Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pegadaian Berangkatkan 3000 Peserta Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - PT Pegadaian memberangkatkan 3.000 peserta "Mudik Asyik Bersama BUMN PT Pegadaian Tahun 2024". Inisiatif ini merupakan wujud komitmen PT Pegadaian untuk merangkul semua kalangan dan memperkuat nilai inklusivitas masyarakat.

Kegiatan ini diprakarsai oleh Kementerian BUMN sebagai bagian dari bentuk Bakti BUMN kepada masyarakat Indonesia yang menggambarkan kontribusi terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB/SDGs) ke-11 mengenai Pembangunan Kota dan Permukiman yang Berkelanjutan.

Seremonial flag-off Mudik Asyik Bersama BUMN diadakan di Monumen Nasional (Monas) yang dipimpin oleh Menteri BUMN, Erick Thohir. Selain di Monas, kegiatan flag-off mudik juga diadakan diberbagai lokasi, termasuk di Pegadaian Kebon Nanas, Jakarta, yang dipimpin oleh Direktur Jaringan, Operasi, dan Penjualan PT Pegadaian, Eka Pebriansyah.

Eka mengatakan, peserta Mudik Asyik terdiri dari nasabah dan masyarakat luas. Ia berharap kegiatan ini bisa menambah kedekatan Pegadaian dengan nasabah dan masyarakat. “Ini sebagai bukti dari pegadaian untuk ikut andil membantu masyarakat yang mungkin saat ini butuh akomondasi untuk mudik”, ujarnya, Jumat, 5 April 2024.

Mudik gratis yang rutin diselenggarakan setiap tahun ini menjadi bentuk Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) perusahaan kepada masyarakat. “Tujuan salah satunya adalah bagaimana kita bisa memberikan manfaat secara luas,” katanya.

PT Pegadaian menyediakan 25 bus dengan 10 rute ke sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Menjadi agenda tahunan, Eka mengatakan, mudik tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya karena penjadwalannya lebih terorganisir.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Salah satu peserta Mudik Asyik, Pariyanti mengatakan, setiap tahun dirinya rutin mengikuti program ini. Menurutnya, Mudik Asyik Pegadaian lebih nyaman dari program mudik lainnya. “Udah langganan dari dulu. Pegadaian paling nyaman sendiri, terjamin” kata dia.

Dengan komitmen kuat pada keselamatan dan kenyamanan peserta, PT Pegadaian menyediakan sarana transportasi yang memenuhi standar keamanan dan kesehatan. Ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan PT Pegadaian untuk mewujudkan prinsip-prinsip TJSL dan mendukung pembangunan ekonomi berkelanjutan di Indonesia.

Informasi lebih lanjut tentang program "Mudik Asyik Bersama BUMN PT Pegadaian Tahun 2024" dapat dilihat melalui media sosial @pegadaian_id dan @tjslpegadaian.(*)

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mas Dhito: Peluang ke Olimpiade Paris Tidak Mustahil

3 menit lalu

Mas Dhito: Peluang ke Olimpiade Paris Tidak Mustahil

Demi meraih tiket Olimpiade Paris, Indonesia harus berjuang lebih keras di laga perebutan juara 3.


Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

18 jam lalu

Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

Komisi VI DPR dukung percepatan pembangunan Bali Maritime Tourism Hub


BNPT Apresiasi Partisipasipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

19 jam lalu

BNPT Apresiasi Partisipasipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.


Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

20 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

Wikinara merupakan perusahaan network marketing terdaftar di Kementrian Perdagangan RI yang fokus dalam pemasaran produk nutrisi, kecantikan dan alat kesehatan.


Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

20 jam lalu

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

Instruksi dan koordinasi dari satu pintu, yakni dari kantor Kemenkopolhukam, memastikan setiap pergerakan pasukan TNI-Polri hingga intelijen di lapangan termonitor dengan baik.


Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

21 jam lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.


Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

21 jam lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.


Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

21 jam lalu

Pabrik Bioetanol PTPN X di Mojokerto, Jatim. (ANTARA/Eric Ireng.)
Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.


Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

21 jam lalu

Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menurunkan tim untuk menelusuri pelabuhan batu bara di Desa Luwuk Bunter, Kecamatan Cempaga yang diprotes warga.


Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

22 jam lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.