Dukung Jokowi, TGB Zainul Majdi Siap Terima Semua Risiko

Reporter

Friski Riana

Rabu, 11 Juli 2018 14:59 WIB

Gubernur Nusa Tenggara Barat Muhammad Zainul Majdi (TGB) menyampaikan pandangannya tentang pelaksanaan pembangunan di daerahnya. Hal itu dikemukakan TGB dalam diskusi Ekonomi Pasar Pancasila dan Pemberdayaan Ekonomi Umat di kantor ICMI, Jakarta, 11 Juli 2018. AMSTON PROBEL

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Nusa Tenggara Barat Tuan Guru Bajang atau TGB Zainul Majdi akan menerima risiko apapun akibat dukungannya kepada calon presiden Joko Widodo pada pemilihan presiden atau pilpres 2019. "Saya tetap pada posisi saya, mendukung Bapak Jokowi. Kalau ada ri siko atas pilihan itu ya saya akan hadapi," kata dia di kantor ICMI, Jakarta, Rabu, 11 Juli 2018.

Ia mengatakan siap menerima risiko dipecat atau mundur dari keanggotaan Partai Demokrat, jika menjadi calon wakil presiden mendampingi Jokowi di pilpres 2019. Zainul menegaskan siap menerima risiko apapun selama keputusannya itu berdasarkan keyakinan, objektifitas, manfaat, dan mudaratnya lebih besar.

Baca:
Kata Pengamat Soal Cawapres Jokowi, Sri ...
JK: Dukungan TGB Menambah Dukungan ke ...

Selain risiko mundur dari Partai Demokrat, Zainul menyampaikan bahwa selama ini dirinya juga menerima risiko berupa risakan di media sosial setelah ia menyatakan dukungannya kepada Jokowi. Bahkan, kata dia, pro dan kontra juga didapat ketika memimpin NTB. "Kalau sudah memutuskan sesuatu, kita harus siap saja menerima apapun risikonya."

Zainul Majdi sebelumnya menyatakan mendukung Jokowi di Pilpres 2019. Gubernur NTB itu mengatakan Jokowi pantas dan layak untuk melanjutkan dua periode kepemimpinannya. Jokowi, kata dia, layak menjadi presiden lagi untuk menyelesaikan pekerjaan yang belum rampung.

Advertising
Advertising

Baca:
Dukung Jokowi, TGB : Bangun NTB Saja Dua ...
Dulu Prabowo, Sekarang Dukung Jokowi, Siapa ...

Zainul dikenal sebagai politikus Partai Demokrat. Hingga saat ini partai yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono itu belum memutuskan mendukung Pilpres 2019 atau tidak. Sejak menyatakan dukungannya kepada Jokowi, Zainul tidak menghadiri acara di Partai Demokrat.

Partai Demokrat belum membahas posisi Zainul Majdi, anggota Majelis Tinggi Demokrat menyatakan dukungan kepada Jokowi untuk maju sebagai calon presiden dalam Pilpres 2019. "Kami belum bahas, yang jelas dia masih kader Demokrat," kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan, di Kuningan, Jakarta, Senin, 9 Juli 2018. Saat ditanya apakah TGB Zainul Majdi akan mendapat sanksi dari Demokrat, Syarief mengatakan, "Soal sanksi bukan bidang saya, tapi bidang kehormatan."

FRISKI RIANA | REZKI ALVIONITA

Berita terkait

Kamala Harris Vs Donald Trump di Pilpres AS, Bagaimana Jika Berakhir Seri?

7 jam lalu

Kamala Harris Vs Donald Trump di Pilpres AS, Bagaimana Jika Berakhir Seri?

Pilpres AS hari ini bisa saja hasilnya seri antara Kamala Harris melawan Donald Trump. Apa solusinya?

Baca Selengkapnya

Begini Kata Pakar UI Soal Dampak Pilpres AS terhadap Indonesia

12 jam lalu

Begini Kata Pakar UI Soal Dampak Pilpres AS terhadap Indonesia

Pakar UI dan CSIS menyoroti dampak Pilpres AS terhadap Indonesia.

Baca Selengkapnya

Janji Kamala Harris untuk Pemilih Arab-Muslim: Saya akan Akhiri perang di Gaza Jika Terpilih

1 hari lalu

Janji Kamala Harris untuk Pemilih Arab-Muslim: Saya akan Akhiri perang di Gaza Jika Terpilih

Kamala Harris pada Ahad berjanji akan melakukan apa pun untuk mengakhiri serangan Israel di Jalur Gaza, jika terpilih sebagai presiden Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Jelang Pilpres, Banyak Warga Amerika Serikat Ingin Pindah Keluar Negeri

2 hari lalu

Jelang Pilpres, Banyak Warga Amerika Serikat Ingin Pindah Keluar Negeri

Sejak debat Biden-Trump pada Juni, terdapat lonjakan 900 persen warga Amerika Serikat yang ingin pindah ke luar negeri

Baca Selengkapnya

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

3 hari lalu

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

TGB Zainul Majdi mundur dari Perindo, partai politik yang didirikan taipan Hary Tanoesoedibjo.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Bantah Dirinya Sahabat Rusia

3 hari lalu

Donald Trump Bantah Dirinya Sahabat Rusia

Calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump menanggapi kritik dari mereka yang menyebutnya sebagai "teman negara Rusia".

Baca Selengkapnya

Bill Clinton Sebut Hamas "Paksa" Israel Bantai Warga Gaza, Netizen Ngamuk

4 hari lalu

Bill Clinton Sebut Hamas "Paksa" Israel Bantai Warga Gaza, Netizen Ngamuk

Warga Arab-Amerika mengatakan komentar merendahkan Bill Clinton terhadap warga Palestina di Gaza dalam kampanye untuk Kamala Harris sangat menjijikkan

Baca Selengkapnya

Khofifah Bicara Penguatan Strategi Pemenangannya di Pilgub Jatim 2024

5 hari lalu

Khofifah Bicara Penguatan Strategi Pemenangannya di Pilgub Jatim 2024

Khofifah menuturkan partai pengusungnya di Pilgub Jatim 2024 harus sudah memetakan saksinya di masing-masing TPS.

Baca Selengkapnya

Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris Ingatkan Warga akan Sisi Negatif Donald Trump

6 hari lalu

Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris Ingatkan Warga akan Sisi Negatif Donald Trump

Kamala Harris menilai Donald Trump sedang mencari kekuasaan yang tak terkendali.

Baca Selengkapnya

Hampir 45 Juta Warga AS Sudah Memberikan Suara Awal Jelang Pilpres

7 hari lalu

Hampir 45 Juta Warga AS Sudah Memberikan Suara Awal Jelang Pilpres

Hampir 45 juta warga Amerika Serikat (AS) telah memberikan suara awal menjelang pelaksanaan pemilihan presiden (pilpres) pada 5 November

Baca Selengkapnya