TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi Pemilihan Umum Wahyu Setiawan memastikan pelantikan calon legislator (caleg) yang terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Daerah terpilih akan berlangsung di gedung DPR besok, Selasa, 1 Oktober 2019. "Pelantikan di gedung DPR MPR," kata Wahyu kepada Tempo, Senin, 30 September 2019.
Wahyu sekaligus menampik kabar pelantikan digelar di hotel. Sebelumnya, beredar salinan undangan dari KPU kepada anggota DPR dan DPD terpilih hasil Pemilihan Umum 2019. Undangan itu perihal pengucapan sumpah/janji anggota DPR, DPD, dan Majelis Permusyawaratan Rakyat periode 2019-2024.
KPU menyatakan memfasilitasi pengucapan sumpah/janji itu, dan karenanya mengundang anggota legislatif terpilih untuk acara yang berlangsung pada Ahad, 29 September hingga Rabu, 2 Oktober 2019 di Hotel Shangri-La, Hotel Ritz Carlton, dan Hotel Fairmont.
Wahyu menjelaskan kegiatan yang digelar KPU adalah acara ramah tamah antara caleg terpilih, KPU, dan Komisi Pemberantasan Korupsi pada 29 September. Hari ini, anggota DPR/DPD terpilih akan mengikuti gladi resik untuk acara pelantikan besok. Wahyu mengatakan acara gladi resik dan pelantikan diurus oleh Sekretariat Jenderal DPR/MPR. "Pelantikan sudah diurus Setjen DPR MPR. Juga gladiresik."