Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BEM Undip Sebut Kenaikan IPI Batal: Tetap Kami Kawal

image-gnews
Ketua BEM Universitas Diponegoro (Undip) Farid Darmawan ketika ditemui di kompleks DPR Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 16 Mei 2024. TEMPO/Defara
Ketua BEM Universitas Diponegoro (Undip) Farid Darmawan ketika ditemui di kompleks DPR Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 16 Mei 2024. TEMPO/Defara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Diponegoro atau Undip Farid Darmawan mengatakan biaya kenaikan uang kuliah tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) masih tetap seperti tahun-tahun sebelumnya.

Alhamdulillah, paling tidak kemarin ada arahan untuk menurunkan atau membatalkan kenaikan UKT atau Iuran Pengembangan Institusi di tahun ini,” kata Farid kepada Tempo, pada Sabtu, 15 Juni 2024.

Farid menjelaskan sejak awal Undip tak menaikkan biaya UKT, tapi kenaikan terjadi pada IPI atau biaya yang dikenakan pada calon mahasiswa baru (camaba) yang masuk lewat jalur mandiri. Menurut Farid, kenaikannya cukup drastis di hampir seluruh fakultas.

“Kenaikan itu terjadi cukup signifikan dan ada juga penambahan golongan yang tadinya 2 menjadi 4 golongan,” kata Farid. 

Akibatnya, camaba tahun ini berpotensi membayar IPI lebih tinggi dibandingkan tahun 2023. Meski begitu, camaba tak perlu khawatir, sebab di Undip kenaikan IPI batal terjadi.

“IPI sudah dibatalkan dan sudah dikembalikan ke 2023 sebelum adanya tes ujian mandiri,” kata Farid.

Kenaikan UKT di berbagai kampus hampir terjadi atas Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbud ristek) Nomor 2 Tahun 2024 tentang Standar Satuan Biaya Operasional Pendidikan Tinggi (SSBOPT). Namun, Menteri Mendikbudristek Nadiem Makarim membatalkan aturan tersebut usai mendapat kritik dari berbagai kalangan, terutama mahasiswa.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah bertemu dengan Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Nadiem akan merevaluasi semua permintaan peningkatan UKT dari PTN. Sementara itu, Jokowi mengatakan aturan itu berpotensi diterapkan tahun depan.

Farid menegaskan BEM Undip tetap berkomitmen untuk mengawal isu kenaikan tersebut lantaran berhubungan dengan kemaslahatan mahasiswa. Ia menilai adanya pembatalan tersebut menunjukkan bahwa aturan pendidikan tinggi belum dikaji dengan jelas. 

“Indikator kenaikan pendidikan tinggi itu sebenarnya tidak jelas, jadi kenaikan di tahun depan bisa kita tolak secara logika dasarnya,” kata Farid.

Farid mengaku anggotanya telah menganalisis kenaikan IPI di Undip dengan membandingkan kampus PTN berbadan hukum lain. Mereka juga sudah mengkaji laporan keuangan Undip di tahun sebelumnya, serta Rencana Kerja dan Anggaran Tahun depan untuk sinkronisasi.

Pilihan Editor: Gugat Permendikbud yang Jadi Dasar Kenaikan UKT, Mahasiswa Patungan Bayar Biaya Registrasi ke MA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Rincian UKT Unsoed Terbaru Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri 2024

7 jam lalu

Unsoed sosialisasikan beasiswa unggulan dosen Indonesia-Dalam Negeri. dok/unsoed.ac.id KOMUNIKA ONLINE
Rincian UKT Unsoed Terbaru Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri 2024

Unsoed batalkan kenaikan UKT dan IPI. Simak rincian UKT Unsoed terbaru untuk mahasiswa dari jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri 2024.


Usai Pembatalan Kenaikan oleh Kemendikbud, ITB Belum Tetapkan UKT 2024

1 hari lalu

Institut Teknologi Bandung. Foto : ITB
Usai Pembatalan Kenaikan oleh Kemendikbud, ITB Belum Tetapkan UKT 2024

Tarif kenaikan UKT di ITB itu gagal diterapkan setelah Mendikbud Nadiem Makarim membatalkan semua kenaikan UKT di PTN.


