DPR Perjuangan Gelar Sidang Perdana Hari Ini

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Jumat, 31 Oktober 2014 07:33 WIB

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Fadli Zon memimpin sidang pemilihan ketua komisi I di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Selatan, Rabu, 29 Oktober 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat Perjuangan yang dibentuk fraksi partai-partai anggota koalisi pendukung Presiden Joko Widodo akan menyelenggarakan sidang paripurna perdana di gedung DPR, Jakarta, Jumat pagi, 31 Oktober 2014. (Baca: Konflik DPR, Jimly: Jangan Terlalu Serius)

Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Aria Bima, mengklaim sidang itu sudah disetujui Sekretaris Jenderal DPR. "Rencananya besok pukul 09.00," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis, 30 Oktober 2014. (Baca: Fadli Zon Keluarkan Ancaman untuk DPR Tandingan)

Sidang akan mengundang 560 anggota DPR. Agenda sidang adalah pemberitahuan nama-nama pimpinan DPR baru yang terdiri atas anggota Koalisi Jokowi. Pengesahan belum akan dilakukan karena Koalisi Jokowi belum menemukan payung hukum yang tepat. (Baca: Prabowo: DPR Tandingan Rugikan Rakyat)

Perkenalan ini, menurut Aria, merupakan langkah de facto untuk menyelamatkan rakyat dari pimpinan DPR saat ini. Ia menganggap paket ketua yang dikuasai oleh Koalisi Prabowo Subiant sebagai saluran kepentingan anggota DPR dari lima fraksi partai anggota koalisi tersebut. (Baca: Koalisi Pro-Jokowi Bentuk Pimpinan DPR Tandingan)

"Bukan sebagai pimpinan DPR yang mewakili kepentingan rakyat," kata Aria. Ia berharap para pemimpin DPR Perjuangan yang hadir dalam sidang paripurna Jumat ini bakal menjadi perwakilan suara rakyat yang sesungguhnya. (Baca: Amien Rais Sebut Anggota DPR Jarang Olahraga)

Pembentukan DPR Perjuangan didasari oleh mosi tidak percaya lima fraksi partai anggota Koalisi Joko Widodo, yakni PDIP, Partai Nasdem, Partai Hanura, PKB, dan PPP. Mereka berpendapat, para pemimpin DPR saat ini kurang layak menjabat karena kepentingan mereka bias. (Baca: Paripurna DPR Ricuh, Meja Rapat Digulingkan)

URSULA FLORENE SONIA







Baca yang Terpopuler







Foto Porno Ini Bikin Penghina Jokowi Ditangkap
5 Serangan @TrioMacan2000 yang Bikin Gerah Pejabat
Jaga Habitat Ikan, Menteri Susi Ceburkan Truk ke Laut
Kisah Menteri Susi Makan Sepiring dengan Karyawan
Cerita Menteri Susi Nge-Trail di Aceh

Advertising
Advertising

Berita terkait

Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

6 hari lalu

Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

Pemerintah harus cermat menerapkan strategi, salah satunya melalui diplomasi perdagangan

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra dan PDIP Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

25 hari lalu

Respons Gerindra dan PDIP Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

Politikus PDIP Aria Bima mengatakan Megawati memiliki karakter yang tidak bisa ditekan atau didesak oleh keadaan.

Baca Selengkapnya

Deddy Sitorus Ribut dengan Noel, Siapa Saja 5 Anggota DPR yang Pernah Terlibat Perkelahian?

55 hari lalu

Deddy Sitorus Ribut dengan Noel, Siapa Saja 5 Anggota DPR yang Pernah Terlibat Perkelahian?

Deddy Sitorus dan Immanuel Ebenezer Gerungan keduanya baku hantam. Perkelahian anggota DPR bukan hal aneh.

Baca Selengkapnya

Profil 3 Anggota DPR RI Pengusul Hak Angket Kecurangan Pemilu

6 Maret 2024

Profil 3 Anggota DPR RI Pengusul Hak Angket Kecurangan Pemilu

Tiga anggota DPR dari Fraksi PDIP, PKS, dan PKB mengusulkan hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Real Count KPU Sementara, Puan Maharani Ungguli Adik Sasongko dan Aria Bima di Dapil Jateng V

18 Februari 2024

Real Count KPU Sementara, Puan Maharani Ungguli Adik Sasongko dan Aria Bima di Dapil Jateng V

Puan Maharani menempati posisi teratas berdasarkan real count sementara Komisi Pemilihan Umum di Dapil Jateng V

Baca Selengkapnya

Para Politikus Senior PDIP Ini Buka Suara soal Presiden Boleh Memihak

25 Januari 2024

Para Politikus Senior PDIP Ini Buka Suara soal Presiden Boleh Memihak

Pernyataan Jokowi yang mengatakan Presiden boleh memihak menuai respons dari sejumlah politikus senior PDIP. Begini kata mereka.

Baca Selengkapnya

2 Pucuk Pimpinan TPN Sebut Ganjar-Mahfud Terkendala Logistik untuk Berkampanye

2 Januari 2024

2 Pucuk Pimpinan TPN Sebut Ganjar-Mahfud Terkendala Logistik untuk Berkampanye

TPN menyatakan Ganjar-Mahfud hanya mampu mencetak kaus 10 persen dari jumlah pemilih.

Baca Selengkapnya

Soal Kendala Logistik Ganjar-Mahfud, Politikus PDIP: Kami Gotong-royong

1 Januari 2024

Soal Kendala Logistik Ganjar-Mahfud, Politikus PDIP: Kami Gotong-royong

Aria Bima, yang juga Tim Penjadwalan TPN Ganjar-Mahfud itu mengatakan di tim pusat saat ini memang hanya dijatah untuk membuat desain sablon.

Baca Selengkapnya

TPN soal Diplomat Titipan Parpol yang Dimaksud Mahfud Md: Harus Memenuhi Standar Kompetensi

23 Desember 2023

TPN soal Diplomat Titipan Parpol yang Dimaksud Mahfud Md: Harus Memenuhi Standar Kompetensi

Politikus PDIP menyebut Mahfud Md hendak berpesan rekrutmen diplomat memiliki standar kompetensi seiring perkembangan zaman.

Baca Selengkapnya

Debat Cawapres, TPN Ganjar-Mahfud Minta KPU Tegas setelah Gibran Maju Tinggalkan Podium

23 Desember 2023

Debat Cawapres, TPN Ganjar-Mahfud Minta KPU Tegas setelah Gibran Maju Tinggalkan Podium

Ketua Penjadwalan TPN Ganjar-Mahfud, Aria Bima, meminta KPU lebih tegas dalam menjalankan aturan dalam debat.

Baca Selengkapnya