Tjahjo: Lagu Dari Sabang Sampai Merauke Terwujud di Era Jokowi

Rabu, 1 November 2017 17:27 WIB

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo usai memimpin upacara Hari Kesaktian Pancasila di kantornya di Jakarta, Senin 3 Oktober 2016. TEMPO/Arkhewis

TEMPO.CO, Yogyakarta - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengklaim harapan dan cita-cita yang terkandung dalam syair lagu wajib Dari Sabang Sampai Merauke ciptaan R. Suharjo segera terwujud di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Dari Sabang Sampai Merauke (yang liriknya) Indonesia berjajar pulau-pulau sambung menyambung menjadi satu itu segera terwujud,” ujar Tjahjo Kumolo di sela seminar nasional dan bedah buku "Bela Negara dan Kebangkitan Pemuda” di Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Yogyakarta, Selasa, 31 Oktober 2017.

Baca: Menteri Basuki Jelaskan Alasan Meningkatnya Anggaran Infrastruktur

Tjahjo menuturkan pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla yang sudah memasuki tahun ketiga terus mengebut pemerataan pembangunan infrastruktur yang selama ini dinilai sebagai penghambat pertumbuhan perekonomian. Seluruh pembangunan infrastruktur ditarget selesai pada akhir 2018.

Misalnya, target pembangunan 48 waduk besar, 2.000 embung skala kecil-sedang, percepatan pembangunan jalur kereta api mulai dari Lampung hingga Aceh (Trans Kereta Api Sumatera), Jawa Utara-Jawa Selatan, tol Trans Sulawesi , Trans Sumatera, Trans Kalimantan, hingga Papua.

“Saya sudah keliling dan ikut mengecek langsung, pembangunan infrastruktur itu terjadi amat pesat di berbagai wilayah,” ujar Tjahjo.

Simak: Responden Empat Survei Memuji Program Infrastruktur Jokowi

Tjahjo menuturkan, daerah-daerah terpencil dan terluar Indoesia telah menjadi fokus untuk dikebut dengan pembangunan infrsatruktur guna memudahkan distribusi barang dan jasa sebagai penggerak utama perekonomian. Misalnya, bandara bandara kecil serta pelabuhan laut.

Tjahjo menambahkan ia telah juga berkeliling melihat percepatan pembangunan infrsatruktur itu dari Pulau Rondo ke Belawan, lalu masuk ke Natuna, Entikong-Sanggau lalu lanjut ke Pulau Sebatik, Nunukan. Percepatan pembangunan Pulau Muratara, Sangihe Talaut, Bitung, hingga Morotai, Merauke, Atambua dan Malaka juga dia lihat.

Lihat: Tiga Tahun Jokowi-JK, MPR Puji Pembangunan Infrastruktur

Tjahjo menambahkan sejak era awal kepemimpinan mantan Presiden Soeharto atau saat Orde Baru berkuasa, masih ada dua persoalan besar yang belum terselesaikan sampai saat ini. Yakni penyediaan papan juga pangan. “Kalau sandang sudah, tapi pangan dan papan ini belum merata,” ujar Tjahjo.

Belum meratanya pangan dan papan karena salah satunya dipicu masih timpangnya sarana infrastruktur satu daerah dengan lainnya sehingga konektivitas antar daerah rendah.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Bantu Lukas Enembe Bikin Rekening, Saksi Tak Tahu Ada Transferan Rp 806 Juta

16 Agustus 2023

Bantu Lukas Enembe Bikin Rekening, Saksi Tak Tahu Ada Transferan Rp 806 Juta

Saksi Teknisi ATM mengaku tidak tahu terkait transferan dana dari Lukas Enembe yang masuk ke rekeningnya

Baca Selengkapnya

Tutupi Utang Proyek Infrastruktur, Waskita Karya Rekayasa Laporan Keuangan

22 Juni 2023

Tutupi Utang Proyek Infrastruktur, Waskita Karya Rekayasa Laporan Keuangan

PT Waskita Karya (Persero) Tbk dan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk coba menutupi utang-utang proyek infrastruktur dengan merekayasa laporan keuangan.

Baca Selengkapnya

Hadapi Sidang Dakwaan, Lukas Enembe Dihadirkan Secara Daring

12 Juni 2023

Hadapi Sidang Dakwaan, Lukas Enembe Dihadirkan Secara Daring

Gubernur Papua nonaktif Lukas Enembe menjalani sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, pada Senin, 12 Juni 2023.

Baca Selengkapnya

Rijatono Lakka Penyuap Lukas Enembe Dituntut 5 Tahun Penjara

6 Juni 2023

Rijatono Lakka Penyuap Lukas Enembe Dituntut 5 Tahun Penjara

Rijatono Lakka, Direktur PT Tabi Bangun Papua yang juga terdakwa penyuap Gubernur Papua nonaktif Lukas Enembe, dituntut pidana 5 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Pengacara Lukas Enembe Pakai Baju Toga Saat Diperiksa KPK

9 Mei 2023

Pengacara Lukas Enembe Pakai Baju Toga Saat Diperiksa KPK

Pengacara Gubernur Papua nonaktif Lukas Enembe, Stepanus Roy Rening memakai baju toga saat mendatangi KPK

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Lukas Enembe Batal Diperiksa KPK Lantaran Sakit

5 Mei 2023

Kuasa Hukum Lukas Enembe Batal Diperiksa KPK Lantaran Sakit

Kuasa hukum Stepanus Roy Rening, Emmanuel Herdiyanto, mengatakan pengacara Lukas Enembe tersebut berhalangan hadir memenuhi panggilan KPK karena sakit

Baca Selengkapnya

Lukas Enembe Ajukan Praperadilan soal Penetapan sebagai Tersangka ke PN Jaksel

2 April 2023

Lukas Enembe Ajukan Praperadilan soal Penetapan sebagai Tersangka ke PN Jaksel

Lukas Enembe mengajukan permohonan praperadilan atas penetapan tersangka, penangkapan, dan penahanannya oleh KPK ke PN Jaksel

Baca Selengkapnya

Pemberi Suap Lukas Enembe Segera Disidangkan

24 Maret 2023

Pemberi Suap Lukas Enembe Segera Disidangkan

Pengusaha Rijantono Lakka yang merupakan penyuap Gubernur Papua nonaktif Lukas Enembe segera disidangkan.

Baca Selengkapnya

Pengembangan Kasus Lukas Enembe, KPK Geledah Rumah di Depok

9 Maret 2023

Pengembangan Kasus Lukas Enembe, KPK Geledah Rumah di Depok

KPK kembali menggeledah sebuah rumah yang diduga berhubungan dengan perkara suap Gubernur Papua Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya

KPK Periksa Tukang Cukur Lukas Enembe: untuk Dalami Dugaan Aliran Dana ke Singapura

9 Februari 2023

KPK Periksa Tukang Cukur Lukas Enembe: untuk Dalami Dugaan Aliran Dana ke Singapura

KPK membeberkan alasan Komisi memeriksa tukang cukur Gubernur Papua Lukas Enembe yang bernama Budi Himawan alias Beni.

Baca Selengkapnya