Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PKB Bahas Persiapan Pilkada 2024 di Mukernas yang Digelar Hari Ini

image-gnews
Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB menggelar peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-26 sekaligus pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Selasa, 23 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB menggelar peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-26 sekaligus pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Selasa, 23 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa atau Wasekjen PKB Syaiful Huda mengungkap sejumlah agenda dalam perayaan Hari Lahir (Harlah) ke-26 sekaligus pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) partainya yang digelar hari ini. Dia menyebut salah satu hal yang akan dibahas partainya adalah Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024

"Nanti ada beberapa poin yang menyangkut soal sikap PKB menyikapi Pilkada," kata Huda kepada wartawan di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Selasa, 23 Juli 2024.

Huda juga menyebut bahwa partainya akan menyoroti sejumlah permasalahan yang dihadapi pemerintah dalam acara tersebut. "Mukernas akan membahas isu-isu yang sampai hari ini dirasa membutuhkan solusi dari pemerintah," ujarnya. 

Lebih lanjut, dia juga belum memastikan pengumuman sikap partainya terhadap pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto. Namun, dia menyebut bahwa partainya akan membahas bagaimana perkembangan Indonesia, terutama di bidang ekonomi, di pemerintahan mendatang. 

"Ekonomi kita masih berjalan dengan baik, kesejahteraan rakyat masih terus terjaga sampai nanti peralihan pemerintahan baru," tuturnya. 

Tak hanya itu, Huda juga mengungkap bahwa berbagai isu kenegaraan akan turut dibahas. "Mukernas akan membahas berbagai isu-isu strategis terkait dengan kehidupan berbangsa dan bernegara," ucapnya. 

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin turut menghadiri acara tersebut. Dia irit berkomentar saat ditanya soal kepastian sikap partainya atas pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto mendatang. 

"Nanti kita lihat. Kami serahkan sepenuhnya kepada pengurus-pengurus se-Indonesia," kata Muhaimin di JCC Senayan, Selasa, 23 Juli 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cak Imin menyebut bahwa agenda pertemuan hari ini akan membahas berbagai langkah partainya. "Ya, mengantisipasi perkembangan PKB hari ini dan ke depan," ujarnya. 

Ia juga mengaku belum bisa memastikan siapa saja pimpinan partai lain yang akan hadir dalam acara tersebut. "Saya belum cek satu per satu ya," kata dia. 

Cak Imin juga menyatakan bahwa dirinya tidak tahu apakah mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan akan hadir atau tidak dalam acara tersebut. Dia juga mengatakan belum tahu apakah akan ada deklarasi dukungan kepada Anies untuk maju di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jakarta. 

"Saya belum tau," kata Cak Imin yang berpasangan dengan Anies di Pilpres 2024.

Berdasarkan pantauan Tempo, Cak Imin memasuki panggung utama untuk mengikuti pembukaan Mukernas PKB pada pukul 13.47. Sementara itu, sejumlah kader partai masih memasuki area hingga pukul 14.30.

Adapun acara peringatan Harlah PKB akan digelar pukul 18.30 WIB. Acara tersebut akan dimeriahkan oleh sejumlah seniman, seperti Happy Salma dan Maliq n D'Essential. Selain itu, ada pemotongan tumpeng dan doa bersama.

Pilihan Editor: Prabowo Beri Rekomendasi Jadi Bakal Calon Bupati Bogor, Wasekjen Gerindra Respons Begini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Beda Pengunduran Diri Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma Demi Maju di Pilkada 2024

4 menit lalu

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (kiri) dan bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno (kanan) menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Tarakan, Jakarta, Jumat, 30 Agustus 2024. Pramono Anung dan Rano Karno menjadi pasangan pertama dari tiga bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat Pilgub DKI Jakarta. ANTARA/Muhammad Ramdan
Beda Pengunduran Diri Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma Demi Maju di Pilkada 2024

Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma sama-sama telah mengundurkan diri posisinya sekarang demi maju di Pilkada. Apa perbedaannya?


Rano Karno Beberkan Alasan Maudy Koesnaedi Mundur dari Tim Pemenangan

37 menit lalu

Maudy Koenaedi by Dini Teja
Rano Karno Beberkan Alasan Maudy Koesnaedi Mundur dari Tim Pemenangan

Pramono Anung-Rano Karno menjelaskan alasan Maudy Koesnaedi batal bergabung dalam tim pemenangan.


Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

2 jam lalu

Ilustrasi kotak kosong. Shutterstock
Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

Menurut Ganjar Pranowo, pemilih bisa melawan dengan memilih kotak kosong seperti di Pilkada Makassar pada 2018 lalu.


Ada Jabatan Ketua Harian di Struktur Baru PKB

4 jam lalu

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (kanan) menyampaikan sambutan saat pembukaan Muktamar VI Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Badung, Bali, Sabtu24 Agustus 2024. Muktamar tersebut mengusung tema PKB Solusi Bangsa yang berlangsung pada 24-25 Agustus 2024. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo
Ada Jabatan Ketua Harian di Struktur Baru PKB

Komposisi kepengurusan DPP PKB yang diserahkan ke Kementerian Hukum dan HAM akan ditambah. Ada jabatan ketua harian PKB.


KPU Buka Opsi Gelar Pilkada Ulang di 2025 Jika Kotak Kosong Menang

12 jam lalu

Ilustrasi kotak kosong. Shutterstock
KPU Buka Opsi Gelar Pilkada Ulang di 2025 Jika Kotak Kosong Menang

Hal itu, kata dia, dilakukan apabila banyak wilayah dengan peserta calon tunggal dimenangkan kotak kosong dalam Pilkada 2024.


Komisi X DPR Sebut Biaya Makan Gratis Diambil dari Anggaran Wajib Pendidikan

14 jam lalu

Menu makan bergizi gratis di SDN 04 Cipayung Pagi, Jakarta Timur pada Senin, 26 Agustus 2024 terdiri dari nasi, ayam, orek tempe, capcay, jagung dan buah anggur. TEMPO/Desty Luthfiani
Komisi X DPR Sebut Biaya Makan Gratis Diambil dari Anggaran Wajib Pendidikan

Ketua Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR, Syaiful Huda menyebut, bahwa biaya program makan gratis berasal dari anggaran wajib atau mandatory spending untuk pendidikan.


Jokowi Nilai Kotak Kosong Bagian dari Demokrasi, Ini Kata Pengamat dari Unair

15 jam lalu

Ilustrasi kotak kosong. Shutterstock
Jokowi Nilai Kotak Kosong Bagian dari Demokrasi, Ini Kata Pengamat dari Unair

Menurut Jokowi, kotak kosong adalah bagian dari demokrasi di masyarakat. Namun, pengamat Unair menyebutnya sebagai erosi demokrasi.


Muncul Desakan Muktamar Luar Biasa PBNU di Tengah Isu Muktamar PKB Tandingan

17 jam lalu

Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyapa peserta Puncak Resepsi Harlah 1 Abad NU di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu 7 Februari 2023. Kegiatan yang akan digelar selama 24 jam tersebut diisi berbagai kegiatan seperti ritual keagamaan, resepsi puncak harlah, karnaval nusantara, panggung hiburan rakyat, bazar UMKM hingga kuliner nusantara. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Muncul Desakan Muktamar Luar Biasa PBNU di Tengah Isu Muktamar PKB Tandingan

Kini muncul desakan oleh sebagian anggota Nahdlatul Ulama untuk menyelenggarakan percepatan muktamar PBNU.


KPK dan Kejagung Kompak Tunda Proses Hukum Calon Kepala Daerah Selama Pilkada 2024, Sebab...

18 jam lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
KPK dan Kejagung Kompak Tunda Proses Hukum Calon Kepala Daerah Selama Pilkada 2024, Sebab...

Juru bicara KPK Tessa Mahardhika mengatakan langkah ini diambil untuk mencegah penegakan hukum dijadikan alat oleh pihak tertentu dalam Pilkada 2024.


Respons Pramono Anung Soal Mobil Curhat yang Digagas Ridwan Kamil

18 jam lalu

Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta  Ridwan Kamil mendatangi rumah Wakil Presiden ke-11 dan 12, Jusuf Kalla, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis, 5 September 2024. Dalam pertemuan tersebut Ridwan Kamil bertukar gagasan salah satunya terkait penanganan kawasan kumuh di Jakarta. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Respons Pramono Anung Soal Mobil Curhat yang Digagas Ridwan Kamil

Pramono Anung merespons soal program mobil curhat yang digagas Ridwan Kamil.