Saat Remaja, Panglima TNI Hadi Tjahjanto Pernah Berjualan Donat

Jumat, 16 Maret 2018 17:52 WIB

Panglima Tentara Nasional Indonesia Marsekal Hadi Tjahjanto, saat mengikuti senam Maumere di Markas Besar Tentara Nasional Indonesia, Jakarta, 6 Maret 2018. Tempo/Hendartyo Hanggi

TEMPO.CO, Jakarta - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto pernah penjadi pembuat dan penjual donat bersama keluarganya. Hal tersebut ia lakukan saat keluarganya dalam keadaan ekonomi yang lemah.

"Mas Hadi yang membikin donat, penjualnya kakak saya, dan saya menitipkan donat-donat ke warung. Itu cukup lama, sampai Mas Hadi masuk Akabri(Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia)," kata adik Hadi Tjahjanto, Kolonel Wahyu Tjahjadi saat ditemui di kawasan Senayan, Jumat, 16 Maret 2018.

Baca juga: Hadi Tjahjanto: Istri Saya Orang Singosari, Makannya Nasi Jagung

Hal tersebut diungkapkan saat peluncuran buku Anak Sersan Jadi Panglima karya Eddy Suprapto. Menurut Wahyu peristiwa tersebut terjadi sekitar 1976 sampai 1977 atau saat Hadi berusia 14 sampai 15 tahun.

Menurut Wahyu buku tersebut kurang detail menceritakan situasi sebenarnya, karena hanya diceritakan keluarga mereka dalam ekonomi pas-pasan saja. Padahal menurut Waktu lebih dari itu.

Advertising
Advertising

Wahyu menceritakan salah satu yang paling dia ingat saat ibunya, Nur Saa'dah harus mengangkat kulkas sendiri untuk dijual karena utang yang melilit keluarganya waktu itu. Pernah juga ibunya sampai berhutang gula satu kuintal. "Penulis malah tidak sanggup menulis sebegitu susahnya kami waktu dulu," ujar Wahyu.

Baca juga: Kata Hadi Tjahjanto Soal Penghina Istrinya yang Ditangkap Polisi

Namun, Wahyu sangat mengapresiasi buku tersebut. Menurut Wahyu cerita masa lalu ia dan keluarganya bukanlah sebuah derita, melainkan cerita untuk dibahas, diingat, dan menjadi pembelajaran untuk dikenang sambil tertawa.

Dalam buku tersebut dituliskan juga, Hadi Tjahjanto pernah menjadi caddy atau pengambil bola golf untuk membantu orang tuanya membiayai sekolah adik-adiknya.

Berita terkait

Panglima TNI Agus Subiyanto Mutasi 4 Prajuritnya Jadi Pejabat di Istana

2 hari lalu

Panglima TNI Agus Subiyanto Mutasi 4 Prajuritnya Jadi Pejabat di Istana

Mutasi ini tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1332/X/2024.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Tugaskan Mayjen Ariyo Windutomo Jadi Kepala Sekretariat Presiden

2 hari lalu

Panglima TNI Tugaskan Mayjen Ariyo Windutomo Jadi Kepala Sekretariat Presiden

Panglima TNI juga menunjuk Mayjen TNI Kosasih sebagai Sekretaris Militer Presiden di Kementerian Sekretariat Negara.

Baca Selengkapnya

Alasan Ketua Komnas HAM Sebut Tugas TNI Tak Bertentangan dengan Pemajuan HAM

7 hari lalu

Alasan Ketua Komnas HAM Sebut Tugas TNI Tak Bertentangan dengan Pemajuan HAM

Ini untuk pertama kalinya Komnas HAM dan TNI memiliki nota kesepahaman.

Baca Selengkapnya

TNI dan Komnas HAM Teken MoU soal Kerja Sama Pemajuan dan Perlindungan HAM

8 hari lalu

TNI dan Komnas HAM Teken MoU soal Kerja Sama Pemajuan dan Perlindungan HAM

TNI menandatangani nota kesepahaman dengan Komnas HAM perihal pemajuan dan perlindungan hak asasi manusia

Baca Selengkapnya

Sepekan Tak Lagi Jadi Presiden RI, Apa Kegiatan Jokowi Selain Jajan Soto dan Sate?

9 hari lalu

Sepekan Tak Lagi Jadi Presiden RI, Apa Kegiatan Jokowi Selain Jajan Soto dan Sate?

Menjalani masa purna tugas, Jokowi sebut akan tidur di hari pertamanya setelah tak menjabat sebagai presiden. Ini kegiatannya sepekan setelah lengser.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Agus Subiyanto Mutasi Komandan Paspampres dan 62 Perwira Tinggi Lain

15 hari lalu

Panglima TNI Agus Subiyanto Mutasi Komandan Paspampres dan 62 Perwira Tinggi Lain

Keputusan ini tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1264/X/2024, tertanggal 18 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamanan Pelantikan Presiden: TNI Kerahkan 3 Matra hingga Sniper-Antidrone

18 hari lalu

Pengamanan Pelantikan Presiden: TNI Kerahkan 3 Matra hingga Sniper-Antidrone

Personel gabungan TNI yang berasal dari tiga matra akan dikerahkan untuk mengamankan proses pelantikan presiden. Ada sniper dan antidrone.

Baca Selengkapnya

Menteri Jokowi yang Tak Dilirik Prabowo dari Retno Marsudi, Nadiem Makarim, Sandiaga Uno, hingga Basuki Hadimuljono

18 hari lalu

Menteri Jokowi yang Tak Dilirik Prabowo dari Retno Marsudi, Nadiem Makarim, Sandiaga Uno, hingga Basuki Hadimuljono

Separuh menteri Jokowi diangkut Prabowo dalam kabinetnya. Ini mereka yang tak diundang ke Kertanegara dari Retno Marsudi, Nadiem Makarim, Sandiaga Uno

Baca Selengkapnya

Pelantikan Prabowo Disebut Akan Dihadiri 36 Kepala Negara

18 hari lalu

Pelantikan Prabowo Disebut Akan Dihadiri 36 Kepala Negara

Panglima TNI sebut pelantikan Prabowo menjadi presiden akan dihadiri oleh 36 kepala negara sahabat.

Baca Selengkapnya

TNI Siagakan Sniper dan Antidrone untuk Pengamanan Pelantikan Presiden

18 hari lalu

TNI Siagakan Sniper dan Antidrone untuk Pengamanan Pelantikan Presiden

TNI kerahkan 100 ribu personel untuk amankan pelantikan presiden pada 20 Oktober nanti.

Baca Selengkapnya