TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah sesepuh Partai Golkar dijadwalkan hadir dalam acara silaturahim nasional dan buka puasa bersama yang diadakan Dewan Pengurus Pusat Partai Golkar. Para tokoh Golkar yang akan hadir itu di antaranya Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua Dewan Kehormatan B.J. Habibie, Ketua Dewan Pembina Aburizal Bakrie, Ketua Dewan Pakar Agung Laksono.
"Pak JK, Pak Habibie, Pak Akbar Tandjung, di sini saat buka bersama," kata Agus di kantor Dewan Pengurus Daerah Partai Golkar DKI Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, 1 Juni 2018.
Baca: Rakernas Golkar Bahas Pemilu dan ...
Agus menuturkan acara silaturahmi nasional akan diikuti oleh DPP dan DPD Partai Golkar seluruh Indonesia, serta organisasi sayap Partai Golkar.
Agenda silaturahmi itu, kata Agus, untuk merefleksikan 20 tahun reformasi dan hari kelahiran Pancasila, serta membahas posisi Golkar dalam momentum ini. Konsep trilogi pembangunan Orde Baru yang terdiri dari stabilitas, pertumbuhan, dan pemerataan, serta konsep Nawacita dijelaskan hari ini. "Kami melihat kedua konsep ini sebetulnya tidak berbenturan, tapi saling bersinergi," kata Sekretaris Fraksi Partai Golkar di Dewan Perwakilan Rakyat ini.
Kantor DPD Partai Golkar DKI Jakarta telah ramai sejak sebelum tengah hari. Para anggota DPP dan DPD Partai Golkar salat Jumat berjamaah di Masjid Golkar DKI Jakarta.
Baca: Soal Cawapres, Airlangga Klaim Jokowi ...
Acara silaturahmi mulai digelar secara tertutup sekitar pukul 13.45. Acara dibuka oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. Sejumlah politikus Golkar yang tampak hadir dalam acara di antaranya Sekretaris Jenderal Lodewijk Freidrich Paulus, Koordinator Bidang Kelembagaan sekaligus Menteri Sosial Idrus Marham, Koordinator Bidang Kepartaian Ibnu Munzir, dan Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini Partai Golkar Ace Hasan Syadzily.
Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono juga hadir dalam silaturahmi nasional ini. Selain itu, hadir pula politikus Golkar yang belum lama ini diangkat menjadi Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin.