Refly Memahami Langkah Bupati Simalungun

Reporter

Editor

Senin, 13 Desember 2010 20:35 WIB

Mahkamah Konstitusi. TEMPO/Subekti
TEMPO Interaktif, Jakarta - Ketua Tim Investigasi Dugaan Suap Mahkamah Konstitusi Refly Harun bisa memahami langkah Bupati Simalungun, Jopianus Ramli Saragih yang melaporkan dirinya ke Markas Besar Kepolisian RI. "Saya bisa memahami kalau dia mengingkari apa yang disampaikan di rumahnya di Pondok Indah pada 22 September lalu," kata Refly saat dihubungi Tempo melalui telepon, Senin (13/12).

Menurut Refly saat ini JR Saragih dalam posisi terjepit. "Kalau anda di posisi dia, apa yang akan anda lakukan?" tuturnya mengajak berempati. Karenanya, Refly belum akan memberikan respon apapun terkait laporan tersebut. "Sejauh ini itu dulu," katanya.

Nama JR Saragih muncul menyusul keterangan Ketua MK Mahfud MD yang menyebut adanya dugaan suap dari Bupati Simalungun itu kepada salah seorang hakim MK, Akil Mochtar. Mahfud menyampaikan itu dalam jumpa pers bersama tim investigasi pada 9 Desember. Tim investigasi tidak berhasil memeriksa JR Saragih, karena selalu menghindar.

Terkuaknya kasus dugaan korupsi di tubuh Mahkamah Konstitusi memanas sejak Oktober lalu. Refly yang mengaku diberi tahu J.R. Saragih, calon bupati Simalungun, mengenai penyuapan terhadap Akil Mochtar meradang ketika ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD mengklaim institusinya bersih seratus persen. Refly kemudian menulis opini "MK Masih Bersih" di harian Kompas.

Kemudian dibentuklah tim investigasi yang terdiri dari Refly Harun, Adnan Buyung Nasution, Bambang Harymurti, Bambang Widjojanto dan Saldi Isra untuk mengusut dugaan korupsi ini. Isu dugaan korupsi kemudian berkembang setelah calon Bupati Bengkulu Selatan, Dirwan Mahmud melaporkan kepada tim diperas oleh anak Hakim Arsyad, Nesyawati dan panitera bernama Makhfud.

ARYANI KRISTANTI


Berita terkait

Disebut Terafiliasi PDIP, Hakim MK Saldi Isra Tunggu Putusan MKMK

17 Maret 2024

Disebut Terafiliasi PDIP, Hakim MK Saldi Isra Tunggu Putusan MKMK

Hakim Saldi Isra angkat bicara usai dilaporkan ke Majelis Kehormatan Mahkamah Konsumen atas tudingan terafiliasi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Segini Harta Kekayaan Arsul Sani yang Dilantik Jadi Hakim Konstitusi

18 Januari 2024

Segini Harta Kekayaan Arsul Sani yang Dilantik Jadi Hakim Konstitusi

Mantan Wakil Ketua MPR, Arsul Sani dilantik menjadi Hakim Konstitusi

Baca Selengkapnya

Pemerintah Bakal Rekrut Calon Hakim MA Lewat Rekrutmen ASN 2024

15 Desember 2023

Pemerintah Bakal Rekrut Calon Hakim MA Lewat Rekrutmen ASN 2024

Calon hakim di lingkungan Mahkamah Agung (MA) menjadi salah satu kebutuhan yang akan dipenuhi lewat rekrutmen CASN 2024.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Para Tokoh Bangsa Temui Gus Mus Soal Mahkamah Konstitusi

14 November 2023

Fakta-fakta Para Tokoh Bangsa Temui Gus Mus Soal Mahkamah Konstitusi

Aliansi yang tergabung dalam Majelis Permusyawaratan Rembang itu menyampaikan keprihatinan mereka ihwal merosotnya Mahkamah Konstitusi atau MK.

Baca Selengkapnya

5 Mahasiswa Gugat Anwar Usman di PN Jakarta Pusat

13 November 2023

5 Mahasiswa Gugat Anwar Usman di PN Jakarta Pusat

Sebanyak lima mahasiswa mendaftarkan gugatan terhadap mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya

Firli Bahuri Semakin Tersudut Pengakuan Syahrul Yasin Limpo

3 November 2023

Firli Bahuri Semakin Tersudut Pengakuan Syahrul Yasin Limpo

Mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, menyebutkan lima kali bertemu dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Ketua Mahkamah Konstitusi dan Periodenya: Jimly Asshiddiqie hingga Anwar Usman

25 Oktober 2023

Ketua Mahkamah Konstitusi dan Periodenya: Jimly Asshiddiqie hingga Anwar Usman

Sejak 2003, MK telah dipimpin oleh beberapa Ketua Mahkamah Konstitusi yang berperan penting dalam menjaga keberlanjutan dan independensi lembaga ini.

Baca Selengkapnya

Kejanggalan Putusan Mahkamah Konstitusi Diungkap Hakim MK Saldi Isra dan Arief Hidayat

18 Oktober 2023

Kejanggalan Putusan Mahkamah Konstitusi Diungkap Hakim MK Saldi Isra dan Arief Hidayat

Dua hakim MK mengungkapkan kejanggalan putusan MK dalam dissenting opinion. Berikut keanehan yang diungkap Saldi Isra dan Arief Hidayat.

Baca Selengkapnya

Profil Singkat 9 Hakim Mahkamah Konstitusi, termasuk Anwar Usman

16 Oktober 2023

Profil Singkat 9 Hakim Mahkamah Konstitusi, termasuk Anwar Usman

Selain Anwar Usman, kakak ipar Jokowi, berikut profil singkat Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) periode 2023-2028.

Baca Selengkapnya

Koleksi Mobil Arsul Sani yang Baru Jadi Hakim Mahkamah Konstitusi

28 September 2023

Koleksi Mobil Arsul Sani yang Baru Jadi Hakim Mahkamah Konstitusi

Arsul Sani memiliki kendaraan senilai Rp 287 juta yang terdiri dari dua unit koleksi mobil dan satu unit sepeda motor. Berikut daftarnya:

Baca Selengkapnya