Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ketua MPR RI Bamsoet Terima Aspirasi Evaluasi Pemilu

image-gnews
Ketua MPR RI dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat Silaturahmi Kebangsaan Pimpinan MPR dengan Pengurus DPP Partai Demokrat di Jakarta, Selasa 16 Juli 2024. Dok. MPR
Ketua MPR RI dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat Silaturahmi Kebangsaan Pimpinan MPR dengan Pengurus DPP Partai Demokrat di Jakarta, Selasa 16 Juli 2024. Dok. MPR
Iklan

INFO NASIONAL - Ketua MPR RI dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo, mengungkapkan diskusi yang terjadi antara pimpinan MPR RI dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, mengenai agenda kebangsaan dan masa depan Indonesia. Diskusi ini menyoroti evaluasi sistem politik dan kondisi demokrasi di Indonesia, serta pentingnya perbaikan dan koreksi untuk masa depan yang lebih baik.

"Salah satu hasil dari silaturahmi kebangsaan yang dilakukan pimpinan MPR dengan para tokoh bangsa dan ketua partai politik adalah keluhan tentang pelaksanaan pemilu yang sangat sarat dengan politik uang dan berbiaya tinggi. Bahkan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono, menilai biaya politik semakin mahal. Oleh karena itu, perlu dilakukan perbaikan," ujar Bamsoet setelah Silaturahmi Kebangsaan Pimpinan MPR dengan Pengurus DPP Partai Demokrat di Jakarta, Selasa, 16 Juli 2024.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid, Syarifuddin Hasan, Hidayat Nur Wahid, dan Amir Uskara. Sementara dari Pengurus Partai Demokrat hadir Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono, Sekjen Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum Renville Antonio, Waketum Benny K Harman, Wasekjen Jovan Latuconsina, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.

Ketua DPR RI ke-20 dan Ketua Komisi III DPR RI ke-7 bidang Hukum & Keamanan ini menjelaskan bahwa perbaikan sistem pemilu diharapkan dapat dilaksanakan pada awal pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Salah satu usulan perbaikan yang diajukan adalah pemisahan waktu pelaksanaan pemilihan legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres).

"Mas AHY tadi mengusulkan agar pelaksanaan Pileg dan Pilpres tidak dilakukan serentak. Pileg harus dilakukan sebelum Pilpres. Sehingga acuan dalam mengajukan pasangan Capres adalah hasil Pileg terbaru yang mengikuti dinamika politik terkini. Pada Pilpres 2024 yang baru kita lalui, acuan pengajuan pasangan Capres adalah hasil Pileg 2019, yang sudah tidak up to date," kata Bamsoet.

Sebagai Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI (Ormas Pendiri Partai Golkar) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia, Bamsoet juga menyoroti sistem demokrasi pemilihan langsung yang mengakibatkan maraknya politik uang. Ia menegaskan bahwa demokrasi harus dinilai apakah lebih banyak memberikan manfaat atau mudarat bagi masyarakat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sistem demokrasi langsung saat ini memungkinkan terjadinya demokrasi transaksional, di mana pemilihan pemimpin didasarkan pada modal biaya, bukan faktor lainnya. Harapan saya, pemimpin kita lahir karena integritas dan kapasitas, bukan karena isi tasnya," urai Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila dan Wakil Ketua Umum FKPPI ini menambahkan bahwa pemerintah perlu memberikan pendanaan yang layak bagi partai politik. Menurutnya, pendanaan negara kepada parpol penting karena parpol adalah institusi demokrasi yang penting dan strategis dengan fungsi rekrutmen politik.

Saat ini, berdasarkan PP Nomor 1 Tahun 2018, negara hanya memberikan bantuan pendanaan sebesar Rp 1.000 per suara sah kepada partai politik. Jumlah ini dianggap sangat kecil. Berdasarkan kajian Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan LIPI, idealnya negara membiayai partai politik sebesar Rp 10.000 per suara sah.

"Hasil kajian KPK dan LIPI tersebut sangat menarik untuk dielaborasi lebih jauh. Dengan demikian, partai politik tidak lagi terjebak dalam oligarki. Membersihkan partai politik dari torpedo oligarki uang akan berefek pada kualitas pengambilan keputusan politik dalam melayani kepentingan rakyat yang lebih besar," kata Bamsoet. (*)

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Golkar Dukung Airin Maju di Pilkada Banten

3 menit lalu

Airin Rachmi Diany/Foto: Instagram/Airin Rachmi Diany
Golkar Dukung Airin Maju di Pilkada Banten

Dukungan ini ditandai dengan penyerahan surat persetujuan yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia kepada Airin, di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Jakarta, Selasa, 27 Agustus 2024.


Kepala BSKDN Menilai Efisiensi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Harus Jadi Prioritas

23 menit lalu

Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kemendagri Yusharto Huntoyungo, saat menerima kunjungan Pemerintah Kota Solok, di Jakarta pada Selasa, 27 Agustus 2024. Mendagri menegaskan pentingnya inovasi sebagai langkah strategis untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah.   Dok. Kemendagri
Kepala BSKDN Menilai Efisiensi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Harus Jadi Prioritas

Menurutnya, inovasi adalah segala sesuatu yang dilakukan pemerintah daerah untuk meningkatkan penyelenggaraan pemerintah daerah menjadi lebih efektif dan efisien.


