Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kemendikbudristek dan OASE KIM Selenggarakan Lokakarya Membaca Nyaring

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL – Gendang Beleq dari SDN 4 Sigar Penjalin mengiringi dua siswa TK yang menyambut hangat kunjungan kerja Iriana Joko Widodo beserta rombongan. Iriana mengunjungi kegiatan “Membaca dan Bercerita bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta OASE KIM” di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis, 30 Mei 2024.

Kegiatan yang merupakan sinergi antara Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan Bidang 1 Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) itu dimulai dengan melakukan kegiatan Bidang 2 OASE KIM, yaitu mencuci tangan menggunakan sabun bersama 20 siswa TK Putra 1 Mataram dan meninjau display donasi tanaman dari Bidang 5 OASE KIM.

Dihadiri 100 siswa peserta lokakarya beserta guru pendamping dan peserta dari bidang 2. Total peserta yang hadir berjumlah 159 orang. Sinergi dalam giat kali ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional dan Hari Buku Nasional yang jatuh pada Mei 2024. Selain itu, juga sebagai salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan dan mengembangkan literasi anak di Indonesia.

"Dukungan dari berbagai pihak, termasuk Ibu Negara dan OASE KIM, sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan literasi anak-anak,” kata Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminudin Aziz, saat mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Ibu Negara dan OASE KIM dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Menurut dia, dengan semakin banyaknya kegiatan seperti ini, harapannya anak-anak Indonesia akan makin mencintai membaca dan menjadikan membaca sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.

Perwakilan Bidang 1 OASE KIM, Nanny Hadi Tjahjanto, yang membidangi Pengasuhan dan Pendidikan Karakter mengatakan, kolaborasi antara OASE KIM dan Kemendikbudristek diharapkan dapat terus mendorong terciptanya generasi muda Indonesia yang cerdas, kritis, dan berdaya saing tinggi. "Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata dukungan kami terhadap Program Merdeka Belajar yang dicanangkan oleh pemerintah. Dengan membaca, anak-anak dapat membuka jendela dunia, meningkatkan kreativitas, dan membangun karakter yang lebih baik," ujar dia.

Acara ini dimeriahkan oleh penampilan dari Azizah dan Miracle Dancers Junior yang menampilkan tarian adaptasi dari buku “Kisah Kaki Menari” untuk menghibur para undangan. Selain itu, terdapat juga penampilan mendongeng dalam bahasa Sasak oleh Aufa Ramadani dari SDN 3 Pancor Lombok Timur yang merupakan pemenang Festival Tunas Bahasa Ibu Nasional 2024. Aufa membawakan cerita dengan penuh ekspresi dan keindahan bahasa daerah sehingga mampu memikat perhatian dan menginspirasi para peserta untuk mencintai bahasa dan budaya lokal. Acara berlanjut dengan pembagian 15 hadiah dari interaksi Iriana Joko Widodo dan OASE KIM kepada peserta.

Lokakarya Membaca Nyaring

Kantor Bahasa Provinsi NTB sebelumnya melaksanakan Lokakarya “Membaca Nyaring Bagi Siswa Tingkat SD: Ayo, Membaca Nyaring dan Berbagi Cerita!” di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi NTB, Senin, 27 Mei 2024.

Diikuti oleh 100 peserta dari 10 SD di Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Barat, Lokakarya bertujuan untuk meningkatkan budaya literasi di kalangan anak-anak sehingga mereka terdorong untuk terus membaca dan belajar. Kepala Kantor Bahasa Provinsi NTB, Puji Retno Hardiningtyas menyampaikan, dukungan dari sekolah dan orangtua juga sangat diharapkan agar gerakan literasi ini dapat berjalan secara berkelanjutan.

Adapun tema lokakarya adalah “Pentingnya Membaca Buku”. Tema tersebut diangkat untuk menekankan kepada masyarakat betapa pentingnya kebiasaan membaca sejak dini dalam pengembangan kemampuan berpikir kritis dan memperluas wawasan anak-anak. Selama lokakarya, para siswa diajak untuk membaca buku bacaan berkualitas dengan nyaring dan berbagi cerita tentang buku favorit mereka.

Tercatat, membaca nyaring memiliki banyak manfaat bagi anak-anak, yaitu meningkatkan keterampilan berbahasa, membantu mengembangkan kosakata, memahami struktur kalimat, dan meningkatkan kemampuan berbicara. Selain itu, membaca nyaring juga membangun keterampilan mendengar, meningkatkan konsentrasi dan disiplin, mengembangkan imajinasi, serta memperkuat hubungan emosional antara anak dan orangtua atau guru.

Dalam sesi bercerita pada lokakarya ini, siswa-siswa juga didorong untuk mengekspresikan diri melalui cerita yang mereka baca serta berdiskusi dengan teman-teman dan fasilitator. Hal ini bertujuan untuk melatih kemampuan berkomunikasi dan berpikir analitis mereka.

Kegiatan lokakarya membaca nyaring bagi siswa SD, menurut Puji Retno sangat penting untuk meningkatkan literasi baca tulis. Menurut dia, lokakarya membaca nyaring adalah metode yang efektif untuk membangkitkan minat baca anak-anak.

