Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Demi Layang-layang, Risma Cari Lahan di Pantai  

image-gnews
Penonton melihat sebuah layang-layang 3 dimensi berbentuk penjual sate saat memeriahkan Festival Layang-layang di Surabaya, 14 September 2014. TEMPO/Fully Syafi
Penonton melihat sebuah layang-layang 3 dimensi berbentuk penjual sate saat memeriahkan Festival Layang-layang di Surabaya, 14 September 2014. TEMPO/Fully Syafi
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Sebuah bus Transjakarta tiba-tiba terbang. Ia bergerak ke sana ke mari tertiup angin. Tidak jauh dari situ, seekor kuda berwarna cokelat terus bergoyang rendah. Masih berada di lokasi yang sama, tukang kerak telor mendadak terjatuh dari langit.

Itulah pemandangan yang terlihat di atas Lapangan Edupark Pakuwon City, Surabaya, Ahad, 14 September 2014. Tentu saja benda-benda itu bukan betulan, tapi bentuk layang-layang yang diterbangkan peserta Festival Layang-layang Surabaya 2014. Puluhan, bahkan ratusan layang-layang menghiasi langit. Bukan hanya para komunitas peserta festival, tapi juga warga sekitar yang hobi bermain layang-layang turut berpartisipasi.

Beragam bentuk layang-layang beradu di angkasa. Mulai dari bentuk satu dimensi hingga tiga dimensi. Gambar tukang kerak telor 3 dimensi, misalnya, berukuran panjang 4 meter, tinggi 7 meter, dan berat 4 kilogram ini hasil desain pelayang Rinardi dan Gunardi dari komunitas Karlostex, Solo. "Desainnya besar karena menyesuaikan dengan tema 3 dimensi," kata Rinardi.

Penampilan spesial ditunjukkan oleh Rigaluh Tanresila dan Mohammad Nasir. Diiringi musik, mereka memainkan koreografi layangan yang cantik atau biasa disebut Revolution Exhibition. "Ini memakai sport kite dengan 4 tali. Dengan 4 tali, kami bisa memainkan revolusi balet," kata Riga pada Tempo.

Sinkronisasi dua layang-layang tersebut memang bagaikan dua orang penari balet yang sedang menari. Atraksi keduanya bahkan membuat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini kagum. "Layang-layang itu kalau dicermati sangat indah," kata Risma.

Diakui Risma, festival layang-layang ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pariwisata Surabaya. Apalagi, selama ini Surabaya memang tidak memiliki pemandangan yang bagus. Dengan adanya festival ini diharapkan bisa mengundang para wisatawan untuk datang ke Surabaya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tapi, diakui Risma, lahan luas menjadi kendala yang sulit dicari, khususnya di Surabaya. "Semakin lama semakin susah cari tempatnya," ujar Risma.

Karena itu, Risma berencana untuk membuat lahan khusus bermain layang-layang di dekat pantai. "Biar nanti kalau diambil fotonya, view-nya bagus," kata Risma.

Rencana itu tentu saja disambut positif pelayang. Menurut Rigaluh, angin di pantai lebih konstan dan arahnya stabil. Artinya, lokasi di pantai memang tepat untuk bermain layang-layang. Terlebih lagi, layang-layang bukan hanya permainan tapi juga termasuk olahraga. Dengan disediakannya lahan akan membuat anak-anak bisa semakin menikmati layang-layang.

AGITA SUKMA LISTYANTI

Terpopuler:
Fadli Zon Ingin Basmi Kutu Loncat seperti Ahok
Jokowi Pesan 10 Setel Pakaian, Berapa Harganya?
Ini Nominasi Film Terpuji Festival Film Bandung
Jokowi Kunjungi Penjahit Langganan, Pesan Apa?
Densus 88 Tangkap Empat Warga Asing di Poso

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pengamat Politik Unair Menilai PKB Kikuk di Pilkada Jatim 2024 karena Belum Punya Calon Kuat Hadapi Khofifah

2 hari lalu

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga bakal calon wakil presiden, Muhaimin Iskandar (tengah) menghadiri silaturahmi dengan Kiai dan Bu Nyai se-Jawa Timur bagian barat di Pondok Pesantren Al Aqobah 4 Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Ahad, 10 September 2023. Silaturahmi itu untuk meminta restu Kiai di Jawa Timur dan menyatukan dukungan terhadap Muhaimin Iskandar sebagai cawapres mendampingi Anies Baswedan pada Pilpres 2024. ANTARA/Syaiful Arif
Pengamat Politik Unair Menilai PKB Kikuk di Pilkada Jatim 2024 karena Belum Punya Calon Kuat Hadapi Khofifah

PKB dinilai belum memiliki calon kandidat gubernur yang sepadan untuk bertarung dengan gubernur inkumben Khofifah Indar Parawansa.


Menteri Risma Ogah Hadiri Undangan Rapat Bahas Fakir Miskin di Hotel

3 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini melantik sebanyak 410 wisudawan dan wisudawati Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekessos) di Bandung, Antara/HO-Kemensos
Menteri Risma Ogah Hadiri Undangan Rapat Bahas Fakir Miskin di Hotel

Pembahasan DTKS tidak perlu dilakukan di tempat mewah. Pembahasan bisa dilakukan di mana saja. Sebab, Risma menilai, hasil rapat lebih penting.


Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

5 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani (kanan) didampingi jajarannya memasuki ruangan untuk memimpin konferensi pers APBN Kita edisi April 2024 di Jakarta, Jumat 26 April 2024. Pendapatan negara hingga Maret 2024 sebesar Rp 620,01 triliun, belanja negara sebesar Rp 611,9 triliun, sehingga APBN surplus Rp 8,1 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

Gilbert Simanjuntak, mengatakan nama Sri Mulyani masuk bursa bacagub bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa.


Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

9 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)


Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

11 hari lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.


Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

15 hari lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.


Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

15 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan


Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

21 hari lalu

Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan, menyambangi rumah dinas pasangannya dalam kontestasi pilpres 2024, Muhaimin Iskandar, di Jl. Widya Chandra IV No. 23, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 20 April 2024. Anies bersama keluarganya tiba di rumah dinas Cak Imin pukul 14.46 WIB. TEMPO/Defara
Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.


Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

21 hari lalu

Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo di Jakarta, Jumat 12 Mei 2023. ANTARA/Fath Putra Mulya
Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?


Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

22 hari lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.