Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Mahasiswa Baru Jalur SNBP Akhirnya Dapat Keringanan UKT dari UPNVJ

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Kampus UPNVJ. Foto/doc UPNVJ
Kampus UPNVJ. Foto/doc UPNVJ
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Sebanyak 35 calon mahasiswa baru yang lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP di Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jakarta (UPNVJ) belum mendaftar ulang. Padahal, pengumuman jalur pertama dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB itu pada 26 Maret 2024.

Wakil Rektor Bidang Akademik UPNVJ, Henry Binsar, mengatakan puluhan mahasiswa itu akan ditindaklanjuti kampus. Jika ada kendala dalam UKT, Henry mengatakan kampus akan membantu dengan menurunkan besarannya.

"Jika memang ada kendala biaya, coba tanyakan sanggup di uang kuliah tunggal atau UKT berapa, lalu kita akan fasilitasi untuk perubahan UKT-nya," ujar Henry dilansir laman UPNVJ pada Rabu, 15 Mei 2024.

Data dari kampus, dari 35 mahasiswa, tercatat ada delapan calon mahasiswa baru yang tak daftar ulang lantaran tak ada biaya. Koordinator Penerimaan Mahasiswa Baru UPNVJ, Fajar Nugroho mengatakan delapan calon mahasiswa baru ini sudah difasilitasi oleh UPNVJ dengan menurunkan besaran UKT sesuai yang mereka sanggupi. "Selebihnya memang mundur dengan alasan masing-masing. Ada yang diterima di universitas lain dan sebagainya," ujar Fajar.

Marcella Lopes Dethan asal Hanemasin Desa Alkani, Kabupaten Malaka, provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) adalah salah satu calon mahasiswa baru yang mendapat kemudahan dari UPNVJ. Ia mengaku bahagia bisa diterima di kampus impiannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Perasaan pertama saya ketika dihubungi Humas UPNVJ sangat shock. Tidak sangka bisa menerima kebijakan ini. Awalnya mengira ini adalah penipuan, dan mana mungkin UPNVJ kampus sebesar itu memberikan kebijakan ke saya dari kalangan bawah," ucap Marsella

Marsella sebelumnya hampir patang arang. Dia khawatir dirinya tak bisa kuliah di UPN Jakarta lantaran orang tuanya tak bisa membiayai. "Pada saat orang tua bilang cari kampus lain saja karena ibu sama bapak tidak sanggup kalau UKT sebesar itu, saya sempat sakit hati dan menangis Tapi Tuhan memang baik. Saya dihubungi Humas UPNVJ dan diberi kebijakan ini. Semuanya seperti mimpi," ujar Marsella.

Pilihan Editor: Mantan Buruh Pabrik Berharap Anaknya Lolos UTBK dan Dapat UKT Murah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ingin Kuliah di 5 PTN Favorit Indonesia? Cek Biaya yang Perlu Disiapkan

7 jam lalu

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
Ingin Kuliah di 5 PTN Favorit Indonesia? Cek Biaya yang Perlu Disiapkan

Kampus negeri masih menjadi favorit karena dinilai berbiaya lebih murah dan kualitas bagus. Berikut lima PTN favorit beserta biaya kuliah rata-rata.


Menko PMK Nilai Aturan Kenaikan UKT Sudah Bagus

11 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy usai rapat bersama anggota Komisi VIII, DPR, Jakarta, Selasa, 2 Juli 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang
Menko PMK Nilai Aturan Kenaikan UKT Sudah Bagus

Muhadjir Effendy yakin kampus seharusnya tak menaikkan biaya UKT maupun IPI secara serta merta.


295 Mahasiswa Baru Mendapat Beasiswa Penuh dan Parsial dari Kampus BUMN, Pendaftar 7.000 Lebih

16 jam lalu

Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
295 Mahasiswa Baru Mendapat Beasiswa Penuh dan Parsial dari Kampus BUMN, Pendaftar 7.000 Lebih

Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara atau Aperti BUMN mengumumkan penerima beasiswa kuliah bagi mahasiswa baru, Senin 1 Juli 2024. Pengumuman disampaikan langsung di Aula Institut Teknologi Telkom Purwokerto dan secara daring. "Dari ribuan yang telah mendaftar dan hasil seleksi yang kami lakukan, sebanyak 295 orang berhasil lolos untuk meraih beasiswa," kata Adiwijaya, Ketua Aperti BUMN yang juga Rektor Telkom University Bandung.


Hasil Survey BEM Unpad: Mayoritas Mahasiswa Sebut UKT Masalah Penting Rektor Baru

17 jam lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Hasil Survey BEM Unpad: Mayoritas Mahasiswa Sebut UKT Masalah Penting Rektor Baru

BEM Unpad menyatakan, dari hasil suvey mahasiswa, mayoritas menilai soal UKT sebagai masalah penting bagi calon rektor baru kampus ini.


PDN Diretas, Kemendikbudristek Minta Kampus Identifikasi Data Penerima KIP Kuliah yang Belum Cair

1 hari lalu

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Mei 2024. Rapat tersebut membahas kebijakan pengelolaan anggaran pendidikan bagi PTN (Badan Hukum, BLU, dan Satker), dan pembahasan implementasi KIP Kuliah dan Uang Kuliah Tunggal (UKT). TEMPO/M Taufan Rengganis
PDN Diretas, Kemendikbudristek Minta Kampus Identifikasi Data Penerima KIP Kuliah yang Belum Cair

Suharti mengklaim data penerima dan pendaftar KIP Kuliah aman di data pusat kementeriannya. Mahasiswa tetap akan menerima haknya.


Survei Menjelang Pilrek, Mahasiswa Unpad Soroti UKT dan Jalan Rusak

2 hari lalu

BEM Unpad membacakan pernyataan sikap di depan gedung Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat, 3 Februari 2024. Civitas akademika Unpad menyatakan sikap Seruan Padjadjaran yang menyoroti masalah hukum, etika berpolitik, dan sikap pemerintah jelang Pemilu 2024. Seruan Padjadjaran ditandatangani 82 guru besar, 1.030 dosen dan alumni, dengan dukungan mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa Unpad. TEMPO/Prima mulia
Survei Menjelang Pilrek, Mahasiswa Unpad Soroti UKT dan Jalan Rusak

Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM Keluarga Mahasiswa Universitas Padjadjaran (Unpad) membuat survei terbaru kriteria rektor ideal dan kondisi kampus.


PWI Tidak Melanjutkan Kasus Dana UKW ke Proses Hukum

4 hari lalu

Logo PWI. Istimewa
PWI Tidak Melanjutkan Kasus Dana UKW ke Proses Hukum

Kasus dana sponsorship Forum Humas BUMN untuk Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) tidak dilanjutkan ke proses hukum.


Kisah Awan, Anak Buruh Tani Masuk UGM Tanpa Tes dan Bebas Biaya

4 hari lalu

Ahmad Yuli Setiawan dinyatakan diterima di Fakultas Peternakan (Fapet) UGM tahun 2024 melalui jalur SNBP. Istimewa
Kisah Awan, Anak Buruh Tani Masuk UGM Tanpa Tes dan Bebas Biaya

Bagaiman cerita Awan meraih prodi impian di UGM?


Seleksi Mandiri Unpad Digelar Besok, Ini 4 Kendala yang Biasa Terjadi Saat Ujian Daring

4 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Seleksi Mandiri Unpad Digelar Besok, Ini 4 Kendala yang Biasa Terjadi Saat Ujian Daring

Universitas Padjadjaran (Unpad) akan menggelar ujian Seleksi Mandiri atau SMUP secara daring pada Sabtu, 29 Juni 2024. Jumlah pendaftar menurut panitia pelaksana SMUP Juli Rejito sebanyak 1.788 orang. "Data dari tahun sebelumnya yang tidak ikut ujian sekitar 20 sampai 30 persen," katanya, Kamis, 27 Juni 2024.


Masih Dibuka, Simak Syarat Daftar Kuliah Telkom University Jalur Skor UTBK 2024

4 hari lalu

Kampus Telkom University di Jalan Ketintang No.156, Gayungan, Surabaya. (Dok. Tel-U Surabaya)
Masih Dibuka, Simak Syarat Daftar Kuliah Telkom University Jalur Skor UTBK 2024

Telkom University buka pendaftaran mahasiswa jalure seleksi nilai UTBK 2024, cek syarat dan cara daftar