Ketika anak-anak mendengarkan cerita yang dibacakan dengan nyaring, mereka tidak hanya belajar memahami kata-kata dan kalimat, tetapi juga merasakan keindahan bahasa dan cerita yang disampaikan. Membaca nyaring juga membantu anak-anak mengembangkan kemampuan mendengar yang menjadi salah satu unsur penting dalam proses belajar mengajar.

Kegiatan ini, kata Puji Retno, memberikan ruang bagi anak-anak untuk berinteraksi secara aktif dengan teks yang akan memperkuat keterampilan literasi mereka. Selain itu, membaca nyaring juga dapat membantu anak-anak yang kesulitan saat membaca sendiri karena mereka dapat mengikuti cerita dengan bantuan suara orang dewasa yang membaca untuk mereka. “Ini juga membantu anak-anak mengembangkan keterampilan berpikir kritis karena mereka diajak untuk bertanya dan berdiskusi tentang cerita yang mereka dengar," ujar dia. (*)

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Beragam Destinasi Wisata di Sumba Tengah

10 jam lalu

Beragam Destinasi Wisata di Sumba Tengah

pengembangan konsep pariwisata Sumba Tengah berpegang pada ada tiga pilar pengembangan yakni community based tourism, pariwisata terintegrasi dan pariwisata berbasis keunggulan lokal.


Joune Ganda Ungkap Strategi dan Keberhasilan Atasi Stunting

10 jam lalu

Bupati Minahasa Urata Joune Ganda, mendapat penghargaan narasumber pada seminar dalam rangka Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-31
tahun 2024, Kamis (27/6/2024) di hotel Tenterem Semarang.
Joune Ganda Ungkap Strategi dan Keberhasilan Atasi Stunting

Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda, SE.MAP.MM.Msi, meraih penghargaan sebagai narasumber dalam seminar memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 tahun 2024


Indonesia Jadi Tuan Rumah ASEAN University Games 2024

11 jam lalu

392 Atlet mahasiswa Indonesia yang berasal dari 140 perguruan tinggi di seluruh Indonesia berpartisipasi dalam AUG 2024.
Indonesia Jadi Tuan Rumah ASEAN University Games 2024

Sebanyak 392 atlet mahasiswa Indonesia yang berasal dari 140 perguruan tinggi berpartisipasi dalam AUG 2024.


Ekonomi Sirkuler, Pengelolaan Limbah FABA PLN Diapresiasi KLHK

11 jam lalu

Direktur Jenderal Pengelolaan Limbah, Sampah, dan Bahan Beracun Berbahaya KLHK Rosa Vivien Ratnawati pada acara peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024 di Kantor Pusat PLN, Jakarta, Selasa 25 Juni 2024.
Ekonomi Sirkuler, Pengelolaan Limbah FABA PLN Diapresiasi KLHK

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan apresiasi tinggi atas berbagai upaya PT PLN (Persero) dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup di Indonesia.


PLN Luncurkan Mesin Penampung Botol Plastik dan Baju Bekas di Lingkungan Kantor

11 jam lalu

PLN gencarkan aksi daur ulang sampah di lingkungan kantor melalui program Green Action
PLN Luncurkan Mesin Penampung Botol Plastik dan Baju Bekas di Lingkungan Kantor

PT PLN (Persero) kembali menegaskan komitmen mereka terhadap pelestarian lingkungan dengan meluncurkan program Green Action.


Mengulik Kampung Adat di Sumba Tengah

11 jam lalu

Megalithic Royal Grave Stones, Anakalang Central Sumba.
Mengulik Kampung Adat di Sumba Tengah

Budaya megalitik merupakan aktualisasi dari hasil karya manusia untuk memenuhi kebutuhan sakral. Apa yang terjadi di masa kini tidak bisa dipisahkan dari masa lalu.


BRI-MI dan PNM Gelar Literasi Keuangan untuk UMKM Perempuan

11 jam lalu

PT BRI Manajemen Investasi bersama PT Permodalan Nasional Madani menggelar program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan bertemakan
BRI-MI dan PNM Gelar Literasi Keuangan untuk UMKM Perempuan

Kegiatan literasi keuangan yang bertujuan meningkatkan kapasitas UMKM.


Mandiri Jogja Marathon 2024: Ajang Lari yang Peduli Lingkungan

12 jam lalu

Foto bersama saat Konferensi Pers Mandiri Jogja Marathon 2024 di Yogyakarta, Kamis 27 Juni 2024.
Mandiri Jogja Marathon 2024: Ajang Lari yang Peduli Lingkungan

Peserta dan pengunjung dapat belajar tentang penghematan energi dan kesadaran mendaur ulang sampah.


Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pemerataan Pembangunan

12 jam lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat menerima Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) di Jakarta, Kamis 27 Juni 2024.
Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pemerataan Pembangunan

Undang-Undang Desa dapat merestorasi peran dan eksistensi desa secara fundamental.


Upaya Pengurangan Sampah ke TPA

12 jam lalu

Tanozisochi Lase Direktur Sanitasi Kementerian PUPR saat acara Diskusi Nasional Peduli Sampah, di gedung Tempo, Kamis 24 Juni 2024. Foto, Oton Tempo
Upaya Pengurangan Sampah ke TPA

Targetnya 100 persen sampah terkelola di 2025.