpulan Tidak Mau

3 jam lalu

Rumah kos tempat tinggal terduga teroris, SQ, di Desa Waru, Kecamatan Baki, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah yang digeledah Tim Densus 88 Anti-teror Mabes Polri, Senin, 4 November 2024. Foto diambil Selasa, 5 November 2024. TEMPO/Septhia Ryanthie
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Karanganyar, Kepala Desa: Diajak Kumpulan Tidak Mau

Dalam penggeledahan di rumah kos terduga teroris itu, Kepala Desa Waru Pardijo mengatakan Densus 88 mengamankan 12 barang.


AHY Sebut SBY Makan Malam dengan Prabowo di Cikeas

17 jam lalu

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendatangi kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis, 19 September 2024. Dok. Istimewa
AHY Sebut SBY Makan Malam dengan Prabowo di Cikeas

Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan SBY bertemu dengan Prabowo di Cikeas.


Survei Kawula17 Ungkap Penyebab Nilai Kinerja Jokowi Merosot Menjelang Lengser

5 hari lalu

Presiden ke-7 Joko Widodo meninggalkan Istana Merdeka menuju DPR RI untuk menghadiri Pelantikan Presiden kedelapan Prabowo Subianto, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024. Menjelang akhir masa jabatannya, Jokowi dihadapkan pada berbagai kontroversi yang memicu perdebatan publik diantaranya, Revisi UU TNI dan Polri, Revisi UU Penyiaran, Penurunan Usia Calon Gubernur, Tabungan Perumahan Rakyat dan Isu Dinasti Politik. TEMPO/Ilham Balindra
Survei Kawula17 Ungkap Penyebab Nilai Kinerja Jokowi Merosot Menjelang Lengser

Sigi Kawula17 menunjukan bahwa dari rentang nilai 1-10, nilai kinerja Jokowi merosot dari 5,7 di Q2 2024 menjadi 5,4 di Q3 2024 ini.


Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Sita Brankas dari Penggeledahan Rumah di Kalimantan Timur

11 hari lalu

Juru bicara KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, memberikan keterangan pers, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 24 September 2024. Tessa juga berharap agar hasil laporan tersebut bisa segera diumumkan dalam pekan ini. TEMPO/Imam Sukamto
Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Sita Brankas dari Penggeledahan Rumah di Kalimantan Timur

KPK menyita sejumlah dokumen dari empat brankas seusai penggeledahan di Samarinda dan Kutai Kertanegara.


Rekor Sri Mulyani Menteri Keuangan Tiga Presiden: SBY, Jokowi, dan Prabowo

12 hari lalu

Sri Mulyani membungkukkan badan saat dipanggil Presiden Prabowo Subianto dalam pengumuman jajaran menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024. Sri Mulyani terpilih sebagai Menteri Keuangan dalam kabinet itu. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Rekor Sri Mulyani Menteri Keuangan Tiga Presiden: SBY, Jokowi, dan Prabowo

Sri Mulyani kembali menjadi Menteri Keuangan dalam pemerintahan Prabowo-Gibran. Sebelumnya, ia menduduki posisi yang sama pada era SBY dan Jokowi.


Profil Iftitah Sulaiman, Menteri Transmigrasi Kabinet Prabowo yang Pernah Jadi Ajudan SBY

12 hari lalu

Iftitah Sulaiman. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Profil Iftitah Sulaiman, Menteri Transmigrasi Kabinet Prabowo yang Pernah Jadi Ajudan SBY

Pada pemerintahan Prabowo-Gibran, posisi Menteri Transmigrasi diduduki oleh Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara. Siapa dia?


Korupsi Dana Hibah APBD Jawa Timur, KPK Geledah Kantor Dinas Peternakan Provinsi Jatim dan 3 Rumah

13 hari lalu

Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tessa Mahardhika ditemui di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Selasa, 3 September 2024. TEMPO/Defara
Korupsi Dana Hibah APBD Jawa Timur, KPK Geledah Kantor Dinas Peternakan Provinsi Jatim dan 3 Rumah

Dalam kasus korupsi dana hibah APBD Jawa Timur ini, KPK telah menetapkan 21 tersangka.


SBY Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran: Alhamdulillah Sehat

16 hari lalu

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tiba di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Ahad, 20 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola.
SBY Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran: Alhamdulillah Sehat

Presiden Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY sudah hadir di gedung parlemen untuk menghadiri pelantikan presiden Prabowo.