PKS Tak Ambil Pusing Soal Atributnya Nihil di Acara Deklarasi Anies-Cak Imin

Reporter

Tika Ayu

Minggu, 3 September 2023 18:02 WIB

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh berangkulan dengan bakal calon presiden Anies Baswedan (kiri) dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar (kanan) saat Deklarasi Capres-Cawapres 2024 di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 2 September 2023. PKB menerima tawaran Partai Nasdem untuk mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Moch Asim

TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mabruri menyatakan tak mempermasalahkan ihwal atribut-atribut partainya nihil di acara deklarasi pencapresan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. "Enggak terlalu penting sih masalah atribut," kata Mabruri saat dikonfirmasi Ahad, 3 September 2023.

Menurut Mabruri, hal yang paling penting dalam hubungan koalisi adalah kesetaraan. "Substansi penting bahwa dalam koalisi semua parpol setara. Termasuk dalam berkomunikasi," katanya.

Dalam deklarasi capres-bacawapres Anies-Cak Imin, PKS absen. Hanya ada NasDem dan PKB yang hadir di Hotel Majapahit di Surabaya, 2 September lalu. Selain perwakilan PKS tak hadir, di acara tersebut juga tak nampak atribut identitas PKS selaku mitra koalisi Koalisi Perubahan.

Setelah dikonfirmasi, Mabruri mengiyakan bahwa memang tidak ada pihaknya menghadiri acara deklarasi kendati PKS diundang. Mabruri menjelaskan alasan absennya PKS sebagai langkah koreksi. "Para pimpinan tidak hadir itu salah satu ‘koreksi’," kata dia.

Dia menyatakan PKS melakukan koreksi kepada NasDem dan ketua umumnya, Surya Paloh, karena menentukan Cak Imin sebagai pendamping Anies tanpa berkomunikasi dengan anggota koalisi lainnya. "Komunikasi NasDem dan Surya Paloh tidak smooth dalam penentuan cawapres," kata dia.

Advertising
Advertising

Demokrat Mundur dari Koalisi Perubahan

PKS dan NasDem merupakan partai yang menggawangi Koalisi Perubahan. Koalisi ini sebelumnya juga diisi oleh Partai Demokrat.

Demokrat menyatakan mundur dari koalisi itu pada Jumat lalu, 1 September 2023. Langkah itu diambil setelah ketua umum mereka, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY batal menjadi bacawapres pendamping Anies. Selain itu, NasDem dan Anies juga tak mengkomunikasikan penentuan Cak Imin sebagai cawapres yang mereka usung. Menurut mereka, Anies sebelumnya telah memilih AHY sejak Juni lalu.

Mabruri meyakini langkah koreksi dari PKS itu akan diindahkan oleh NasDem. "Insya Allah diindahkan, Kan Bang Surya Paloh suka yang indah-indah," kata dia.

Pilihan Editor: Absen di Deklarasi Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, PKS Bantah Tak Diundang

Berita terkait

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

2 jam lalu

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

Kejaksaan Agung menangkap Tom Lembong atas dugaan kasus ikorupsi impor gula , ini perjalanan karirnya di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

AHY soal Pembangunan IKN Berlanjut dengan Penyesuaian: Ada Prioritas Pembangunan Lain, Anggaran Juga Terbatas

14 jam lalu

AHY soal Pembangunan IKN Berlanjut dengan Penyesuaian: Ada Prioritas Pembangunan Lain, Anggaran Juga Terbatas

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY, kembali bersuara ihwal pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Ketika Gus Ipul Bilang bahwa Suasana Rapat Perdana dengan Cak Imin Nyaman dan Tidak Kaku

14 jam lalu

Ketika Gus Ipul Bilang bahwa Suasana Rapat Perdana dengan Cak Imin Nyaman dan Tidak Kaku

Hubungan Gus Ipul dan Cak Imin sempat memanas imbas 'perseteruan' PBNU dan PKB.

Baca Selengkapnya

Bantah AHY, Nusron Wahid Sebut Status Lahan 2.068 Hektare di IKN Tidak Bermasalah: HGU Habis, Diambil Alih Negara

17 jam lalu

Bantah AHY, Nusron Wahid Sebut Status Lahan 2.068 Hektare di IKN Tidak Bermasalah: HGU Habis, Diambil Alih Negara

Nusron Wahid menyebutkan status lahan seluas 2.086 hektare di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur tidak bermasalah atau dalam sengketa.

Baca Selengkapnya

AHY Sebut Pembangunan IKN Pertimbangkan Budget, Faisal Basri Pernah Singgung Potensi Pembengkakan Biaya IKN

20 jam lalu

AHY Sebut Pembangunan IKN Pertimbangkan Budget, Faisal Basri Pernah Singgung Potensi Pembengkakan Biaya IKN

AHY sebut pembangunan IKN bakal dilanjutkan namun mesti memperhitungkan anggaran. Jauh hari ekonom Faisal Basri singgung pembengkakan biaya IKN.

Baca Selengkapnya

Expat. Roasters Buka Cabang Keempat di Surabaya, Terbesar dan Punya Konsep Sustainability

20 jam lalu

Expat. Roasters Buka Cabang Keempat di Surabaya, Terbesar dan Punya Konsep Sustainability

Pada grand opening kali ini, Expat. Roasters juga meluncurkan es krim yang kini tersedia di semua cabang.

Baca Selengkapnya

Dulu Seteru, Cak Imin dan Gus Ipul Rapat Bersama Bahas Penyiapan Program Kerja

22 jam lalu

Dulu Seteru, Cak Imin dan Gus Ipul Rapat Bersama Bahas Penyiapan Program Kerja

Cak Imin dan Gus Ipulsiap bekerja sama dalam pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Top Nasional: Pesan Anies ke Tom Lembong, PSPK Sebut Ada Kemunduran jika Ujian Nasional Dikembalikan

1 hari lalu

Top Nasional: Pesan Anies ke Tom Lembong, PSPK Sebut Ada Kemunduran jika Ujian Nasional Dikembalikan

Anies Baswedan, mengirimkan pesan khusus kepada sahabatnya sekaligus Co-Captain Timnas AMIN di Pilpres 2024, Tom Lembong yang ditetapkan tersangka

Baca Selengkapnya

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

1 hari lalu

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

Tom Lembong pernah menjadi Co-Captain Tim Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. Begini respons Anies dan Cak Imin,

Baca Selengkapnya

Bestari Barus NasDem Sebut Ridwan Kamil Tertutup, Buka Peluang Dukung Pramono?

1 hari lalu

Bestari Barus NasDem Sebut Ridwan Kamil Tertutup, Buka Peluang Dukung Pramono?

Bestari menyatakan hingga saat ini dirinya belum mengumumkan secara terbuka arah dukungan di pilkada Jakarta, untuk Ridwan Kamil atau Pramono.

Baca Selengkapnya