Sail Komodo Jadi Lahan Kampanye Laut Timor

Reporter

Selasa, 6 Agustus 2013 03:47 WIB

Sekitar 127 kapal dari 47 negara ikut memeriahkan rangkain pembukaan Sail Komodo 2013 di Labuan Bajo, Flores, NTT, (8/5). Kegiatan ini bertemakan "Sail Komodo 2013: Jembatan Emas Menuju Nusa Tenggara Timur Menjadi Destinasi Utama Pariwisata Dunia" Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO , KUPANG: - Yayasan Peduli Timor Barat (YPTB) memanfaatkan momentum "Sail Komodo" untuk mengkampanyekan perjuangan rakyat Timor Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) atas petaka pencemaran Laut Timor kepada ratusan wisatawan manca negara.

Mereka menyebarkan brosur kepada para wisatawan mancanegara tersebut yang diberi judul "Lembaran fakta, apakah petaka tumpahan minyak Montara di Laut Timor ditutupi atau tidak".

Isi dari brosur tersebut memuat tentang kebohongan perusahaan pencemar Laut Timor PTTEP Australasia disertai foto tentang penyemprotan bahan kimia beracun dispersant oleh AMSA untuk tenggelamkan tumpahan minyak mentah dari permukaan air laut ke dasar laut.

Brosus YPTB menyebutkan bahwa rakyat Timor Barat dan Nusa Tenggara Timur mencari bantuan dari masyarakat dunia untuk mendukung dan memberikan tekanan pada Pemerintah Australia, Thailand dan Indonesia dan perusahaan pencemar Laut Timor PTTEP AA untuk menyelesaikan pencemaran di Laut Timor yang mulai terlupakan.

Ketua YPTB, Ferdi Tanoni mengatakan tumpahan minyak Montara 2009 di Laut Timor yang ditutupi secara transparan, independen dan kredibel. Padahal, tumpahan minyak Montara yang mencemari Laurt Timor menurut para ahli lebih besar dari petaka tumpahan minyak di Teluk Mexico. "Sudah empat tahun Petakan tumpahan minyak Montara ini ditutupi," katanya.

Pencemaran itu menyebabkan puluhan ribu warga Timor Barat kehilangan mata pencaharian. Karena itu, Yayasan Peduli Timor Barat (YPTB) sebagai satu-satunya otoritas dengan dukungan lebih dari 95 persen masyarakat nelayan, tokoh adat dan pemerintah NTT telah mengajukan pengaduan dan dan mengajukan gugatan di Pengadilan Australia. YOHANES SEO

JOHN_SEO

Berita terkait

113 Crosser Indonesia dan Timor Leste Akan Bersaing di Perbatasan

12 November 2017

113 Crosser Indonesia dan Timor Leste Akan Bersaing di Perbatasan

Penonton kejuaraan motocross tidak hanya berasal dari Atambua dan sekitarnya, namun juga berasal dari negara tetangga yaitu Timor Leste.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Buka Jaringan 2G dan 3G di Perbatasan Timor Leste

27 September 2017

Telkomsel Buka Jaringan 2G dan 3G di Perbatasan Timor Leste

PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) membuka jaringan kualitas 2G dan 3G di Pulau Liran Kabupaten Maluku Barat Daya yang berbatasan langsung dengan Timor Leste.

Baca Selengkapnya

Timor Leste: Tidak Ada Tawar-menawar Soal Batas

21 Oktober 2013

Timor Leste: Tidak Ada Tawar-menawar Soal Batas

Masalah perbatasan antara kedua negara di Desa Nelu sudah disepakati bersama antarkedua negara tahun 2009 dan telah dipasang patok-patoknya.

Baca Selengkapnya

Pintu Perbatasan Indonesia-Timor Akan Ditambah

16 Mei 2013

Pintu Perbatasan Indonesia-Timor Akan Ditambah

'Diharapkan dengan pembukaan pintu perbatasan ini, akan mengurangi perlintasan orang dan barang secara ilegal.'

Baca Selengkapnya

Pengamanan Perbatasan Indonesia-Timor Leste Diperketat

23 Januari 2013

Pengamanan Perbatasan Indonesia-Timor Leste Diperketat

Pengamanan diperketat karena Presiden Timor Leste, Taur Matan

Ruak, mengunjungi Distrik Occuse, 23-25 Januari 2013.

Baca Selengkapnya

Pembangunan di Perbatasan RI-Timor Leste Dikebut  

25 September 2012

Pembangunan di Perbatasan RI-Timor Leste Dikebut  

Pembangunan di wilayah perbatasan di Kabupaten Belu masih tertinggal jauh dibandingkan wilayah lain.

Baca Selengkapnya

Warga Perbatasan dan Timor Leste Terlibat Bentrok

1 Agustus 2012

Warga Perbatasan dan Timor Leste Terlibat Bentrok

"Mereka masih saja melakukan aktivitas di zona bebas, sehingga warga marah dan mengusir mereka."

Baca Selengkapnya

Perbatasan Indonesia-Timor Leste Aman  

18 Juli 2012

Perbatasan Indonesia-Timor Leste Aman  

"Wilayah perbatasan kedua negara masih aman. Namun, perlu waspada."

Baca Selengkapnya

Isolasi ke Perbatasan Timor Leste Kian Terbuka  

12 Februari 2012

Isolasi ke Perbatasan Timor Leste Kian Terbuka  

Diresmikan penggunaan jalan poros tengah yang menghubungkan Kabupaten Kupang, NTT, dengan perbatasan Timor Leste di Distrik Oeccuse.

Baca Selengkapnya

Tentara di Perbatasan Indonesia-Timor Leste Merangkap Jadi Guru  

2 Juli 2011

Tentara di Perbatasan Indonesia-Timor Leste Merangkap Jadi Guru  

Mereka juga diperbantukan sebagai tenaga medis.

Baca Selengkapnya