Ini Kesibukan Anies Baswedan Menunggu Penetapan Hasil Pilpres dari KPU

Reporter

Daniel A. Fajri

Editor

Devy Ernis

Jumat, 8 Maret 2024 14:38 WIB

Calon Presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan ditemui di Masjid Agung Bintaro, kawasan Tangerang Selatan, Jumat, 8 Maret 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan menceritakan kesibukannya menjelang pengumuman resmi Pilpres 2024. Anies mengatakan dia sibuk bertemu dengan tim hingga menyapa warga.

Anies menyampaikan hal itu saat ditemui usai menyampaikan salat jumat berjamaah di Masjid Raya Bintaro, kawasan Tangerang Selatan, pada Jumat, 8 Maret 2024. Eks Gubernur Jakarta ini menyebut banyak hal yang perlu menjadi perhatiannya saat ini terkait keberlangsungan pilpres 2024..

“Banyak pertemuan. Bahkan pertemuan dengan tim hukum itu rutin, kemarin ada pertemuan kemudian. Hari ini juga ada pertemuan,” kata Anies. Mantan Rektor Universitas Paramadina ini mengatakan kegiatan itu merupakan persiapan tim kampanyenya dalam Pilpres 2024. untuk meninjau ulang soal temuan di lapangan.

Dalam agendannya hari ini, Anies turut menyapa warga usai salat berjamaah. Dia tidak menjadi imam salat Jumat. Namun, Mantan Menteri Kebudayaan ini menyampaikan pesan singkat kepada jemaah yang masih berada di area dalam masjid.

Anies menggarisbawahi mengenai perdamaian dan persatuan yang sulit terwujud tanpa keadilan. Menurut dia, sulit melihat persatuan jika masih tetap ada ketidakadilan.

Advertising
Advertising

“Tadi bersapa saja, mengucapkan selamat menjelang bulan puasa selamat menjalankan ibadah di bulan ramadhan semoga semua berhasil meraih derajat muttaqin, itu sapaannya,” kata Anies.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih terus melakukan rekapitulasi suara hasil Pemilihan Umum 2024. Sejauh ini belum ada pengumuman resmi kapan KPU akan mengumumkan hasil resmi penetapan pemenang pemilu

Sesuai jadwal yang ditetapkan rekapitulasi suara dilakukan mulai dari 15 Februari hingga 20 Maret 2024.

Pilihan Editor: Jokowi dan Prabowo di Jatim, Ini 3 Agendanya

Berita terkait

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

9 jam lalu

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

DKPP akan membangun kantor perwakilan di Papua, Kalimantan Tengah, Sumatera, dan Jawa.

Baca Selengkapnya

KPU: Anggota DPR, DPRD dan DPD Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

15 jam lalu

KPU: Anggota DPR, DPRD dan DPD Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

KPU menjelaskan mengenai ketentuan anggota dewan yang ingin ikut pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Sirekap Menjelang Pilkada, Perludem: Kalau Tak Disiapkan, Masalah di Pemilu Bisa Terulang

18 jam lalu

Hakim MK Soroti Sirekap Menjelang Pilkada, Perludem: Kalau Tak Disiapkan, Masalah di Pemilu Bisa Terulang

Perludem menanggapi soal hakim MK Arief Hidayat yang mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap menjelang pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

22 jam lalu

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

Hakim MK Arief Hidayat mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap di pilkada 2024. Arief mencontohkan Sirekap juga sempat menjadi polemik dalam sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Kritik Dokumen KPU Kurang Rapi di Sidang Sengketa Pileg 2024

1 hari lalu

Ketua MK Kritik Dokumen KPU Kurang Rapi di Sidang Sengketa Pileg 2024

Ketua MK itu berujar para kuasa hukum KPU juga harus memperhatikan aspek estetika dokumen, selain soal substansi.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Beri Catatan Soal Sirekap Menjelang Pilkada Serentak: Memang Tidak Bisa Digunakan

1 hari lalu

Hakim MK Beri Catatan Soal Sirekap Menjelang Pilkada Serentak: Memang Tidak Bisa Digunakan

Hakim MK kembali menyinggung soal Sirekap yang digunakan dalam Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

1 hari lalu

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

Presiden Jokowi mengatakan tidak ada pengajuan dari pemerintah untuk percepatan Pilkada 2024. Berikut tahapan dan jadwal lengkap Pilkada serentak 2024

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

1 hari lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

1 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya