Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Survei UNS, Tingkat Popularitas Kaesang di Pilkada Solo Kalah dari Gusti Bhre

Reporter

Editor

Juli Hantoro

image-gnews
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bermain basket sebelum pemberian rekomendasi di BrickHouse, Kalibata Utara, Jakarta Selatan pada Kamis, 8 Agustus 2024. TEMPO/Ilham Balindra
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bermain basket sebelum pemberian rekomendasi di BrickHouse, Kalibata Utara, Jakarta Selatan pada Kamis, 8 Agustus 2024. TEMPO/Ilham Balindra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Nama putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep, muncul dalam Survei Popularitas dan Elektabilitas Calon Wali Kota Solo 2024.

Survei dilaksanakan oleh para peneliti yang tergabung dalam Grup Riset Komunikasi Publik, Sosial dan Budaya, dan Local Government dari Program Studi (Prodi) Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sebelas Maret (FISIP UNS) Solo.

Kepala Prodi Komunikasi FISIP UNS Sri Hastjarjo mengemukakan survei itu mencakup beberapa kategori, seperti spontan awareness, top of mind, aided awareness, popularitas, kandidat terbaik, hingga kandidat dipilih (elektabilitas).

Nama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI itu pun muncul di semua kategori tersebut meskipun tidak seluruhnya menempati peringkat teratas. 

"Survei kami laksanakan dengan desain deskriptif/riset kuantitatif dengan wawancara langsung atau tatap muka menggunakan kuesioner terstruktur yang menyasar 577 responden tersebar di lima kecamatan di Kota Solo, dari berbagai kalangan, dengan usia mulai 17 hingga 75 tahun, dan harus ber-KTP Solo," ujar Hastjarjo saat menggelar konferensi pers di Gedung I FISIP UNS Solo, Jawa Tengah, Jumat, 23 Agustus 2024. 

Ia menyebutkan pengumpulan data survei berlangsung dari 13 hingga 22 Agustus 2024. Hasil survei itu pun mengerucut ke tiga nama. Selain Kaesang, dua nama lainnya yaitu pimpinan Pura Mangkunegaran, Mangkunegara X atau yang karib disapa Gusti Bhre, dan Teguh Prakosa yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Solo. 

Sederet nama tokoh lainnya di Solo yang juga masuk dalam survei antara lain Astrid Widayani, Sekar Tandjung, Sukma Putri Maharani, Her Suprabu, Diah Warih Anjari, Purwono, Muhammad Taufik, Abdul Kadir Audah, hingga Ferry Saphta Indrianto. 

"Meski sempat diperdebatkan, nama Kaesang Pangarep kami masukkan karena namanya muncul dalam wacana juga, di publik nama itu ada, sehingga kami masukkan namanya dalam survei itu," ucap dia.

Dari pengumpulan data itu, untuk kategori spontan awareness, nama Kaesang Pangarep berada di urutan ke tujuh dari semua figur. Nama Kaesang Pangarep disebutkan 22 responden atau 5,5 persen dari keseluruhan responden. Sedangkan di kategori top of mind, nama Kaesang Pangarep berada di urutan ke delapan dari seluruh kandidat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nama Kaesang Pangarep disebutkan 11 responden atau 1,9 persen dari semua responden. Sementara untuk kategori aided awareness, Kaesang berada di peringkat pertama dengan disebutkan oleh 306 responden atau 26,4 persen.

Selanjutnya nama Kaesang Pangarep berada di rangking tiga dalam kategori survei tingkat popularitas yaitu di angka 33,8 persen. Popularitas Kaesang kalah dari Gusti Bhre yang mencapai 66,9 persen dan Teguh Prakosa di angka 49,5 persen.

Di urutan berikutnya berturut-turut ada nama Astrid Widayani 31,8 persen, Sekar Tandjung 28,1 persen, Sukma Putri Maharani 16 persen, Her Suprabu 15,9 persen, Diah Warih 8,4 persen. Tapi 33,8 persen responden mengaku tak tahu.

Lalu pada kategori kandidat terbaik yang berada di posisi teratas ada nama MN X dengan perolehan 34 persen, disusul Teguh Prakosa 18,4 persen, Kaesang Pangarep 13 persen, Astrid Widayani 4,3 persen, dan Sekar Tandjung 4,3 persen.

Namun, di kategori itu ada 112 responden atau 19,4 persen yang menjawab “tidak tahu”. Nama Kaesang juga muncul di kategori kandidat Cawali Solo yang akan dipilih responden, dengan persentase 8,7. Kaesang di rangking ke empat.

Suami Erina Gudono itu hanya kalah dari persentase keterpilihan MN X yang di angka 31 persen, tidak tahu 28,1 persen, dan Teguh Prakosa 16,6 persen.

Pilihan Editor: Hartono Resmi Jabat Rektor UNS Periode 2024-2029

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Hasto Sindir KPK Batal Periksa Kaesang soal Jet Pribadi: Saya Bukan Pejabat Negara tapi Diperiksa

7 jam lalu

Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto saat menjadi pembicara diskusi Beranda Politik di Komunitas Utan Kayu, Matraman, Jakarta Timur, Kamis, 12 September 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra
Hasto Sindir KPK Batal Periksa Kaesang soal Jet Pribadi: Saya Bukan Pejabat Negara tapi Diperiksa

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut KPK diskriminatif karena tak memeriksa Kaesang dalam dugaan gratifikasi pesawat jet pribadi.


Kaesang Diundang ICW Acara Dibatalkan hingga Menyorot Langkah KPK

13 jam lalu

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bermain basket sebelum pemberian rekomendasi rekomendasi untuk 14 bakal calon kepala daerah pada Pilkada 2024 di BrickHouse, Kalibata Utara, Jakarta Selatan pada Kamis, 8 Agustus 2024. Dewan Pimpinan Pusat PSI atau DPP PSI memberikan rekomendasi untuk 14 bakal calon kepala daerah pada Pilkada 2024.  TEMPO/Ilham Balindra
Kaesang Diundang ICW Acara Dibatalkan hingga Menyorot Langkah KPK

Agenda ICW bertajuk Marah-Marah Kepada Private Jet dan Fufufafa yang mengundang Kaesang Pangarep dibatalkan


Ketua KPK Kejar Kaesang-Bobby Soal Gratifikasi Jet Pribadi, Jokowi Pasrah ke Penegak Hukum

14 jam lalu

Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, Kaesang Pangarep, Bobby Nasution
Ketua KPK Kejar Kaesang-Bobby Soal Gratifikasi Jet Pribadi, Jokowi Pasrah ke Penegak Hukum

Ketua KPK Nawawi Pomolango memastikan akan mengejar Kaesang-Bobby soal gratifikasi jet pribadi.


Undang Kaesang Klarifikasi Soal Private Jet, Agenda ICW Dibatalkan Sepihak oleh Penyedia Tempat

14 jam lalu

Seri AdiliJokowi. 'Marah-marah kepada Privet jet dan Fufufafa'. Istimewa
Undang Kaesang Klarifikasi Soal Private Jet, Agenda ICW Dibatalkan Sepihak oleh Penyedia Tempat

Agenda diskusi publik ICW yang mengundang Kaesang dibatalkan sepihak oleh pihak penyedia tempat Kala di Kalijaga


Kaesang dan Bobby Belum Melapor, KPK Tetap Proses Laporan Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi

15 jam lalu

(kiri-kanan) Menantu Jokowi Bobby Nasution, putra bungsu dan sulung Jokowi Kaesang Pangarep, dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri debat kelima Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, 13 April 2019. Mereka tampil kompak dengan kemeja putih. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kaesang dan Bobby Belum Melapor, KPK Tetap Proses Laporan Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi

KPK menyatakan tetap memproses laporan dugaan gratifikasi jet pribadi Kaesang dan Bobby Nasution meski keduanya belum melapor dugaan penerimaan.


Diskusi Marah-Marah kepada Private Jet dan Fufufafa di Blok M Mendadak Dibatalkan oleh Pemilik Tempat

16 jam lalu

Seri AdiliJokowi. 'Marah-marah kepada Privet jet dan Fufufafa'. Istimewa
Diskusi Marah-Marah kepada Private Jet dan Fufufafa di Blok M Mendadak Dibatalkan oleh Pemilik Tempat

Pemilik tempat diskusi Kala di Kalijaga Blok M mendadak membatalkan Diskusi Marah-Marah kepada Private Jet dan Fufufafa yang digelar ICW.


Kejar Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang dan Bobby, Ketua KPK: Lebih Cepat Lebih Bagus

17 jam lalu

Nawawi Pomolango mengucap sumpah jabatan saat dilantik sebagai Ketua KPK sementara oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin 27 November 2023. Nawawi menggantikan Firli Bahuri yang diberhentikan sementara usai menjadi tersangka kasus pemerasan. Nawawi adalah Wakil Ketua KPK yang telah menjabat sejak 2019. Kala itu, ia lolos menjadi pimpinan KPK setelah mengumpulkan 50 suara dalam voting yang digelar Komisi III DPR RI. TEMPO/Subekti.
Kejar Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang dan Bobby, Ketua KPK: Lebih Cepat Lebih Bagus

Ketua KPK Nawawi Pomolango mengatakan akan mengejar dugaan gratifikasi jet pribadi yang diterima Kaesang dan Bobby. KPK akan panggil keduanya.


Beda Sikap Internal KPK Menangani Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Nasution

19 jam lalu

Juru bicara KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, memberikan keterangan kepada awak media, di gedung Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Rabu, 4 September 2024. KPK menyatakan tengah melakukan penelaahan laporan pengaduan masyarakat di proses oleh Direktorat Penerimaan Layanan Pengaduan Masyarakat KPK terkait dugaan penerimaan gratifikasi oleh putra Presiden RI, Jokowi, Kaesang Pangarep, berupa fasilitas mewah pesawat jet pribadi jenis Gulfstream G650, sedangkan di Direktorat Gratifikasi KPK tengah mengumpulkan bahan terkait penggunaan pesawat jet pribadi oleh Walikota Medan Bobby Nasution dan istri Kahiyang Ayu. TEMPO/Imam Sukamto
Beda Sikap Internal KPK Menangani Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Nasution

Juru Bicara KPK mempersilakan Kaesang dan Bobby Nasution mengklarifikasi penerimaan dugaan gratifikasi jet pribadi. Apa kata Nurul Ghufron?


UNS Terjunkan Empat Tim Bengawan dalam Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

20 jam lalu

Empat tim Bengawan UV UNS Solo bersama robot pesawat siap berlaga dalam Kontes Robot Terbang Indonesia 2024 di Yogyakarta. Foto: Istimewa
UNS Terjunkan Empat Tim Bengawan dalam Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

General Manager Bengawan UV Team UNS Daffa Putra Islami mengatakan empat tim itu dikirim dari lima kategori yang dilombakan.


Mengapa Direktorat Gratifikasi KPK Batal Mengusut Fasilitas Jet Pribadi Kaesang dan Bobby?

22 jam lalu

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (ketiga kiri) bersama bakal calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution (tengah) menyampaikan keterangan usai menyerahkan surat rekomendasi di Lapangan Gajah Mada Medan, Sumatera Utara, Rabu  Agustus 2024. ANTARAuudi Manar
Mengapa Direktorat Gratifikasi KPK Batal Mengusut Fasilitas Jet Pribadi Kaesang dan Bobby?

Semula urusan gratifikasi jet pribadi Kaesang Pangarep dan Bobby Nasution akan ditangani Direktorat Gratifikasi KPK.