PNM Majukan Usaha Gerabah di Kasongan Yogyakarta

42 menit lalu

Foto bersama nasabah binaan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) , yang tergabung dalam program PNM Mekaar di Yogyakarta, 7 Agustus 2024. Dok PNM
PNM Majukan Usaha Gerabah di Kasongan Yogyakarta

Salah satu sektor usaha yang menjadi sasaran pelatihan adalah usaha gerabah, terutama di wilayah Kasongan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).


Hany Seviatry Tegaskan Pentingnya Peran Orang Tua untuk Cegah Narkoba

1 jam lalu

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Cilegon Heny Seviatry, saat menghadiri acara Intervensi Ketahanan Keluarga Anti Narkoba di Aula Kelurahan Bendungan, Cilegon, Selasa, 27 Agustus 2024. Dok Pemkot Cilegon
Hany Seviatry Tegaskan Pentingnya Peran Orang Tua untuk Cegah Narkoba

Hubungan yang erat antara orang tua dan anak dapat menjadi benteng pertahanan yang kuat dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk ancaman narkoba.


Banyak Partai Dukung Airin Maju di Pilkada Banten

3 jam lalu

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi berfoto bersama dengan Ketua Partai Kebangkitan Nasional (PKN) Sugiarto. PKN mendukung pasangan Airin-Ade untuk maju dalam Pilkada 2024. Dok. Pribadi
Banyak Partai Dukung Airin Maju di Pilkada Banten

Dengan basis dukungan yang semakin meluas, Airin dan Ade kini memiliki modal yang semakin kuat untuk menghadapi kontestasi politik.


NeutraDC Summit 2024, Bahas Data Center sebagai AI-enabler

4 jam lalu

 (Dari kiri) Direktur Group Business Development Telkom Indonesia Honesti Basyir, Komisaris Telkom Indonesia Marcelino Pandin, CEO NeutraDC, Andreuw T.h.A.F, President Director of Hawlett Packard Enterprise Indonesia Meygin Agustina, CEO of Cirrascale PJ Go, CEO of DataCanvas Limited Sealed Fang Lei, Direktur Wholesale & International Service Telkom Indonesia Bogi Witjaksono berfoto bersama setelah penandatangan MoU AI-Ecosystem pada acara NeutraDC Summit 2024 yang berlangsung di Sofitel Nusa Dua, Bali, Senin, 26 Agustus 2024. Dok. Telkom
NeutraDC Summit 2024, Bahas Data Center sebagai AI-enabler

NeutraDC Summit menjadi salah satu langkah strategis dalam menghadapi masa depan data center sebagai AI-enabler, sejalan dengan komitmen Telkom Group dalam mendorong transformasi digital Indonesia berskala nasional maupun regional.


Perumdam TKR Studi Tiru Pengolahan Air Terbaik di Singapura

4 jam lalu

Direktur Utama Perusahaan Air Minum Daerah Tirta Kerta Raharja melakukan kunjungan ke Keppel Marina East Desalination Plant, Singapura pada Jumat, 23 Agustus 2024. Kunjungan dalam rangka studi tiru terkait Non-Revenue Water (NRW), Desalinasi dan Pemanfaatan teknologi pengolahan air. Dok. Tirta Kerta Raharja
Perumdam TKR Studi Tiru Pengolahan Air Terbaik di Singapura

Kunjungan Perumdam TKR ke Keppel Marina East Desalination Plant, Singapura itu sebagai studi tiru terkait non-revenue water (NRW), desalinasi dan pemanfaatan teknologi pengolahan air lainnya.


Berlibur ke New Jersey, Ini Tujuh Spot Wisata yang sedang nge-Hits

5 jam lalu

New Jersey, negara bagian di Amerika Serikat. Dok. Pexel
Berlibur ke New Jersey, Ini Tujuh Spot Wisata yang sedang nge-Hits

Berkeliling dunia dengan pinjaman bank. Ke New Jersey dapat menjadi liburan yang asyik.


Maju Pilkada Banten 2024, Airin-Ade Didukung Partai Gelora

5 jam lalu

Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi resmi mengantongi rekomendasi dari Partai Gelora untuk maju pada Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banten 2024. Ditandai dengan penyerahan Surat Keputusaan (SK) B1KWK yang diserahkan langsung Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta bersama Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah kepada Airin di Gelora Media Center, Jakarta Selatan, Minggu, 25 Agustus 2024. Dok Pribadi
Maju Pilkada Banten 2024, Airin-Ade Didukung Partai Gelora

Rekomendasi Partai Gelora diberikan lantaran elektabilitas Airin yang unggul di masyarakat Banten menjadi salah satu faktor utama bagi partai untuk memberikan dukungan penuh.


Bamsoet Dorong Pembaruan Perundangan Tentang Senjata Api

6 jam lalu

Ketua MPR RI merangkap Ketua Umum Perkumpulan Pemilik Izin Khusus Senjata Api Beladiri Indonesia (PERIKHSA) Bambang Soesatyo, menjadi co-Promotor dan penguji disertasi Kompol Agusetiawan dengan judul penelitian 'Rekonstruksi Penegakan Hukum Pidana Dalam Pemidanaan Penyalahgunaan Kepemilikan Dan Penggunaan Senjata Api' di kampus Universitas Borobudur, Jakarta, Selasa, 27 Agustus 2024. Dok. MPR
Bamsoet Dorong Pembaruan Perundangan Tentang Senjata Api

Bamsoet menilai, perlu pembaruan peraturan perundang-undangan senjata api yang diatur dalam satu undang-undang. Selain mengatur tentang kepemilikan dan penggunaan, didalamnya juga harus mengatur tentang penegakan hukum.