Gus Solah Sarankan FPI Lakukan Survei

Reporter

Editor

Minggu, 12 Februari 2012 20:48 WIB

TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Tokoh hak asasi manusia, Salahuddin Wahid, menyarankan Front Pembela Islam (FPI), melakukan survei untuk mengetahui penilaian masyarakat terkait keberadaannya. Hasil survei itu, kata pria yang akrab disapa Gus Solah ini, nantinya menjadi bahan instrospeksi.

“Seberapa jauh masyarakat suka dengan cara-cara yang dilakukan FPI, hasilnya nanti menjadi bahan introspeksi,” kata Gus Solah saat dihubungi Tempo, Minggu 12 Februari 2012.

Mantan Wakil Komisi Nasional Hak Asasi Manusia itu yakin ada yang suka dan tidak suka dengan cara FPI. Menurutnya, selama ini FPI memerangi tindakan maksiat. Mereka mendatangi tempat-tempat maksiat yang digunakan judi, pelacuran, dan pusat minuman keras. Di beberapa tempat, mereka datang bersama polisi.

“Tapi mereka tidak pernah mendatangi lembaga yang banyak korupsi, padahal menurut saya korupsi termasuk maksiat karena maksiat itu artinya luas,” kata Gus Solah.

Adik mantan Presiden Gus Dur itu mengkritik FPI yang kadang bertindak dengan kekerasan sehingga dianggap organisasi yang suka kekerasan. Sebaiknya, kata dia, jangan pakai kekerasan. “Kalau demo tidak apa-apa,” ujarnya.

Kejadian penolakan ratusan warga suku Dayak di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Sabtu kemarin, menurut Gus Solah, menunjukkan bahwa tidak semua tempat bisa menerima keberadaan mereka.

Meski FPI punya hak masuk ke seluruh wilayah Indonesia, kata dia, kalau masyarakat merasa terusik mestinya sadar diri dan tidak memaksa.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Kuasa Hukum Korban Km 50 Sebut Penembakan Laskar FPI Sama dengan Kasus Ferdy Sambo

18 Agustus 2022

Kuasa Hukum Korban Km 50 Sebut Penembakan Laskar FPI Sama dengan Kasus Ferdy Sambo

Kuasa Hukum korban KM50 Laskar Front Pembela Islam, Azis Yanuar menyamakan kasus pembunuhan laskar FPI dengan pembunuhan oleh Ferdy Sambo.

Baca Selengkapnya

Jika FPI Enggan Perpanjang SKT, Mahfud MD: Itu Hak Mereka

23 Desember 2019

Jika FPI Enggan Perpanjang SKT, Mahfud MD: Itu Hak Mereka

Tarik ulur izin FPI itu membuat Juru bicara FPI, Munarman, menegaskan pihaknya tak lagi peduli ihwal perpanjangan izin SKT.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi Soal Polemik Perpanjangan Izin FPI

2 Desember 2019

Kata Jokowi Soal Polemik Perpanjangan Izin FPI

Jokowi enggan menanggapi SKT FPI.

Baca Selengkapnya

Izin Perpanjangan SKT FPI Dikhawatirkan Politis

1 Desember 2019

Izin Perpanjangan SKT FPI Dikhawatirkan Politis

Juru Bicara FPI mempersoalkan tak kunjung dikeluarkannya izin perpanjangan oleh Kementerian Dalam Negeri.

Baca Selengkapnya

Janji Tak Ulur Izin FPI, Ma'ruf Amin: Kan Lagi Dikaji

28 November 2019

Janji Tak Ulur Izin FPI, Ma'ruf Amin: Kan Lagi Dikaji

Ma'ruf Amin mengatakan bahwa pemerintah harus mengkaji dari segala aspek sebelum mengambil keputusan terkait FPI.

Baca Selengkapnya

Kasus Munarman Jubir FPI, Dugaan Penganiayaan hingga Penghinaan

10 Oktober 2019

Kasus Munarman Jubir FPI, Dugaan Penganiayaan hingga Penghinaan

Juru bicara Front Pembela Islam (FPI) Munarman kini kembali dijadikan tersangka

Baca Selengkapnya

Petisi Viral Penolakan FPI, Ini Liku-liku Perpanjangan Izin Ormas

8 Mei 2019

Petisi Viral Penolakan FPI, Ini Liku-liku Perpanjangan Izin Ormas

Mungkinkah Kemendagri bisa menolak perpanjangan izin, dalam hal ini FPI, dan bagaimana aturan yang berlaku?

Baca Selengkapnya

FPI Sebut Rizieq Shihab Diperlakukan Seperti Tahanan Rumah

29 September 2018

FPI Sebut Rizieq Shihab Diperlakukan Seperti Tahanan Rumah

Juru bicara FPI menduga perlakuan terhadap Rizieq Shihab di Arab Saudi itu atas pesanan pemerintah Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kasusnya Dihentikan, Rizieq Shihab Bakal Pulang ke Indonesia

18 Juni 2018

Kasusnya Dihentikan, Rizieq Shihab Bakal Pulang ke Indonesia

Pengacara Rizieq Shihab, Kapitra Ampera, memastikan kliennya akan pulang ke Indonesia setelah polisi memastikan tidak meneruskan penyidikan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Polisi Nyatakan Kasus Rizieq Shihab Bisa Dibuka Kembali

17 Juni 2018

Polisi Nyatakan Kasus Rizieq Shihab Bisa Dibuka Kembali

Kasus dugaan percakapan mesum Rizieq Shihab dapat dibuka kembali bila ditemukan bukti baru.

Baca Selengkapnya