Anggaran Kemendikbud 2025 Turun dan UKT Batal Naik, PTN Kekurangan Dana Operasional Rp 41 Triliun

2 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa wisuda. shutterstock.com
Anggaran Kemendikbud 2025 Turun dan UKT Batal Naik, PTN Kekurangan Dana Operasional Rp 41 Triliun

Anggaran Kemendikbud tahun depan dipangkas, berdampak pada alokasi untuk PTN yang ikut turun. Penerimaan dari UKT tetap, dan biaya operasional membengkak. Kemendikbud sebut ada disparitas biaya PTN pada 2025 sebesar Rp 41 triliun.


Rapat dengan Kemendikbud, Anggota DPR Singgung Biaya Kuliah Bisa untuk Beli Alphard

2 hari lalu

Gabungan BEM Semarang Raya membakar ban saat melakukan aksi memperingati Hari Pendidikan di depan kantor Gubernur Jawa Tengah, 2 Mei 2017. Mahasiswa menyerukan Revolusi pendidikan terhadap mahalnya biaya pendidikan. Budi Purwanto
Rapat dengan Kemendikbud, Anggota DPR Singgung Biaya Kuliah Bisa untuk Beli Alphard

Wakil Ketua Komisi X Dede Yusuf menyinggung mahalnya biaya kuliah yang dia sebut setara dengan harga mobil mewah.


Unpad Klarifikasi UKT dan IPI Tahun 2024 Tak Ada Kenaikan

3 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Unpad Klarifikasi UKT dan IPI Tahun 2024 Tak Ada Kenaikan

Unpad membatalkan kenaikkan IPI setelah Kemendikbud meminta 75 Pergurruan PTN dan PTN Berbadan Hukum (BH) untuk membatalkan kenaikan tarif UKT tahun


Undip: 4.429 Calon Mahasiswa Baru Lolos Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

3 hari lalu

Universitas Diponegoro Semarang. (www.kampusundip.com)
Undip: 4.429 Calon Mahasiswa Baru Lolos Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

Dalam UTBK SNBT 2024, setidaknya ada 145 perguruan tinggi yang membuka pendaftaran, termasuk Undip.


Kemendikbud Sebut Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBT 2024 Dikenakan Tarif UKT 2023

5 hari lalu

Surat dari Dirjen Diktiristek Abdul Haris yang ditujukan kepada Rektor PTN dan PTNBH terkait pencabutan rekomendasi tarif Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) pada 75 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) serta PTN Berbadan Hukum (PTNBH) tahun akademik 2024/2025. (ANTARA/HO-Kemendikbudristek)
Kemendikbud Sebut Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBT 2024 Dikenakan Tarif UKT 2023

Dirjen Dikti sebut mahasiswa baru 2024 dikenakan tarif UKT 2023.


Dirjen Dikti: Penambahan Porsi Anggaran Pendidikan Kemendikbudristek Bisa Cegah Kenaikan UKT

5 hari lalu

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemendikbudristek Abdul Haris saat menghadiri acara Pelepasan Peserta Program Peningkatan Kapasitas Kepemimpinan Perguruan Tinggi (PKKPT) untuk Rektor Tahun 2024 di Jakarta, Sabtu 20 April 2024. ANTARA/HO-Kemendikbudristek.
Dirjen Dikti: Penambahan Porsi Anggaran Pendidikan Kemendikbudristek Bisa Cegah Kenaikan UKT

Abdul Haris, mengatakan, penambahan porsi anggaran pendidikan untuk Kemendikbudristek bisa menambah Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri


Kenaikan UKT jadi Polemik, Begini Solusi yang Ditawarkan Dekan FEB UI

5 hari lalu

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Feb.ui.ac.id
Kenaikan UKT jadi Polemik, Begini Solusi yang Ditawarkan Dekan FEB UI

FEB UI menilai polemik kenaikan UKT bisa diselesaikan dengan cara gotong royong dan kampus tidak menaikan biaya pendidikan hingga batas atas.


BEM Unib Bilang Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa Baru Sudah Dikembalikan Kampus

6 hari lalu

Universitas Bengkulu. ANTARA
BEM Unib Bilang Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa Baru Sudah Dikembalikan Kampus

Ketua BEM Universitas Bengkulu atau Unib, Ridhoan Parlaungan Hutasuhut mengatakan kampusnya sudah membatalkan kenaikan uang kuliah tunggal (UKT) maupun Iuran Pengengmbangan Institusi (IPI).