TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali melakukan kunjungan kerja ke Bandung, hari ini, Selasa, 19 September 2023. Pekan lalu ia mengunjungi Bandung menggunakan kereta cepat Jakarta Bandung dan menjajal rute Halim-Padalarang, hari ini, ia menjajal rute Halim-Tegalluar. Dari Stasiun Tegalluar, ia langsung mengunjungi PT Pindad. Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sudah menunggu Jokowi di Pindad.
Sekitar pukul 10.40 WIB, Jokowi tiba di Pindad. Ia langsung diajak Prabowo memasuki area pabrik di bagian dalam kawasan pabrik senjata dan kendaraan tempur tersebut menggunakan kendaraan operasi Maung buatan Pindad. Prabowo yang memegang setir, dan Jokowi duduk di sebelahnya di bagian depan. Prabowo langsung menyetir Maung menuju area Gedung 100 area pabrik kendaraan tempur Pindad.
Selepas berkeliling di area pabrik dalam bangunan yang mirip hanggar tersebut, Jokowi melayani pertanyaan awak media. Jokowi memuji Maung. “Ya naik Maung, ya di sini kan, produk dari Pindad yang akhir-akhir ini terkenal kan Maung. Mulus, yang nyetir juga bagus,” kata Jokowi, Selasa, 19 September 2023.
Prabowo yang berdiri di sebelahnya menimpali. “Tersendat-sendat sedikit,” kata dia. Mendengarnya, Jokowi senyum. “Bagus,” kata dia.
Jokowi mengatakan, sebelumnya ia mengunjungi fasilitas PT Pindad di Turen, Malang yang dikhususkan untuk memproduksi peluru dan amunisi. “Sekarang kita melihat di sini yang berkaitan dengan kendaraan tempur, dan saya melihat juga perkembangannya sangat cepat sekali,” kata dia.
Jokowi mengatakan, pada 2022 Pindad berada di rangking 79 di antara perusahaan pertahanan dunia. Ia meyakini rangkingnya akan terus naik. Tahun 2024 ia optimistis Pindad akan berada di rangking 60 dunia, dan tahun 2025 loncat ke rangking 30.
“Jadi progresnya kelihatan, dan kalau kita lihat produksinya, produk-produk ini sangat bagus,” kata dia.
Jokowi mengatakan, pendapatan Pindad juga terus naik yang mayoritas berasal dari pembelian alutsista oleh Kementerian Pertahanan. “Tahun 2022 Rp 25 triliun, tahun 2023 Rp 27 triliun, naik. Itu juga paling banyak adalah pesanan dari Pak Menhan, Kementerian Pertahanan,” kata dia.
Jokowi memesan agar Pindad terus memanfaatkan peluang. “Artinya ada sebuah prospek, ada sebuah peluang yang harus dimanfaatkan,” kata dia.
Direktur Utama PT Pindad Abraham Mose mengatakan, pendapatan Pindad juga ada yang berasal dari ekspor amunisi dan senjata. “Kita sudah ekspor munisi ke US itu setiap bulan ktia mengirim 2 kontainer ke sana. Sekarang banyak sekali permintaan senjata, pistol, dan juga kendaraan tempur,” kata dia, Senin, 19 September 2023.
Abraham mengatakan, Presiden Jokowi sedikitnya sudah 3 kali mengunjungi Pindad. Pertama kali tahun 2015 dan tahun ini saja sudah 2 kali. Sementara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sudah 5 kali mengunjungi Pindad. “Ini bukti bagaimana Presiden dan Bapak Menhan, dan Bapak Kasad sebagai Komut kita mendukung perkembangan industri pertahanan, khususnya Pindad, dan umumnya industri di Inhan secara holding,” kata dia.
Dalam kunjungannya, Pindad memamerkan sejumlah produk alustista buatannya. Di antaranya Tank Medium, Pandur 8x8, senjata dan amunisi, ekskavator buatan Pindad, sejumlah mesin pertanian, hingga tabung gas untuk memasok kebutuhan Pertamina yang dibuat Pindad.
Kunjungan Jokowi tersebut ditemani sejumlah menteri dan pejabat pemerintah. Terlihat misalnya Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdurachman, Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Plh. Wali Kota Bandung Ema Sumarna, serta Dirut Len Industri sekaligus Direktur Holding Defence Industry Indonesia (DEFEND ID) Bobby Rasyidin.
Sekitar satu jam Jokowi berkunjung di Pindad. Saat hendak meninggalkan Pindad, ratusan karyawan Pindad yang sebagian besar milenial yang melihat dari jauh sempat meneriaki Jokowi agar bersedia menghampiri barisan mereka. Jokowi yang sudah naik mobil kenegaraan RI 1 bersama Prabowo, tiba-tiba meminta menepi dan menghampiri barisan ratusan karyawan Pindad. Ia melayani permintaan swafoto bersama dengan karyawan. Beberapa karyawan juga sempat dipanggilnya mendekat dan dibolehkan mengambil swafoto bersamanya.
Pilihan Editor: Relawan Laporkan Akun Penyebar Kabar Hoax Prabowo Cekik Wamentan ke Bareskrim
AHMAD FIKRI