Pastikan Tak Hadir di IKN, Megawati akan Jadi Inspektur Upacara HUT RI di Sekolah Partai

Jumat, 16 Agustus 2024 08:25 WIB

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat memberikan keterangan kepada awak media di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu 14 Agsutus 2024. ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto memastikan Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tidak akan hadir di Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk mengikuti upacara hari ulang tahun atau HUT RI ke-79 pada Sabtu mendatang.

Hasto menyebut Megawati akan mengikuti upacara kemerdekaan di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan. "Ibu akan hadir di Sekolah Partai. Karena, itu adalah permintaan dari satgas, anak ranting," kata Hasto di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Sebagai gantinya, Hasto menyampaikan, Ketua DPR sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP Puan Maharani akan mewakili Megawati di IKN. Hasto juga memastikan menteri-menteri yang berasal dari PDIP juga akan hadir di IKN.

"Ada Mbak Puan yang hadir di IKN nanti, ada representasi Bu Mega yang sudah hadir, termasuk menteri-menteri dari PDI Perjuangan," ujarnya.

Lebih lanjut, Hasto menyatakan bahwa kehadiran Megawati di Sekolah Partai sudah dinanti-nanti oleh kader partai banteng. Di sisi lain, jelas Hasto, Megawati sudah menyanggupi untuk hadir.

Advertising
Advertising

"Dari pengurus satgas partai, DPC, dan DPD mengharapkan kehadiran Bu Megawati untuk berkenan menjadi inspektur upacara di Sekolah Partai. Di depan Masjid At-Taufiq," tuturnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Djarot Syaiful Hidayat mengungkapkan bahwa ketua umum partainya dijadwalkan memimpin upacara HUT RI ke-79 pada tanggal 17 Agustus 2024 di Sekolah Partai Lenteng Agung.

"Ibu Mega diagendakan untuk mimpin upacara 17-an di Sekolah Partai, ya," ujar Djarot di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa, 13 Agustus 2024, seperti dikutip dari Antara.

Intan Setiawanty ikut berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: Serba-serbi Persiapan HUT RI ke-79 di IKN, Disiapkan Kendaraan Menuju Kawasan Sumbu Kebangsaan IKN

Berita terkait

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

10 menit lalu

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan, ia tetap berkoordinasi dengan Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Sah Menjabat Kepala Otorita IKN, Nusron Wahid: Pak Basuki Orang Baik

54 menit lalu

Basuki Hadimuljono Sah Menjabat Kepala Otorita IKN, Nusron Wahid: Pak Basuki Orang Baik

Menteri Agraria Nusron Wahid berkomentar ihwal pelantikan Basuki Hadimuljono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara IKN.

Baca Selengkapnya

Sektor Konstruksi Bertumbuh, BPS: Ada Pengaruh Pembangunan IKN

1 jam lalu

Sektor Konstruksi Bertumbuh, BPS: Ada Pengaruh Pembangunan IKN

BPS menyatakan sektor konstruksi menjadi salah satu penyumbang terhadap pertumbuhan ekonomi pada kuartal III 2024 dari segi lapangan usaha.

Baca Selengkapnya

Kata Hasto PDIP Soal Risma-Gus Hans setelah Debat Kedua Pilgub Jatim

1 jam lalu

Kata Hasto PDIP Soal Risma-Gus Hans setelah Debat Kedua Pilgub Jatim

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yakin, dengan prestasi Risma, paslon Risma-Gus Hans akan membawa kemenangan bagi Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

3 jam lalu

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara, Basuki Hadimuljono, mengatakan bahwa ia tetap berkoordinasi dengan Presiden ke-7 Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Basuki Resmi jadi Kepala Otorita IKN: Prabowo Bilang Terus Laksanakan Pembangunan

3 jam lalu

Basuki Resmi jadi Kepala Otorita IKN: Prabowo Bilang Terus Laksanakan Pembangunan

Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono yang dilantik Presiden Prabowo hari ini menepis anggapan pembangunan tak akan secepat pada era Jokowi.

Baca Selengkapnya

'Jagoan' PDIP di Pilgub Jakarta dan Jateng Unggul Versi Survei Litbang Kompas

5 jam lalu

'Jagoan' PDIP di Pilgub Jakarta dan Jateng Unggul Versi Survei Litbang Kompas

Survei Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas Andika-Hendi dan Pramono-Rano unggul atas rivalnya di Pilkada Jakarta dan Jateng.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Tiba di Istana, Bakal Dilantik Prabowo sebagai Kepala Otorita IKN

7 jam lalu

Basuki Hadimuljono Tiba di Istana, Bakal Dilantik Prabowo sebagai Kepala Otorita IKN

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi sebelumnya mengatakan bahwa Basuki Hadimuljono sudah diminta jadi Kepala Otorita IKN.

Baca Selengkapnya

Menteri Hukum Kaji Semua UU, Bagaimana Nasib Pemindahan Ibu Kota ke IKN?

7 jam lalu

Menteri Hukum Kaji Semua UU, Bagaimana Nasib Pemindahan Ibu Kota ke IKN?

Menteri Hukum sebelumnya mengungkap bahwa Prabowo menginstruksikan pihaknya mengkaji ulang semua undang-undang hingga peraturan menteri.

Baca Selengkapnya

Aktor Ji Chang Wook Dinobatkan Jadi Korean Friends of Indonesia di Resepsi Diplomatik HUT RI Ke-79

21 jam lalu

Aktor Ji Chang Wook Dinobatkan Jadi Korean Friends of Indonesia di Resepsi Diplomatik HUT RI Ke-79

Ji Chang Wook dinilai aktif berkolaborasi dalam memperkuat hubungan kebudayaan antara Indonesia Korea Selatan

Baca Selengkapnya