Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apakah Romantisme Gambar Soeharto 'Piye Kabare, Enak Jamanku Toh' akan Laku?

image-gnews
Pelajar Sekolah Menengah Pertama mencari buku tentang tumbangnya Soeharto di salah satu toko buku dikawasan Tangerang, Banten, (20/5). Buku Reformasi dan Jatuhnya Soeharto ini banyak diburu masyarakat. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Pelajar Sekolah Menengah Pertama mencari buku tentang tumbangnya Soeharto di salah satu toko buku dikawasan Tangerang, Banten, (20/5). Buku Reformasi dan Jatuhnya Soeharto ini banyak diburu masyarakat. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia Jakarta Ujang Komarudin mengatakan keluarga Cendana sulit mencapai kejayaan mereka lagi seperti di era Soeharto masih berkuasa.

Bahkan, kata dia, jualan slogan "Piye kabare, Enak jamanku toh" juga tidak terlalu berdampak. Ujang menilai, hal tersebut hanya membuat persepsi sementara atau jualan politik dari keluarga mereka. Slogan ini biasanya bersanding dengan gambar Soeharto sedang melambaikan tangan.

Ujang melihat, maraknya politik uang menjadi salah satu penyebab keluarga Cendana kini sulit bangkit di kancah perpolitikan nasional. Ujang mengatakan, saat ini sudah banyak partai politik yang menggunakan politik uang untuk bisa bersaing dan memenangkan kontestasi pemilu. Sehingga, masyarakat pun banyak diberikan pilihan dan tidak tersirep oleh kampanye "Enak zamanku toh".

Supaya bisa eksis kembali, Ujang menyarankan agar keluarga Cendana hadir di tengah-tengah kesulitan publik. Seharusnya mereka menjadi antitesa atau pembeda di antara partai-partai lain. "Misalnya ada bencana mereka hadir membantu, menolong. Itu menjadi entry point ke rakyat. Kalau itu dilakukan serentak ke seluruh Indonesia ya akan membangun sebuah kekuatan baru," kata Ujang, Jumat, 21 Mei 2021.

Hari ini tepat 23 tahun Soeharto mengundurkan diri sebagai presiden, jabatan yang ia duduki selama 32 tahun. Mundurnya dia juga menjadi penanda panggung politik untuk keluarga Cendana sudah redup.

Ujang menilai sulit bagi keluarga Cendana untuk bangkit dalam dunia politik dan mendominasi perpolitikan nasional. "Karena dinamika politik sudah berubah. Percaturan politik sudah berubah. Persepsi masyarakat juga berubah," kata Ujang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ujang mengatakan, upaya keluarga Cendana bangkit di dunia politik setelah kejatuhan Soeharto, ditandai dengan munculnya Partai Karya Peduli Bangsa yang didirikan Hartono dan Siti Hardijanti Rukmana atau Tutut Soeharto. Namun, partai tersebut tidak mampu bersaing dan akhirnya hilang.

Terakhir ada Partai Berkarya yang didirikan Tommy Soeharto. "Itu juga tidak lolos ke Senayan. Bahkan cenderung dikerjai oleh kekuasaan. Sehingga sempat dikudeta Muchdi Pr yang katakan lah ikut kubu pemerintah," ujarnya.

Menurut Ujang, anak laki-laki Soeharto ini juga beberapa kali bersaing dalam Munas Golkar, namun tidak pernah mendapatkan suara dan dukungan, serta tidak pernah dipilih menjadi Ketua Umum Golkar.

Baca juga: Ini Pidato Lengkap Pengunduran Diri Soeharto Sebagai Presiden

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

2 jam lalu

Politikus Golkar Ridwan Kamil dipanggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Negara, pada Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.


