Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pakai Kaos Warna Hijau, Gubernur NTB Zulkieflimansyah Temui Ganjar Pranowo di Kota Mataram

Editor

Juli Hantoro

image-gnews
Bakal calon presiden (Bacapres) PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) didampingi mantan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi (kedua kanan) menyapa sejumlah santri saat berziarah di makam pahlawan nasional Syekh Muhammad Zainuddin Abdul Majid di Pancor, Kabupaten Lombok Timur, NTB, Minggu 18 Juni 2023. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Bakal calon presiden (Bacapres) PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) didampingi mantan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi (kedua kanan) menyapa sejumlah santri saat berziarah di makam pahlawan nasional Syekh Muhammad Zainuddin Abdul Majid di Pancor, Kabupaten Lombok Timur, NTB, Minggu 18 Juni 2023. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kedatangan Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo ke Nusa Tenggara Barat ikut disambut oleh Gubernur Zulkieflimansyah. Saat berada di atas panggung, Ganjar menyambut Gubernur NTB dengan ucapan selamat datang.

Ganjar yang saat itu bersama Ketua Harian DPP Perindo Tuan Guru Bajang atau TGB Zainul Majdi kemudian menyalami sang Gubernur yang hari itu datang mengenakan kaos berwarna hijau.

"Saya kira tadi bajunya PPP atau mau ikut Pak Sandi ke PPP," ujar Ganjar berseloroh yang disambut tepuk tangan dan tawa kader PDIP serta Perindo yang hadir di Kota Mataram pada Ahad, 18 Juni 2023.

Ganjar pun mengungkapkan bahwa dirinya bersama TGB dan Zulkieflimansyah bukan orang yang baru kenal kemarin melainkan sudah mengenal lama karena pernah sama-sama duduk sebagai anggota DPR RI. Selain itu juga sama-sama menjadi gubernur.

"Jadi kami ini sama-sama gubernur. TGB pernah gubernur, saya berdua (Ganjar dan Zulkieflimansyah) masih sebagai gubernur. Jadi dua jabatan yang kami sering ketemu dan berkumpul," terangnya.

Oleh karena itu kalau pun tidak dalam satu partai yang sama, menurut Ganjar adalah wajar.

"Soal beda-beda partai, dikit-dikit lah. Tidak apa-apa," kata Ganjar.

Adapun Gubernur Zulkieflimansyah mengatakan kedatangannya menemui Ganjar Pranowo bukan karena disengaja, melainkan sebagai bentuk pertemanan dan persahabatan sebagai teman lama yang pernah duduk sebagai anggota DPR RI.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya datang karena sama-sama pernah lama di DPR RI dan sebagai teman," ujarnya dikonfirmasi usai bertemu Ganjar Pranowo dan TGB di Kantor DPW Perindo NTB.

Politikus PKS itu mengatakan, sebagai teman dan orang yang pernah lama duduk bersama di DPR RI, bersilaturahmi dengan Ganjar adalah sesuatu hal yang biasa saja meski mereka berbeda partai.

Oleh karena itu pertemuannya dalam satu panggung bersama calon presiden Ganjar Pranowo dan TGB Muhammad Zainul Majdi yang juga pernah menjabat sebagai Gubernur NTB dua periode 2008 sampai dengan 2018 merupakan sesuatu kewajaran sehingga tidak perlu dibesar-besarkan.

"Jadi kami ini sekarang sama-sama sebagai gubernur. Makanya begitu diberitahu Ganjar datang ya wajar saja dan biasa-biasa saja," kata dia.

Seperti diketahui Partai Keadilan Sejahtera atau PKS telah mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden untuk Pilpres 2024. Adapun PKS bersama Partai Demokrat dan NasDem bergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan dalam mengusung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Pilihan Editor: Perindo Ungkap Klausul yang Diajukan ke PDIP Saat Usung Ganjar Pranowo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PKS Ingatkan Prabowo yang Minta Pemerintahannya Tidak Diganggu: Kontrol Pemerintah Wajib

56 menit lalu

Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera
PKS Ingatkan Prabowo yang Minta Pemerintahannya Tidak Diganggu: Kontrol Pemerintah Wajib

PKS mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahan Prabowo.


Imam Budi Hartono Sebut Hampir 100 Persen Bakal Berpasangan dengan Ririn Farabi di Pilkada Depok

1 hari lalu

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono saat diwawancarai wartawan di Depok, Selasa 25 Juli 2023. ANTARA/Feru Lantara
Imam Budi Hartono Sebut Hampir 100 Persen Bakal Berpasangan dengan Ririn Farabi di Pilkada Depok

Kandidat calon Wali Kota Depok dari PKS, Imam Budi Hartono mengaku pada Pilkada 2024 hampir 100 persen berpasangan dengan politisi Golkar Ririn Farabi A. Rafiq.


Prabowo: Kalau Tak Mau Diajak Kerja Sama, Ya Jangan Mengganggu

1 hari lalu

Presiden Terpilih RI Prabowo Subianto memberikan kata sambutan dalam Workshop dan Rakornas Partai Amanat Nasional (PAN) Pemenangan Pilkada 2024 di Jakarta, Kamis (9/5/2024) malam. (ANTARA/Fath Putra Mulya)
Prabowo: Kalau Tak Mau Diajak Kerja Sama, Ya Jangan Mengganggu

Prabowo Subianto menyinggung pihak-pihak yang tidak mau diajak bekerja sama dalam pemerintahannya nanti.


Ditinggal Demokrat dan PPP di Pilkada Depok, PKS: Dipersilakan

1 hari lalu

Ketua DPC PKS Kota Depok Imam Budi Hartono mendampingi bacaleg mendaftar ke Kantor Sekretariat KPU Depok di Jalan Margonda No. 379, Kecamatan Beji, Depok, Senin, 8 Mei 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Ditinggal Demokrat dan PPP di Pilkada Depok, PKS: Dipersilakan

PKS pernah membangun koalisi bersama Demokrat dan PPP di Pilkada Depok 2020.


Punya Koalisi 400 Ribu Suara Pemilu 2024, PKS Depok Tidak Gentar Dikeroyok Enam Partai

1 hari lalu

Ketua DPC PKS Kota Depok Imam Budi Hartono mendampingi bacaleg mendaftar ke Kantor Sekretariat KPU Depok di Jalan Margonda No. 379, Kecamatan Beji, Depok, Senin, 8 Mei 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Punya Koalisi 400 Ribu Suara Pemilu 2024, PKS Depok Tidak Gentar Dikeroyok Enam Partai

Koalisi yang digalang PKS-Golkar sudah memiliki 400 ribu suara pada Pemilu 2024, di mana PKS sendiri meraih 250 ribu suara.


Jaring Aspirasi Masyarakat, Kandidat Calon Wali Kota Depok PKS Bikin Program Nyentil Imam

1 hari lalu

Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono dan Ketua DPC PKB Kota Depok Faizin. Dok. pribadi
Jaring Aspirasi Masyarakat, Kandidat Calon Wali Kota Depok PKS Bikin Program Nyentil Imam

Imam yang juga Ketua DPD PKS Kota Depok mengatakan program ini bertujuan mencari solusi yang selama ini dihadapi warga Depok.


Alasan Partai Gelora Tolak PKS, Fahri Hamzah: Sebab ini Bukan Arisan

1 hari lalu

Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah saat ditemui di Komplek Parlemen, Selasa, 7 Juni 2022. Tempo/M. Faiz Zaki
Alasan Partai Gelora Tolak PKS, Fahri Hamzah: Sebab ini Bukan Arisan

Sebelumnya Partai Gelora kencang menyuarakan penolakan PKS merapat ke Prabowo.


Soal Penolakan Gelora, PKS Sebut Diterima atau Tidak Urusan Prabowo

1 hari lalu

Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-jufri (kiri) memberikan tumpeng kepada Presiden PKS Ahmad Syaikhu (kanan) saat milad ke-22 PKS di kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu 27 April 2024. Tasyakuran milad ke-22 PKS tersebut dihadiri sejumlah kader dan ketua umum partai politik. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Soal Penolakan Gelora, PKS Sebut Diterima atau Tidak Urusan Prabowo

Saat ini, PKS dan pihak Prabowo masih terus berkomunikasi dua arah untuk membahas proses yang masih berjalan.


Demokrat Ungkap Alasan Tidak Satu Perahu Lagi dengan PKS di Pilkada Depok 2024

1 hari lalu

Logo Partai Demokrat
Demokrat Ungkap Alasan Tidak Satu Perahu Lagi dengan PKS di Pilkada Depok 2024

Ketua DPC Partai Demokrat Depok Edi Sitorus mengungkapkan alasan tidak lagi satu perahu dengan PKS pada Pilkada Depok 2024


Sejumlah Politikus PSI dan Golkar Hadir di Deklarasi Koalisi Sama-sama Pilkada Depok

2 hari lalu

Ketua DPD PSI Kota Depok Oparis Simanjuntak usai deklarasi relawan Depok Kaesang Menang di Depok, Kamis, 1 Juni 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Sejumlah Politikus PSI dan Golkar Hadir di Deklarasi Koalisi Sama-sama Pilkada Depok

Enam parpol membentuk koalisi Sama-sama di Pilkada Depok 2024 untuk menggusur dominasi Partai Keadilan Sejahtera (PKS)