ICW Usul Bawaslu Jadi Badan Pengawas Dana Pemilu  

Reporter

Senin, 28 September 2015 21:58 WIB

Suasana loket penyerahan laporan pelanggaran yang dipenuhi dengan barang-barang tidak berguna di lantai dasar Gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jakarta Pusat, Rabu (5/3). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator Divisi Korupsi Politik Indonesia Corruption Watch Donal Fariz menilai kinerja Badan Pengawas Pemilu mengawasi pengelolaan dana politik tak berjalan efektif. Untuk itu, Donal meminta pemerintah segera mengubah fungsi Bawaslu agar fokus sebagai badan pengawas pengelolaan dana politik.

"Banyak temuan dugaan mahar yang tidak ditindaklanjuti dan kadaluarsa begitu selesai pemilu legislatif dan pemilihan presiden. Jadi lebih baik Bawaslu fokus ke pengawasan dana politik ini," kata Donal di Jakarta, Senin, 28 September 2015.

Menurut Donal, sebagian besar partai politik tak memiliki sistem pencatatan keuangan yang terinci dan transparan. Selama ini partai tak pernah membuat anggaran pendapatan dan belanja partai yang dilaporkan kepada publik.

Ia menilai partai kerap mencampuradukkan sumber dana partai yang berasal dari sumbangan pemerintah, iuran anggota, dan sumbangan pihak ketiga. Padahal, pertanggungjawaban masing-masing dana tersebut harus dibuat terpisah. "Penting untuk membuat mekanisme pelaporan terintegrasi walaupun laporan berbeda. Kalau ada yang tak transparan partai bisa dihukum saat pemilu," kata Donal.

Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi Titi Anggraini mengatakan tugas dan fungsi Bawaslu sebaiknya fokus sebagai badan pemeriksa pelaporan dana politik. Musababnya, kata Titi, masyarakat sudah mampu terlibat aktif dalam mengawasi kecurangan pemilu di bidang nonkeuangan. "Masyarakat bisa aktif mengawasi lewat media sosial."

Ia berharap setiap partai akan melaporkan pengelolaan anggaran tahunannya kepada badan pengawas, lalu diaudit Badan Pemeriksa Keuangan. "Karena selama ini sumbangan pihak ketiga kepada partai hanya diaudit oleh akuntan publik yang dipilih sendiri oleh partai," kata Titi. Selesai diaudit, partai wajib mengumumkan laporannya kepada publik lewat situs resmi partai.

PUTRI ADITYOWATI

Berita terkait

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

Dalam sidang sengketa Pileg, PKB meminta KPU mengembalikan suara partainya yang telah dihilangkan.

Baca Selengkapnya

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

3 hari lalu

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

KPU akan mendapatkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) untuk Pilkada 2024 dari Kemendagri pada 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

3 hari lalu

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

MK mengagendakan sidang pemeriksaan pendahuluan sengketa Pileg yang akan dibagi dalam tiga panel persidangan.

Baca Selengkapnya

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

4 hari lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

PDIP menggugat KPU ke Pengadilan Tata Usaha Negara atau PTUN Cakung, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

4 hari lalu

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

PDIP tercantum sebagai pihak penggugat diwakili oleh Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Umum DPP PDIP.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

5 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

5 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

6 hari lalu

KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

KASN menyebut ASN masih berpotensi melanggar netralitas di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

MK Tekankan Perlunya Penyempurnaan UU Pemilu, Ini Reaksi DPR

7 hari lalu

MK Tekankan Perlunya Penyempurnaan UU Pemilu, Ini Reaksi DPR

MK menyatakan terdapat beberapa kelemahan dalam UU Pemilu, Peraturan KPU, dan Peraturan Bawaslu.

Baca Selengkapnya

Namanya Disebut di Sidang MK Soal Netralitas TNI, Berikut Profil Mayor Teddy Ajudan Prabowo

8 hari lalu

Namanya Disebut di Sidang MK Soal Netralitas TNI, Berikut Profil Mayor Teddy Ajudan Prabowo

Nama Mayor Teddy dikenal publik setelah menjadi ajudan Prabowo dan menimbulkan kontroversi karena hadir di debat capres masih aktif anggota TNI.

Baca Selengkapnya