Kata Politikus Gokar soal Pertemuan Prabowo dengan Cak Imin hingga Surya Paloh

5 jam lalu

Presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kartanegara IV, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Surya Paloh menemui Prabowo Subianto setelah ditetapkan oleh KPU sebagai Presiden terpili 2024-2029 serta menyatakan NasDem  mendukung sepenuhnya ke pemerintahan baru di bawah Prabowo dan Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kata Politikus Gokar soal Pertemuan Prabowo dengan Cak Imin hingga Surya Paloh

Golkar menilai pihaknya juga tidak terganggu soal jatah menteri atau posisi di Kabinet Prabowo.


Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

6 jam lalu

Mentan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya menghadiri acara halal bihalal di kediaman Airlangga, Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan pada Kamis, 11 April 2024. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

Doli menyebut istri Ridwan Kamil itu belum tentu maju Pilwalkot Bandung dan melepas statusnya sebagai calon anggota DPR.


Jokowi-Gibran Di Antara Golkar dan PAN setelah Ditalak PDIP

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo saat berolahraga bersama dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Sabtu 6 Januari 2024. ANTARA/HO-Istana Kepresidenan
Jokowi-Gibran Di Antara Golkar dan PAN setelah Ditalak PDIP

Golkar dan PAN terbuka jika Jokowi serta Gibran bergabung setelah diemohi PDIP.


Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

1 hari lalu

Mantan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi (tengah) menyapa warga saat acara perpisahan akhir masa jabatan di Kantor Gubernur Sumatera Utara, Medan, Selasa 5 September 2023. Acara serah terima jabatan dan perpisahan Gubernur Sumut tersebut dihadiri sejumlah anggota DPRD, simpatisan dan ribuan warga dari berbagai komunitas sebagai bentuk ucapan terimakasih atas pengabdian selama periode 2018-2023. ANTARA FOTO/Fransisco Carolio
Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

Mendekati Pilkada 2024, partai-partai politik mulai menyiapkan kandidat yang akan diusung. Beberapa nama telah diisukan akan maju dalam pilkgub.


Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

1 hari lalu

Ansar Ahmad Gubernur Kepulauan Riau
Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

Gubernur Kepri dan Anak maju Pilkada 2024, Juga Wagub Kepri dan suaminya. Bergini sosok Ansar Ahmad dan Marlin Agustina.


Wacana Sawah Padi Cina 1 Juta Hektare di Kalimantan, Guru Besar IPB: Tidak Masuk Akal

2 hari lalu

Ilustrasi panen padi di sawah. TEMPO/Prima Mulia
Wacana Sawah Padi Cina 1 Juta Hektare di Kalimantan, Guru Besar IPB: Tidak Masuk Akal

Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB) mengkritik wacana penggunaan lahan 1 juta hektare di Kalimantan untuk adaptasi sawah padi dari Cina.


Reaksi Pemimpin Parpol atas Putusan MK dalam Perkara Sengketa Pilpres

3 hari lalu

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo (kanan) didampingi Hakim Konstitusi Saldi Isra (tengah) memimpin jalannya sidang putusan perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin, 22 April 2024. TEMPO/Febri Angga Palguna
Reaksi Pemimpin Parpol atas Putusan MK dalam Perkara Sengketa Pilpres

Surya Paloh mengajak seluruh elite politik menghargai dan menghormati putusan MK.


Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

4 hari lalu

Pendukung Prabowo-Gibran dan para pendukung Anies-Muhaimin terlibat bentrokan saat menggelar aksi di area Patung Kuda, Jakarta, 19 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

Patung Kuda Arjuna Wijaya di Jalan Medan Merdeka Jakarta kerap jadi sentral unjuk rasa. Terakhir demo pendukung 01 dan 02 terhadap sengketa pilpres.


49 Tahun TMII Gagasan Tien Soeharto, Pembangunannya Tuai Pro-kontra

5 hari lalu

Presiden Soeharto bersama istri Ny. Tien Soeharto saat mengunjungi Museum Pengamon di Berlin, Jerman, 1991. Dok.TEMPO.
49 Tahun TMII Gagasan Tien Soeharto, Pembangunannya Tuai Pro-kontra

Tie Soeharto menggagas dibangunnya TMII sebagai proyek mercusuar pemerintahan Soeharto. Proses pembangunannya menuai pro dan kontra.