Partai Pecahan PDIP Kini Gabung PAN  

Kamis, 7 Maret 2013 19:51 WIB

Sekjen DPP PAN Taufik Kurniawan (kedua kanan) mengenakan jas kepada Sekjen Partai Demokrasi Pembaruan (PDP) Didi Supriyanto (kedua kiri) didampingi Ketua DPP PAN Bara Hasibuan (kanan) dan Wakil Sekjen DPP PAN Wahyuni Refi (kiri) ketika bergabungnya Partai Demokrasi Pembaruan ke PAN di DPP PAN, Jakarta, Kamis (7/3). ANTARA/M Agung Rajasa

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Demokrasi Pembaruan—partai yang didirikan eks aktivis Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)—kini bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Pemilu 2014. Sekretaris Jenderal PDP Didi Supriyanto mengatakan kader-kader PDP akan didorong maju melalui PAN. "Kami memiliki banyak kesamaan dengan PAN," kata Didi saat dihubungi, Kamis, 7 Maret 2013.

Saat ini PDP memiliki 180 kader yang menduduki kursi parlemen tingkat daerah. Basis massa PDP terkonsentrasi di beberapa daerah, antara lain, Jawa Tengah dan Papua. Didi mengatakan PDP memilih bergabung dengan PAN karena ada kesamaan ideologi.

"PAN adalah partai reformis, sejalan dengan PDP yang dibentuk dengan semangat reformasi," kata Didi.

Kendati sudah memutuskan bergabung dengan PAN, PDP tetap mengupayakan gugatan hukum di Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN). Sidang di Pengadilan hingga saat ini masih berjalan. "Kemarin baru saja pembacaan kesimpulan," katanya.

PDP merupakan satu dari 24 partai yang dinyatakan tak lolos jadi peserta Pemilu oleh Komisi Pemilihan Umum. Sebagian partai yang tak lolos sudah mendeklarasikan bergabung dengan partai lain. Misalnya, Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU), yang bergabung dengan Partai Gerindra. Partai-partai lainnya masih berupaya menggugat di tingkat pengadilan ataupun kasasi.

ANANDA BADUDU

Berita Terpopuler:
Jokowi Pun Dibuat Iri Warga Rusun Marunda

Anas: Saya Tak Pernah Mundur dari Ketua Umum

'Bisnis Mari Bergaul' yang Membuat Anas Tajir

Pelaku Mutilasi di Tol Suami Sendiri

Mapolres OKU Dibakar, Brimob Polda Siaga Penuh

Berita terkait

Soal Peluang Jadi Menteri ESDM di Kabinet Prabowo, Eddy Soeparno Ikut Arahan Zulhas

6 hari lalu

Soal Peluang Jadi Menteri ESDM di Kabinet Prabowo, Eddy Soeparno Ikut Arahan Zulhas

Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno akan mengikuti arahan ketua umumnya Zulkifli Hasan untuk peluang menjadi menteri di kabinet Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Sebut Gerindra dan PAN Siapkan Ridwan Kamil Maju di Pilgub Jakarta

6 hari lalu

Zulkifli Hasan Sebut Gerindra dan PAN Siapkan Ridwan Kamil Maju di Pilgub Jakarta

PAN berencana menjalin koalisi dengan sejumlah partai lain untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Alasan PAN Usulkan Nama Yandri Susanto sebagai Calon Menteri Prabowo

7 hari lalu

Alasan PAN Usulkan Nama Yandri Susanto sebagai Calon Menteri Prabowo

Nama Yandri Susanto menyusul disiapkan oleh PAN sebagai calon menteri di Kabinet Prabowo. Sebelumnya, ada Eko Patrio.

Baca Selengkapnya

Petinggi PAN Sampaikan Doa Jatah di Kabinet Bertambah, Prabowo: Masuk Itu Barang

7 hari lalu

Petinggi PAN Sampaikan Doa Jatah di Kabinet Bertambah, Prabowo: Masuk Itu Barang

Petinggi PAN menyampaikan doa politik tentang jatah menteri di kabinet dalam Rakornas partainya di Jakarta, yang dihadiri Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Rakornas Dihadiri Prabowo, Petinggi PAN Doa Dapat Jatah di Kabinet Bertambah

7 hari lalu

Rakornas Dihadiri Prabowo, Petinggi PAN Doa Dapat Jatah di Kabinet Bertambah

Ketua Fraksi PAN Saleh Partaonan Daulay dalam doanya di Rakornas, turut membahas jatah menteri untuk partainya di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

8 hari lalu

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PAN belum memberikan rekomendasi kepada Emil Dardak karena Demokrat belum melakukan komunikasi politik dengan mereka.

Baca Selengkapnya

Setelah Eko Patrio, PAN Hembuskan Nama Yandri Susanto untuk Jadi Menteri Kabinet Prabowo

8 hari lalu

Setelah Eko Patrio, PAN Hembuskan Nama Yandri Susanto untuk Jadi Menteri Kabinet Prabowo

Nama Yandri Susanto diusulkan dari kader PAN daerah yang akan mengikuti bimbingan teknis (bimtek) dan Rakornas Pilkada pada hari Kamis ini.

Baca Selengkapnya

PAN Punya 2 Alasan Akan Sodorkan Eko Patrio Jadi Kandidat Menteri Kabinet Prabowo

10 hari lalu

PAN Punya 2 Alasan Akan Sodorkan Eko Patrio Jadi Kandidat Menteri Kabinet Prabowo

Politikus PAN Eko Hendro Purnomo atau beken sebagai komedian Eko Patrio tengah disiapkan partainya untuk membantu kabinet Prabowo Subianto. Alasannya?

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

15 hari lalu

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

PDIP dan PPP mengklaim ribuan suara pindah ke partai lain dalam sidang sengketa Pileg di MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

18 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya